Berita

TNI AD menyabet juara umum di The ASEAN Armies Rifle Meet (AARM) ke-31 Bangkok, Thailand/Dok Kemlu

Dunia

Membanggakan, TNI AD Raih Juara Umum pada Ajang AARM ke-31 di Thailand

SENIN, 27 NOVEMBER 2023 | 10:05 WIB | LAPORAN: DIKI TRIANTO

Torehan membanggakan diraih Tentara Nasional Indonesia Angkatan Darat (TNI AD) dalam ajang The ASEAN Armies Rifle Meet (AARM) ke-31 yang diselenggarakan di Bangkok, Thailand pada 16 sampai 25 November 2023.

Indonesia berhasil menjadi juara umum setelah memboyong empat trofi, sepuluh medali emas, sembilan medali perak, dan sepuluh medali perunggu. Ajang ini diikuti 200 petembak dari sepuluh negara di Asia Tenggara, yaitu Brunei Darussalam, Filipina, Indonesia, Kamboja, Laos, Malaysia, Myanmar, Singapura, Thailand, dan Vietnam.

Kesepuluh medali emas tersebut berasal dari tiga emas pada kompetisi perorangan, empat emas pada kompetisi tim, dan tiga emas pada eksebisi tim. Adapun cabang yang dipertandingkan yaitu Senapan, Karaben, Senapan Otomatis, Pistol Putra, dan Pistol Putri.


Pada kompetisi perorangan, cabang Pistol Putra menyapu bersih ketiga medali yang diperebutkan oleh 40 orang petembak. Mereka adalah Mike S yang meraih juara 1, Rio sebagai juara 2, dan Dwi Okta sebagai juara 3.

Cabang Pistol Putri juga menorehkan prestasi membanggakan dengan perolehan satu emas dan satu perak, yakni diraih Srm. Eva Triana sebagai juara 1, dan Ltd. Darma Ariana juara 2.

Sementara pada cabang Senapan, Indonesia menyabet satu emas yang diraih Srm. Sugeng W dan satu perunggu.

Dengan hasil tersebut, Indonesia mengukuhkan diri sebagai Juara Umum dan menggeser Vietnam sebagai juara bertahan pada kompetisi tahun lalu. Sementara Vietnam harus puas di posisi kedua dengan satu trofi, sepuluh emas, tujuh perak, dan tujuh perunggu.

Posisi ketiga ditempati Filipina dengan satu trofi, sepuluh emas, enam perak dan tujuh perunggu. Menyusul posisi selanjutnya ada Filipina, Myanmar, Laos, Thailand, Brunei, Kamboja, Malaysia, dan Singapura.

AARM merupakan ajang kompetisi tembak Angkatan Darat antar negara-negara ASEAN secara tahunan. Pada AARM ke-31 ini, Indonesia menerjunkan 45 orang peserta yang merupakan prajurit TNI Angkatan Darat terbaiknya dan dua orang pendukung dari PT Pindad.

Secara keseluruhan, Indonesia telah menjadi juara umum sebanyak 14 kali dari total 31 gelaran AARM yang dilaksanakan sejak tahun 1991. Juara umum tahun ini pun mencatatkan sejarah baru dan mematahkan mitos bahwa Indonesia tidak pernah menang jika AARM digelar di Thailand.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Harga Emas Antam Hari Ini Kembali Pecah Rekor

Selasa, 13 Januari 2026 | 10:12

Kritik Pandji Tak Perlu Berujung Saling Lapor

Selasa, 13 Januari 2026 | 10:05

AHY Gaungkan Persatuan Nasional di Perayaan Natal Demokrat

Selasa, 13 Januari 2026 | 10:02

Iran Effect Terus Dongkrak Harga Minyak

Selasa, 13 Januari 2026 | 09:59

IHSG Dibuka Menguat, Rupiah Melemah ke Rp16.872 per Dolar AS

Selasa, 13 Januari 2026 | 09:42

KBRI Beijing Ajak WNI Pererat Solidaritas di Perayaan Nataru

Selasa, 13 Januari 2026 | 09:38

Belajar dari Sejarah, Pilkada via DPRD Rawan Picu Konflik Sosial

Selasa, 13 Januari 2026 | 09:31

Perlu Tindakan Tegas atas Konten Porno di Grok dan WhatsApp

Selasa, 13 Januari 2026 | 09:30

Konflik Terbuka Powell dan Trump: Independensi The Fed dalam Ancaman

Selasa, 13 Januari 2026 | 09:19

OTT Pegawai Pajak Momentum Perkuat Integritas Aparatur

Selasa, 13 Januari 2026 | 09:16

Selengkapnya