Berita

Ilustrasi/Net

Bisnis

Transaksi Sukses, Jakarta Setiabudi Internasional Akhirnya Kuasai 90 Persen Saham Wynncor Bali

SENIN, 20 NOVEMBER 2023 | 08:41 WIB | LAPORAN: RENI ERINA

Perusahaan yang bergerak dalam bidang kepemilikan, pengelolaan, penyewaan, dan penjualan gedung perkantoran,
PT Jakarta Setiabudi Internasional Tbk (JSPT) mengumumkan telah mengakuisisi saham PT Wynncor Bali.

Manajemen JSPT dalam keterbukaan informasi yang dikutip Senin (20/11) berharap langkah itu akan membuka potensi pertumbuhan dan kelangsungan perusahaan.

“Langkah strategis ini diharapkan akan memberikan dampak positif secara signifikan terhadap kinerja keuangan konsolidasian Perseroan, sekaligus membuka potensi pertumbuhan dan kelangsungan usaha yang semakin meningkat,” kata manajemen.

“Langkah strategis ini diharapkan akan memberikan dampak positif secara signifikan terhadap kinerja keuangan konsolidasian Perseroan, sekaligus membuka potensi pertumbuhan dan kelangsungan usaha yang semakin meningkat,” kata manajemen.

Kepemilikan saham Perseroan di PT Wynncor Bali adalah 60 persen. Direktur Utama JSPT, Jefri Darmadi, mengatakan, dengan akuisisi tersebut membuat JSPT kini menguasai 90 persen saham Wynncor Bali. Sementara itu, Hyatt International Corporation memegang 10 persen saham Wynncor Bali.

Saat ini, PT Wynncor Bali memiliki sejumlah hotel mewah di Bali, seperti Grand Hyatt Bali, Hyatt Regency Bali, dan Andaz Bali.

"Langkah strategis ini diharapkan akan memberikan dampak positif secara signifikan terhadap kinerja keuangan konsolidasian Perseroan, sekaligus membuka potensi pertumbuhan dan kelangsungan usaha yang semakin meningkat. Melalui entitas anak ini, JSPT berencana untuk mengembangkan proyek-proyek baru dengan semangat yang lebih agresif ke depannya," kata Jefri.

Dengan komitmen untuk menyajikan layanan terbaik dan pengalaman unik bagi para wisatawan, Perseroan tetap menjadi pelaku utama dalam membangkitkan semangat pariwisata di Bali. Seiring dengan itu, Perseroan berkomitmen untuk tetap memberikan kontribusi positif yang signifikan pada pemulihan ekonomi lokal dan memberdayakan kontribusi global secara keseluruhan.

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

Adik Kakak di Bekasi Ketiban Rezeki OTT KPK

Senin, 22 Desember 2025 | 17:57

UPDATE

Tak Pelihara Buzzer, Prabowo Layak Terus Didukung

Jumat, 02 Januari 2026 | 04:14

Stasiun Cirebon Dipadati Penumpang Arus Balik Nataru

Jumat, 02 Januari 2026 | 04:00

SBY Pertimbangkan Langkah Hukum, Mega Tak Suka Main Belakang

Jumat, 02 Januari 2026 | 03:34

Pilkada Lewat DPRD Cermin Ketakutan terhadap Suara Rakyat

Jumat, 02 Januari 2026 | 03:26

Jika Mau Kejaksaan Sangat Gampang Ciduk Silfester

Jumat, 02 Januari 2026 | 03:01

Pilkada Lewat DPRD Sudah Pasti Ditolak

Jumat, 02 Januari 2026 | 02:37

Resolusi 2026 Rismon Sianipar: Makzulkan Gibran Wapres Terburuk

Jumat, 02 Januari 2026 | 02:13

Kata Golkar Soal Pertemuan Bahlil, Dasco, Zuhas dan Cak Imin

Jumat, 02 Januari 2026 | 02:10

Penumpang TransJakarta Minta Pelaku Pelecehan Seksual Ditindak Tegas

Jumat, 02 Januari 2026 | 01:38

Bulgaria Resmi Gunakan Euro, Tinggalkan Lev

Jumat, 02 Januari 2026 | 01:21

Selengkapnya