Berita

Mobil rombongan Anies yang mengalami kecelakaan di Aceh Timur/Ist

Politik

Rombongan Anies Alami Tabrakan Beruntun di Aceh Timur, Tak Ada Korban Jiwa

MINGGU, 17 DESEMBER 2023 | 20:57 WIB | LAPORAN: AHMAD ALFIAN

Mobil rombongan Calon Presiden Nomor Urut 1, Anies Baswedan, mengalami kecelakaan beruntun di Desa Paya Demam Dua, Kecamatan Pante Bidari, Aceh Timur, Minggu (17/12).

Insiden bermula saat mobil Mitsubishi bernomor polisi BK 8440 XE melaju dari arah Medan menuju arah Banda Aceh. Pada arah berlawanan, melaju kendaraan pengawalan milik Polri.

"Setiba di lokasi kejadian, mobil jenis Toyota Kijang Innova yang ikut rombongan, yang ada di iringan belakang, tiba-tiba mengerem," kata Dirlantas Polda Aceh, Kombes M Iqbal Alqudusy, kepada wartawan.


Alhasil, mobil rombongan lain yang ada di belakang ikut mengerem dan mencoba berbelok ke kanan, untuk menghindari tabrakan dengan Toyota Kijang Innova yang ada di depan. Mobil pengawalan pun menabrak Mitsubishi tronton dari arah berlawanan.

Nasib baik, tidak ada korban jiwa dalam insiden itu. Sementara itu rombongan utama tidak terlibat kecelakaan dan tetap menuju lokasi kegiatan di Masjid Ba'alawa, Aceh Timur.

"Rangkaian pengikutnya panjang, karena rombongan yang dari Aceh Utara juga bergabung. Mobil di belakang rangkaian utama ada sekitar 30 kendaraan," tandasnya.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

Sekolah Rakyat dan Investasi Penghapusan Kemiskinan Ekstrim

Kamis, 15 Januari 2026 | 22:03

Agenda Danantara Berpotensi Bawa Indonesia Menuju Sentralisme

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:45

JMSI Siap Perkuat Peran Media Daerah Garap Potensi Ekonomi Biru

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:34

PP Himmah Temui Menhut: Para Mafia Hutan Harus Ditindak Tegas!

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:29

Rezim Perdagangan dan Industri Perlu Dirombak

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:15

GMPG Pertanyakan Penanganan Hukum Kasus Pesta Rakyat Garut

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:02

Roy Suryo Ogah Ikuti Langkah Eggi dan Damai Temui Jokowi

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:00

GMNI: Bencana adalah Hasil dari Pilihan Kebijakan

Kamis, 15 Januari 2026 | 20:42

Pakar Hukum: Korupsi Merusak Demokrasi Hingga Hak Asasi Masyarakat

Kamis, 15 Januari 2026 | 20:28

DPR Setujui Anggaran 2026 Komnas HAM Rp112 miliar

Kamis, 15 Januari 2026 | 20:26

Selengkapnya