Berita

Capres nomor urut 2 Prabowo Subianto berorasi dalam konsolidasi pemenangan Prabowo-Gibran, di Sentul International Convention Center, Bogor, Minggu (10/12)/Ist

Politik

Merasa Masih Muda, Capres Nomor Dua Ingin Disapa Mas Bowo

SENIN, 11 DESEMBER 2023 | 05:30 WIB | LAPORAN: WIDODO BOGIARTO

Dalam konsolidasi pemenangan Prabowo-Gibran di Sentul International Convention Center, Bogor, Minggu (10/12), calon presiden nomor urut 2 Prabowo Subianto tampil penuh semangat. Di usianya yang sudah menginjak 72 tahun, Prabowo masih garang berorasi.

Di hadapan ribuan hadirin, Prabowo menyampaikan banyak gagasan sembari diselingi candaan. Satu di antaranya tentang usia.

“Saya dari sejak muda, sekarang masih merasa muda, tolong jangan panggil saya eyang atau mbah. Kalau saya senangnya, jangan mas Gibran saja yang dipanggil mas,” kata Prabowo disambut riuh massa.

“Nah begitu dong. Mas Bowo, gitu dong. Bagaimana? Saya orasi atau langsung joget saja?” sambung Prabowo yang langsung direspons suara gemuruh.

Dalam kesempatan itu Prabowo menyatakan kesiapannya menerima penugasan dari rakyat. Ia siap berbakti kepada bangsa dan negara. Sejak muda, dirinya sudah mewakafkan hidupnya untuk Indonesia.

“Dari sejak muda, istilahnya waktu itu kita sudah teken untuk siap mati untuk republik ini. Saya lahir di saat Indonesia baru merdeka. Masih sangat sulit kehidupan kita. Penjajah yang telah menjajah kita ratusan tahun tidak rela meninggalkan Nusantara ini," kata Prabowo.

"Mereka meninggalkan bom-bom waktu di mana-mana. Mereka meninggalkan pemberontakan-pemberontakan yang mereka biayai. Mereka tidak rela meninggalkan Indonesia, karena Indonesia sangat kaya,” sambungnya.

Prabowo menegaskan, semua pemimpin bangsa punya niat yang baik bagi negara ini. Untuk itu, ia mengajak semua pihak menghormati para pemimpin yang sudah bekerja dan berkorban bagi kelangsungan hidup bangsa ini.

“Kami bertekad untuk melanjutkan segala yang sudah dibangun para pendahulu kita, khususnya pondasi yang kuat yang sudah dibangun oleh Presiden Joko Widodo,” tegas Prabowo.


Populer

Menag Masih Pelajari Kasus Pelarangan Ibadah di Bandung

Senin, 10 Maret 2025 | 20:00

Duit Sitaan Korupsi di Kejagung Tak Pernah Utuh Kembali ke Rakyat

Senin, 10 Maret 2025 | 12:58

Polda Metro Didesak Segera Periksa Pemilik MNC Asia Holding Hary Tanoe

Minggu, 09 Maret 2025 | 18:30

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Nyanyian Riza Chalid Penting Mengungkap Pejabat Serakah

Minggu, 09 Maret 2025 | 20:58

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

Usia Pensiun TNI Bakal Diperpanjang, Ketum PEPABRI: Kalau 58 Tahun Kan Masih Lucu-Lucunya

Senin, 10 Maret 2025 | 19:58

UPDATE

TNI dan Satgas PKH Garda Terdepan Tegakkan Hukum Perkebunan Sawit Ilegal

Kamis, 13 Maret 2025 | 19:30

Rumah Ridwan Kamil Digeledah Pertama di Kasus bank bjb, Ini Sebabnya

Kamis, 13 Maret 2025 | 19:24

Kelakar Prabowo Soal Jaksa Agung yang Absen di Bukber Rektor

Kamis, 13 Maret 2025 | 19:15

KPK Sita Deposito Hingga Bangunan di Kasus Korupsi bank bjb

Kamis, 13 Maret 2025 | 18:51

Legislator PDIP Usul Pembentukan Kamar Khusus Pajak di MA

Kamis, 13 Maret 2025 | 18:35

Terus Bertumbuh, Ketua Komisi VI Apresiasi Kinerja Antam

Kamis, 13 Maret 2025 | 18:09

Hormati KPK, bank bjb Pastikan Kegiatan Bisnis Tetap Jalan

Kamis, 13 Maret 2025 | 18:08

Pejabat bank bjb dan Agensi Sepakat Markup Iklan, Begini Modusnya

Kamis, 13 Maret 2025 | 18:07

Sri Mulyani: Penurunan Penerimaan Pajak Tak Perlu Didramatisasi

Kamis, 13 Maret 2025 | 17:58

Perdana Prabowo Undang Rektor Seluruh Indonesia ke Istana

Kamis, 13 Maret 2025 | 17:54

Selengkapnya