Berita

Ketua Tim Kampanye Daerah (TKD) Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka Jawa Barat, Ridwan Kamil, memaparkan hasil survei internal di hadapan capres nomor urut 2 Prabowo Subianto/RMOLJabar

Politik

Pimpin TKD Jabar, Ridwan Kamil Optimistis Prabowo-Gibran Menang Satu Putaran

MINGGU, 26 NOVEMBER 2023 | 04:59 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Keyakinan ditunjukkan Ketua Tim Kampanye Daerah (TKD) Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka Jawa Barat, Ridwan Kamil. Sebab, berdasarkan hasil survei internal, elektabilitas Prabowo-Gibran terus berada di depan dua paslon lainnya.

Hasil survei internal tersebut menunjukan bahwa paslon nomor urut 2 ini mengungguli paslon lain di Jabar. Prabowo-Gibran meraih 52 persen suara. Selanjutnya pasangan Anies-Muhaimin 19,76 persen dan pasangan Ganjar-Mahfud 8,24 persen.

"Hari ini adalah malam kita konsolidasi pengukuhan. Jawa Barat paling siap, seluruh daerah sudah lengkap, kemudian semua di lapangan sudah siap bergerak. Survei terakhir tadi kami rilis kita sudah sangat luar biasa," kata Ridwan Kamil, dalam acara Konsolidasi TKD Jabar di Kota Bandung, Sabtu (25/11).

Wakil Ketua DPP Partai Golkar itu juga optimis Prabowo-Gibran bisa memenangkan perhelatan Pilpres 2024 dengan satu putaran. Pasalnya, Jabar menjadi salah satu daerah penentu kemenangan.

"Kami mentalnya adalah mindset satu putaran dan menurut perhitungan Insya Allah satu putaran itu ada di Jawa Barat," kata Ridwan Kamil.

Optimisme menang satu putaran itu juga dilihat dari kesiapan seluruh struktur TKD yang diisi hingga di 27 kabupaten/kota.

"Yang ada di sini adalah semua komandan-komandan di lapangan 27 kota/kabupaten dan provinsi. Insya Allah tidak mendahului tapi kami punya keyakinan Pak Prabowo dan Mas Gibran bisa menang satu putaran dengan sumbangan terbesar datang dari Provinsi Jawa Barat," pungkasnya.

Populer

Pesawat Nepal Jatuh, Hanya Satu Orang yang Selamat

Rabu, 24 Juli 2024 | 15:16

Menkeu: Inggris Bangkrut, Kondisi Keuangan Hancur

Minggu, 28 Juli 2024 | 17:54

KPK Bakal Audit Semua Rumah Sakit Telusuri Dugaan Fraud BPJS Kesehatan

Rabu, 24 Juli 2024 | 18:51

Pemindahan Ibu Kota Negara Ambisi Picik Jokowi

Sabtu, 27 Juli 2024 | 01:29

GMPH Desak KPK Usut Dugaan Penyalahgunaan Kekuasaan Cak Imin

Senin, 29 Juli 2024 | 12:54

KPK Tindak Tiga Rumah Sakit Pelaku Fraud BPJS Kesehatan

Rabu, 24 Juli 2024 | 18:17

Christine Hutabarat Dicecar Soal Akuisisi Diduga Korupsi di ASDP

Rabu, 24 Juli 2024 | 13:52

UPDATE

Istana Bantah Isu Reshuffle di Ujung Kekuasaan Jokowi

Jumat, 02 Agustus 2024 | 03:21

Novel Baswedan: Jabat Pimpinan KPK Ditekan Sana Sini

Jumat, 02 Agustus 2024 | 03:13

Konsultan Waris Luncurkan Buku Saku Harta Gono Gini

Jumat, 02 Agustus 2024 | 03:02

PNM Sabet Enam Penghargaan

Jumat, 02 Agustus 2024 | 02:31

FPPJ Kritik Kinerja Sekda DKI: Melempem!

Jumat, 02 Agustus 2024 | 02:03

Hikmahbudhi Dorong KPU Bentuk Pamswakarsa Jelang Pilkada

Jumat, 02 Agustus 2024 | 02:00

Kemenag Cabut Sertifikat Halal Roti Okko

Jumat, 02 Agustus 2024 | 01:24

Novel Baswedan Ragu Pansel Pilih Pimpinan KPK sesuai Harapan

Jumat, 02 Agustus 2024 | 01:14

Jatelindo Tawarkan Inovasi Pembayaran Transportasi dengan NFC

Jumat, 02 Agustus 2024 | 01:03

Operasi Bina Tertib Bakal Tangkap Asongan, Pengemis dan Pengamen

Jumat, 02 Agustus 2024 | 00:40

Selengkapnya