Berita

Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa/Net

Nusantara

Jadi Provinsi Terinovatif, Khofifah: Ini Bukti ASN Jatim Terus Beri Inovasi Layanan Terbaik

RABU, 13 DESEMBER 2023 | 08:58 WIB | LAPORAN: BONFILIO MAHENDRA

Hasil kerja keras dan terukur para aparatur sipil negara (ASN) di lingkungan Pemerintah Provinsi Jawa Timur, khususnya dalam mengembangkan berbagai inovasi layanan publik untuk meningkatkan layanan kepada masyarakat, membuahkan hasil nyata.

Pasalnya, Jatim meraih penghargaan sebagai Provinsi Terinovatif dalam Innovative Government Award (IGA) Tahun 2023 besutan Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) RI.

Piala dan Piagam penghargaan Provinsi Terinovatif ini diserahkan langsung oleh Menteri Dalam Negeri Muhammad Tito Karnavian kepada Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa, yang diwakili oleh Sekretaris Daerah Provinsi Adhy Karyono pada acara Penganugerahan Innovative Government Award 2023 di Gedung Sasana Bakti Praja, Kemendagri, Jakarta, Selasa (12/12).

"Alhamdulillah, penghargaan ini juga menjadi bukti bahwa seluruh jajaran ASN di Pemprov Jatim terus bekerja memberikan inovasi layanan terbaik kepada masyarakat sesuai dengan tagline Cepat, Efektif-efisien, Tanggap, Transparan, Akuntabel dan Responsif (CETTAR)," tegas Khofifah di Gedung Negara Grahadi Surabaya seperti diberitakan Kantor Berita RMOL Jatim, Rabu (13/12).

Dalam ajang ini, Jatim berhasil mempersembahkan 189 inovasi unggulan. Di mana salah satu inovasi unggulan yang menjadi penilaian tertinggi adalah Trans Jatim-Ajaib (Aplikasi Jatim Informasi Bus) hasil inovasi Dinas Perhubungan Jatim dan BAnk IKan LOkal JAwa TIMur (Baik Lo) Jatim hasil inovasi Dinas Kelautan dan Perikanan Jatim.

Gubernur Khofifah mengatakan, Trans Jatim-Ajaib merupakan sebuah aplikasi untuk memudahkan masyarakat mengakses penggunaan layanan bus Trans Jatim.

"Aplikasi Trans Jatim-Ajaib ini dapat langsung diakses oleh masyarakat melalui aplikasi Android dan juga Appstore secara gratis," ujarnya.

Terkait Baik Lo, Gubernur Khofifah menjelaskan bahwa Inovasi ini lahir dari kepedulian Dinas Kelautan dan Perikanan Jatim melalui UPT Laboratorium Kesehatan Ikan dan Lingkungan (LKIL) dalam pelestarian ikan lokal.

Inovasi ini diyakini menjadi satu-satunya di Indonesia dalam pelestarian ikan lokal melalui inventarisasi, koleksi, domestikasi, stocking, dan restocking ikan lokal pada perairan umum daratan.

"Dampak positif dari inovasi ini terlihat dari bertambahnya jenis ikan lokal yang berhasil diinventarisasi/koleksi sebanyak 27 jenis dengan 18 jenis telah terdomestikasi," tegasnya.

Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

Nyanyian Riza Chalid Penting Mengungkap Pejabat Serakah

Minggu, 09 Maret 2025 | 20:58

Polda Metro Didesak Segera Periksa Pemilik MNC Asia Holding Hary Tanoe

Minggu, 09 Maret 2025 | 18:30

UPDATE

Sinergi Infrastruktur dan Pertahanan Kunci Stabilitas Nasional

Senin, 10 Maret 2025 | 21:36

Indonesia-Vietnam Naikkan Level Hubungan ke Kemitraan Strategis Komprehensif

Senin, 10 Maret 2025 | 21:22

Mendagri Tekan Anggaran PSU Pilkada di Bawah Rp1 Triliun

Senin, 10 Maret 2025 | 21:02

Puji Panglima, Faizal Assegaf: Dikotomi Sipil-Militer Memang Selalu Picu Ketegangan

Senin, 10 Maret 2025 | 20:55

53 Sekolah Rakyat Dibangun, Pemerintah Matangkan Infrastruktur dan Kurikulum

Senin, 10 Maret 2025 | 20:48

PEPABRI Jamin Revisi UU TNI Tak Hidupkan Dwifungsi ABRI

Senin, 10 Maret 2025 | 20:45

Panglima TNI Tegaskan Prajurit Aktif di Jabatan Sipil Harus Mundur atau Pensiun

Senin, 10 Maret 2025 | 20:24

Kopdes Merah Putih Siap Berantas Kemiskinan Ekstrem

Senin, 10 Maret 2025 | 20:19

Menag Masih Pelajari Kasus Pelarangan Ibadah di Bandung

Senin, 10 Maret 2025 | 20:00

Airlangga dan Sekjen Partai Komunis Vietnam Hadiri High-Level Business Dialogue di Jakarta

Senin, 10 Maret 2025 | 19:59

Selengkapnya