Berita

Pemerhati politik Aceh, Risman Rachman/Dok Pribadi

Politik

Janji Perpanjang Dana Otsus, Cak Imin Dengar Keinginan Rakyat Aceh

KAMIS, 07 DESEMBER 2023 | 05:34 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Janji yang disampaikan calon wakil presiden nomor urut 1, Muhaimin Iskandar alias Cak Imin, akan memperpanjang dana Otonomi Khusus (Otsus) Aceh yang berakhir 2027 ketika dirinya terpilih dinilai sangat menarik. Sebab hal itu memang yang diinginkan seluruh elemen masyarakat Serambi Mekah.

"Itu karena rakyat Aceh memang menghendaki bahkan sudah kerap menyuarakan pentingnya memperpanjang dana Otsus bagi Aceh," kata pemerhati politik, Risman Rachman, di Banda Aceh, Rabu (6/12).

Seingat Risman, Presiden Joko Widodo pada masa kampanye dahulu juga pernah menyampaikan akan memperpanjang dana Otsus jika terpilih jadi Presiden RI. Sayangnya, pada saat itu suara Jokowi di Aceh sangat sedikit alias kalah.  

Kemudian, Pemerintah Aceh pada masa Nova Iriansyah juga pernah mengajukan proposal Dana Otsus Abadi yang disingkat DOA.

"Jadi, janji yang disampaikan Cak Imin memang sudah menjadi tuntutan berbagai kalangan di Aceh," ujarnya, dikutip Kantor Berita RMOLAceh.

Hanya saja, kata Risman, janji perpanjangan dana Otsus tersebut akan berhadapan dengan janji dari pasangan nomor urut 2. Bahkan, melalui Muzakkir Manaf alias Mualem disampaikan, jika ingin seluruh butir-butir MoU Helsinki dituntaskan maka rakyat Aceh harus memenangkan Prabowo-Gibran.

Oleh karena itu, Risman juga menilai janji dari dua pasangan berbeda ini tentu akan dipertarungkan di Aceh. Terlebih, rakyat Aceh akan menilai dan menelaah janji mana yang menarik dan paling mungkin untuk diwujudkan.  

"Masalahnya, apakah Aceh saat ini masih dilihat sebagai daerah berwibawa oleh pusat? Secara narasi memang iya. Aceh selalu dipuji sebagai daerah yang paling penting bagi Indonesia. Siapapun capresnya, pasti selalu memuja muji Aceh," sebutnya.

Sayangnya, dalam praktik pemerintahan, puja-puji itu tidak lurus dengan dukungan bagi pembangunan Aceh. Ditambah lagi ketidakmampuan Aceh dalam memainkan peran politik tingkat tinggi, baik di daerah maupun di nasional.

Mau tidak mau, kata Risman, rakyat Aceh harus memikir ulang saat memberi dukungan bagi calon pemimpin di daerah dan calon wakil rakyat di DPR Aceh dan DPR RI.  

Risman pun mencermati narasi Cak Imin, bahwa jika Dana Otsus bermanfaat bagi rakyat Aceh maka akan diperpanjang sampai kiamat.

"Itu artinya, kunci untuk menahan agar dana Otsus tidak diperpanjang sangat terbuka. Sama seperti alasan Jokowi dulu yang juga tidak memperpanjang dana Otsus dengan menyebut apakah dana Otsus sudah bermanfaat bagi rakyat?" sebutnya.

Risman meminta rakyat Aceh pandai-pandai berpolitik dengan Pusat atau nasional. Mereka sudah sangat lama punya pengalaman dalam berpolitik, sementara Aceh lebih banyak pengalaman dalam membangun perlawanan.

Populer

Pesawat Nepal Jatuh, Hanya Satu Orang yang Selamat

Rabu, 24 Juli 2024 | 15:16

Walikota Semarang dan 3 Lainnya Dikabarkan Berstatus Tersangka

Rabu, 17 Juli 2024 | 13:43

KPK Juga Tetapkan Suami Walikota Semarang dan Ketua Gapensi Tersangka

Rabu, 17 Juli 2024 | 16:57

Walikota Semarang dan Suami Terlibat 3 Kasus Korupsi

Rabu, 17 Juli 2024 | 17:47

KPK Bakal Audit Semua Rumah Sakit Telusuri Dugaan Fraud BPJS Kesehatan

Rabu, 24 Juli 2024 | 18:51

Kantor Rahim di Depok Ternyata Rumah Tinggal, Begini Kondisinya

Rabu, 17 Juli 2024 | 11:05

Duet Airin-Rano Karno Tak Terbendung di Pilkada Banten

Rabu, 17 Juli 2024 | 13:23

UPDATE

Sabotase Kereta Cepat Jelang Pembukaan Olimpiade Paris, PM Prancis: Ini Dilakukan Terencana

Sabtu, 27 Juli 2024 | 17:47

Banyak Hadiah Menarik Pertamina di Booth dalam Event GIIAS 2024

Sabtu, 27 Juli 2024 | 17:37

Kabar Deklarasi Anies-Zaki, Golkar: Hoax!

Sabtu, 27 Juli 2024 | 17:15

Ekonomi Lesu, Laba Industri China Justru Naik 3,6 Persen

Sabtu, 27 Juli 2024 | 17:07

Putri Suku Oburauw Catar Akpol: Saya Busur Panah untuk Adik-adik

Sabtu, 27 Juli 2024 | 16:58

Kuasa Hukum Dini: Hakim Persidangan Greg Tannur Berat Sebelah

Sabtu, 27 Juli 2024 | 16:35

Dimyati Masih Ngarep Golkar dan PDIP Gabung

Sabtu, 27 Juli 2024 | 16:10

Menyusul TNI, Polri Rotasi 6 Kapolda Jelang Pilkada

Sabtu, 27 Juli 2024 | 15:32

Masih Cair, Peluang Jusuf Hamka di Pilkada Jakarta Masih Terbuka

Sabtu, 27 Juli 2024 | 15:31

4 Pangdam Dirotasi Jelang Pilkada, Ajudan Jokowi jadi Pangdam Brawijaya

Sabtu, 27 Juli 2024 | 15:13

Selengkapnya