Berita

Pelita Air/Net

Bisnis

Sambut Momen Nataru, Pelita Air Siapkan Lebih dari 200 Ribu Kursi

JUMAT, 15 DESEMBER 2023 | 10:06 WIB | LAPORAN: RENI ERINA

Maskapai Pelita Air telah menyiapkan 11 armada pesawat untuk membantu kelancaran pergerakan masyarakat pada libur Natal 2023 dan Tahun Baru 2024.

Corporate Secretary Pelita Air Service Agdya PP Yogandari menyampaikan perusahaan telah mengantisipasi kemungkinan arus penumpang yang padat dengan menyediakan tambahan armada.

"Kami sangat menyiapkan diri untuk menemani para penumpang yang bersiap-siap liburan Nataru. Pelita Air menyiapkan 11 pesawat di Desember ini," kata Agdya dalam konferensi pers di Jakarta, Kamis (14/12).


Pelita Air yang merupakan anak usaha PT Pertamina (Persero), sepanjang 2023 menyediakan sekitar 1.109 jumlah penerbangan. Untuk libur Nataru ini, maskapai membidik target penumpang hingga 209.460 kursi, dengan rute Jakarta - Padang, Jakarta - Palembang, Pekanbaru, Yogyakarta, Denpasar, Pontianak, Banjarmasin, Balikpapan, dan Sorong.

Armada tambahan yang disiapkan Pelita Air ini merupakan armada ke-9 yang dimiliki Pelita Air. Pesawat terbaru ini bermerek Airbus A320. Pesawat yang sama yang digunakan Pelita Air untuk melayani penerbangan reguler yang terjadwal di beberapa rute.

"Jadi dari segi transportasi, Pelita Air siap membantu sebagai sarana transportasi pada libur Nataru," tambah Agdya.

Corporate Secretary PT Pertamina Patra Niaga Irto Ginting menyampaikan bahwa harga bahan bakar pesawat atau avtur kembali mengalami penurunan pada pekan kedua Desember 2023. Perubahan harga avtur akan berdampak pada harga tiket pesawat.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

Tiga Tahun UU TPKS: DPR Soroti Masalah Penegakan Hukum dan Temuan Kasus di Lapas

Kamis, 15 Januari 2026 | 12:08

Komisi III DPR Mulai Bahas RUU Perampasan Aset Tindak Pidana

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:48

Utang Luar Negeri Indonesia Kompak Menurun

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:34

Giliran Ketua DPD PDIP Jawa Barat Ono Surono Diperiksa KPK di Kasus OTT Bupati Bekasi

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:19

Muncul Tudingan Pandji Antek Asing di Balik Kegaduhan Mens Rea

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:04

Emas Antam Naik Terus, Tembus Rp2,67 Juta per Gram!

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:54

KPK Tak Segan Tetapkan Heri Sudarmanto Tersangka TPPU

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:43

TAUD Dampingi Aktivis Lingkungan Laporkan Dugaan Teror ke Bareskrim

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:28

Istana Ungkap Pertemuan Prabowo dan Ribuan Guru Besar Berlangsung Tertutup

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:27

Update Bursa: BEI Gembok Saham Tiga Saham Ini Akibat Lonjakan Harga

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:17

Selengkapnya