Berita

Fraksi PKS DPR RI menyambangi Kantor Persatuan Bangsa Bangsa (PBB) di Jenewa, Swiss/Ist

Dunia

Sambangi PBB di Jenewa, Fraksi PKS Suarakan Kemerdekaan Palestina

JUMAT, 01 DESEMBER 2023 | 16:26 WIB | LAPORAN: DIKI TRIANTO

Kemerdekaan Palestina menjadi poin penting yang disuarakan Fraksi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) saat bertandang ke Kantor Persatuan Bangsa Bangsa (PBB) di Jenewa, Swiss, Kamis (30/11) waktu setempat.

Dalam lawatannya, Fraksi PKS DPR RI melakukan pertemuan dengan Wakil Komisaris Tinggi Hak Asasi Manusia PBB (OHCHR), Nada al Nashif. Delegasi Fraksi PKS dipimpin Ketua Majelis Syura, Salim Segaf Al Jufri dan Ketua Fraksi PKS, Jazuli Juwaini didampingi Duta Besar Achsanul Habib dari PTRI Jenewa.

"Kehadiran Fraksi PKS juga bertepatan dengan peringatan Hari Solidaritas Internasional PBB untuk rakyat Palestina yang diperingati setiap tanggal 29 November," kata Jazuli dalam keterangan tertulisnya, Jumat (1/12).

Kunjungan Fraksi PKS di OHCHR PBB merupakan bagian dari lawatan diplomasi parlemen untuk perdamaian dan kemerdekaan Palestina yang masih digempur Israel.

Fraksi PKS berpandangan, PBB masih berutang janji kemerdekaan  Palestina yang diserukan Majelis Umum PBB sejak tahun 1978 berdasarkan Resolusi PBB 32/40 B.

"Rakyat Palestina sampai detik ini belum mendapatkan hak-haknya, mulai hak paling dasar yaitu hak hidup aman dan damai, hak menentukan nasib sendiri, hingga hak kemerdekaan dan kedaulatan atas wilayahnya yang dirampas paksa oleh Israel," tegasnya.

Sementara itu, Salim Segaf berharap, PBB bisa melakukan intervensi atas kondisi Palestina melalui seluruh kewenangan dan otoritasnya. PBB, kata dia, harus menghentikan kekerasan, pembunuhan, dan genosida di Gaza, Palestina.

PBB perlu menegakkan HAM dan keadilan rakyat Palestina dalam meraih kemerdekaan. PBB juga harus menginvestigasi Israel atas semua pelanggaran HAM, pelanggaran hukum humaniter, dan pengabaian berbagai konvensi serta resolusi PBB.

"Dunia harus menghentikan Israel atas segala bentuk aneksasi, okupasi, dan penjajahannya di wilayah Palestina. Palestina harus mendapatkan hak kemerdekaannya di tanahnya sendiri," tegas Salim Segaf.

Populer

Pemuda Katolik Tolak Program Transmigrasi di Papua

Rabu, 30 Oktober 2024 | 07:45

Akbar Faizal Sindir Makelar Kasus: Nikmati Breakfast Sebelum Namamu Muncul ke Publik

Senin, 28 Oktober 2024 | 07:30

Pilkada Jateng dan Sumut Memanas Buntut Perseteruan PDIP Vs Jokowi

Minggu, 03 November 2024 | 13:16

Ketum PITI Sayangkan Haikal Hasan Bikin Gaduh soal Kewajiban Sertifikasi Halal

Kamis, 31 Oktober 2024 | 20:01

Inilah Susunan Dewan Komisaris IPC TPK Baru

Jumat, 01 November 2024 | 01:59

Komandan IRGC: Serangan Balasan Iran Melampaui Ekspektasi Israel

Jumat, 01 November 2024 | 12:04

Hizbullah Bombardir Pangkalan Militer Israel Pakai Rudal, Sirine Berdengung Kencang

Sabtu, 02 November 2024 | 18:04

UPDATE

Komisi IV DPR Dukung Penuh Swasembada Pangan, Tapi Ingatkan soal Evaluasi

Selasa, 05 November 2024 | 23:52

Menkomdigi Diminta Dalami Modus Judol Pakai Pulsa

Selasa, 05 November 2024 | 23:16

Jerat Judol Pegawai Komdigi, Hardjuno: Bukti Penyimpangan Serius dan Kental Budaya Koruptif

Selasa, 05 November 2024 | 23:13

Pro dan Kontra Sistem Pemungutan Suara AS

Selasa, 05 November 2024 | 23:12

Dukung Swasembada Pangan, Legislator PKB Ini Wanti-Wanti Prabowo

Selasa, 05 November 2024 | 23:04

Tak Lagi Menghuni Senayan, Ini Seruan Kader Senior PPP

Selasa, 05 November 2024 | 23:01

Di Hadapan Dewa Siwa, Warga India Doakan Kemenangan Kamala Harris

Selasa, 05 November 2024 | 22:47

Biden Pantau Pertarungan Trump Vs Harris di Gedung Putih

Selasa, 05 November 2024 | 22:25

Pilpres AS: Warga Berduyun-duyun ke TPS Sejak Jam 6 Pagi

Selasa, 05 November 2024 | 22:16

Bertemu KPK, Maruarar Sirait Minta Aset Koruptor Diinventarisir untuk Perumahan Rakyat

Selasa, 05 November 2024 | 22:15

Selengkapnya