Berita

Anggota KPU RI, Idham Holik/RMOL

Politik

KPU Yakin Tingkat Kehadiran Pimpinan Parpol saat Undian Nomor Urut Capres Maksimal

SELASA, 14 NOVEMBER 2023 | 18:49 WIB | LAPORAN: AHMAD SATRYO

Pengundian nomor urut pasangan calon presiden dan calon wakil presiden (capres-cawapres) 2024, dipastikan akan dihadiri para ketua umum dan pimpinan partai politik (parpol) pengusung.

Begitu tegas anggota KPU RI, Idham Holik menyampaikan informasi yang didapat hingga petang ini, Selasa (14/11).

"Informasi yang sampai kepada kami, sepertinya kehadiran pimpinan parpol yang mendaftarkan pasangan capres-cawapres sepertinya akan maksimal," ujar Idham di Kantor KPU RI, Jalan Imam Bonjol, Menteng, Jakarta Pusat.

Dia menjelaskan, KPU juga telah menyediakan slot kursi untuk para ketum parpol mendampingi pasangan capres-cawapres yang diusung masing-masing koalisi.

"Selain paslon, kami mengundang pimpinan gabungan parpol, beserta fungsionaris partai sehingga kami menyediakan cukup alokasi kursi," ucapnya.

Dia mengurai, kursi yang akan diduduki para ketum parpol berada di barisan depan, bersanding dengan pasangan capres-cawapresnya masing-masing.

"Di depan, di halaman kantor KPU yang menjadi tempat sidang pleno terbuka nomor urut pasangan capres-cawapres," sambungnya menjelaskan.

Dia menyebutkan, kursi untuk para ketum parpol berjumlah puluhan, sementara fungsionaris atau pengurus parpol juga diperbolehkan masuk tempat acara dan disediakan ratusan kursi.

"Ada 22 kursi kami sediakan untuk pimpinan parpol gabungan, dan ada 150 kursi untuk fungsionaris partai, anggota partai atau pun pihak-pihak yang mereka undang," demikian Idham.

Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

KPK Terus Didesak Periksa Ganjar Pranowo dan Agun Gunandjar

Jumat, 28 Februari 2025 | 17:13

Bos Sritex Ungkap Permendag 8/2024 Bikin Industri Tekstil Mati

Senin, 03 Maret 2025 | 21:17

UPDATE

BRI Salurkan KUR Rp27,72 Triliun dalam 2 Bulan

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

Badai Alfred Mengamuk di Queensland, Ribuan Rumah Gelap Gulita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

DPR Cek Kesiapan Anggaran PSU Pilkada 2025

Senin, 10 Maret 2025 | 11:36

Rupiah Loyo ke Rp16.300 Hari Ini

Senin, 10 Maret 2025 | 11:24

Elon Musk: AS Harus Keluar dari NATO Supaya Berhenti Biayai Keamanan Eropa

Senin, 10 Maret 2025 | 11:22

Presiden Prabowo Diharapkan Jamu 38 Bhikkhu Thudong

Senin, 10 Maret 2025 | 11:19

Harga Emas Antam Merangkak Naik, Cek Daftar Lengkapnya

Senin, 10 Maret 2025 | 11:16

Polisi Harus Usut Tuntas Korupsi Isi MinyaKita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:08

Pasar Minyak Masih Terdampak Kebijakan Tarif AS, Harga Turun di Senin Pagi

Senin, 10 Maret 2025 | 11:06

Lebaran di Jakarta Tetap Seru Meski Ditinggal Pemudik

Senin, 10 Maret 2025 | 10:50

Selengkapnya