Berita

Baznas RI menerima penyaluran infak kemanusiaan Palestina dari Baznas Provinsi Sumatera Utara sebesar Rp2.025.397.931/Ist

Nusantara

Bantu Palestina, Baznas Provinsi Sumut Salurkan Infak Rp2 Miliar

SABTU, 09 DESEMBER 2023 | 02:43 WIB | LAPORAN: WIDODO BOGIARTO

Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) RI menerima penyaluran infak kemanusiaan Palestina dari Baznas Provinsi Sumatera Utara sebesar Rp2.025.397.931. Penyerahan bantuan tersebut diselenggarakan di Gedung Baznas RI, Jakarta.

Ketua Baznas RI Prof. KH. Noor Achmad mengucapkan terima kasih kepada Baznas Provinsi Sumatera Utara dan seluruh masyarakat Sumatera Utara yang telah menyalurkan infaknya untuk membantu masyarakat Palestina.

Kiai Noor menjelaskan, untuk memudahkan penyaluran bantuan bagi masyarakat Palestina, Baznas telah melakukan koordinasi dengan KBRI Mesir, dan juga kerja sama dengan tiga lembaga besar di Mesir yakni Mishr Al Kheir, Bayt Zakat Wa As-Shdaqat dan Egyptian Red Crescent Society (ERCS).


"Insya Allah Baznas telah menggunakan prosedur-prosedur yang benar dalam melakukan penyaluran bantuan bagi masyarakat Palestina," kata Kiai Noor dikutip Sabtu (9/12).

Kiai Noor juga memastikan, seluruh bantuan bagi masyarakat Palestina yang dikelola Baznas ini dilakukan secara transparan dan akuntabel.

"Insya Allah apa yang kita lakukan ini menjadi amal jariyah, dan mudah-mudahan lebih banyak negara-negara yang mendukung Palestina, sehingga Bangsa Palestina bisa meraih kemerdekaannya," ujar Kiai Noor.

Dalam kesempatan yang sama, Ketua Baznas Provinsi Sumatera Utara Mohammad Hatta mengatakan, pihaknya telah melakukan penggalangan dana sejak Rakorda Baznas se-Sumatera Utara, dan dana yang terkumpul juga berasal dari masyarakat Sumatera Utara.

"Dengan penuh rasa syukur kepada Allah SWT, kami serahkan bantuan ini kepada Baznas RI untuk kemudian disalurkan kepada saudara-saudara kita di Palestinan yang sangat membutuhkan," ujar Hatta.




Populer

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Dokter Tifa Buka Pintu Perawatan Imun untuk Jokowi

Jumat, 16 Januari 2026 | 18:06

Eggi dan Damai SP3, Roy Suryo dan Dokter Tifa Lanjut Terus

Jumat, 16 Januari 2026 | 17:45

Seskab Dikunjungi Bos Kadin, Bahas Program Quick Win hingga Kopdes Merah Putih

Jumat, 16 Januari 2026 | 17:35

Situasi Memanas di Iran, Selandia Baru Evakuasi Diplomat dan Tutup Kedutaan

Jumat, 16 Januari 2026 | 17:20

Melihat Net-zero Dari Kilang Minyak

Jumat, 16 Januari 2026 | 16:53

SP3 Untuk Eggi Sudjana dan Damai Hari Lubis Terbit Atas Nama Keadilan

Jumat, 16 Januari 2026 | 16:48

Kebakaran Hebat Melanda Pemukiman Kumuh Gangnam, 258 Warga Mengungsi

Jumat, 16 Januari 2026 | 16:13

Musda Digelar di 6 Provinsi, Jawa Barat Tuan Rumah Rakornas KNPI

Jumat, 16 Januari 2026 | 16:12

Heri Sudarmanto Gunakan Rekening Kerabat Tampung Rp12 Miliar Uang Pemerasan

Jumat, 16 Januari 2026 | 15:33

Ruang Sunyi, Rundingkan Masa Depan Dunia

Jumat, 16 Januari 2026 | 15:17

Selengkapnya