Berita

Ilustrasi/Net

Bisnis

Pemprov DKI Jakarta Punya Saham di Perusahaan Bir, Anies Janji Kalau Menang Pemilu Bakal Lepaskan Kepemilikan

SENIN, 04 DESEMBER 2023 | 11:37 WIB | LAPORAN: RENI ERINA

Pemerintah provinsi (Pemprov) DKI Jakarta memiliki saham di salah satu perusahaan bir yaitu PT Delta Djakarta Tbk. (DLTA).

Dikutip dari keterbukaan informasi di laman Bursa Efek Indonesia, Senin (4/12), Laporan Bulanan Registrasi Pemegang Efek pada 1 November 2023 merilis kepemilikan saham di mana Pemprov DKI Jakarta memiliki 26,25 persen saham dari total saham perseroan, atau sekitar 210,20 juta lembar saham.

Kepemilikan saham mayoritas dimiliki oleh San Miguel Malaysia (L) Pte. Ltd. sebesar 467,06 juta saham atau setara dengan 58,33 persen dari total saham perseroan.


Calon Presiden (Capres) koalisi perubahan, Anies Baswedan, dalam kampanye perdana pasangan AMIN di Gor Ciracas, Selasa (28/11), mengungkapkan, saat menjabat sebagai Gubernur DKI Jakarta ia sempat mencoba melepas kepemilikan saham Pemprov DKI Jakarta dari perusahaan tersebut. Sayangnya, hal itu tidak bisa dilakukan karena dalam lembaga legislatif di DKI Jakarta, partai dari pengusung Anies tidak memiliki suara mayoritas.

Untuk melepas saham tersebut, harus melalui proses di DPR, menurutnya.

"Karena palu partai tidak ada di partai pendukung, jadinya diberhentiin terus,” kata Anies. Ia berharap Pemilu 2024 mendatang bukan hanya memenangkan capres dan cawapres saja, namun juga lembaga legislatifnya.

“Insyaallah pemilu besok partai pengusung bisa dapat suara besar sehingga kita bisa memenangkan DPR juga,” harapnya. 

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

AS Gempur ISIS di Suriah

Minggu, 11 Januari 2026 | 18:14

Aksi Kemanusiaan PDIP di Sumatera Turunkan Tim Kesehatan Hingga Ambulans

Minggu, 11 Januari 2026 | 18:10

Statistik Kebahagiaan di Jiwa yang Rapuh

Minggu, 11 Januari 2026 | 17:52

AS Perintahkan Warganya Segera Tinggalkan Venezuela

Minggu, 11 Januari 2026 | 17:01

Iran Ancam Balas Serangan AS di Tengah Gelombang Protes

Minggu, 11 Januari 2026 | 16:37

Turki Siap Dukung Proyek 3 Juta Rumah dan Pengembangan IKN

Minggu, 11 Januari 2026 | 15:53

Rakernas PDIP Harus Berhitung Ancaman Baru di Jawa Tengah

Minggu, 11 Januari 2026 | 15:22

Rossan Roeslani dan Ferry Juliantono Terpilih Jadi Pimpinan MES

Minggu, 11 Januari 2026 | 15:15

Pertamina Pasok BBM dan LPG Gratis untuk Bantu Korban Banjir Sumatera

Minggu, 11 Januari 2026 | 14:50

Pesan Megawati untuk Gen Z Tekankan Jaga Alam

Minggu, 11 Januari 2026 | 14:39

Selengkapnya