Berita

Kapal tanker minyak menunggu di dekat Kilang Marathon Anacortes, yang dioperasikan oleh Marathon Petroleum/Net

Bisnis

Jadi Pengimpor Terbesar Ketiga, Rusia Kirim 270 Ribu Ton Minyak Mentah ke Negara BRICS Ini

SELASA, 14 NOVEMBER 2023 | 09:25 WIB | LAPORAN: RENI ERINA

Rusia dilaporkan mengirimkan sebanyak 207.000 ton minyak mentah ke Brasil, menjadikannya sebagai pemasok terbesar ketiga bagi negara Amerika Latin tersebut.

Dilaporkan bahwa tujuan Moskow mengekspor minyak mentah senilai 133 juta dolar AS itu adalah untuk memperkuat posisinya sebagai eksportir bahan bakar utama kepada sesama anggota BRICS, yang juga merupakan bagian dari upaya Rusia untuk membangun pasar baru.   

Ria Novosti melaporkan, Brasil melanjutkan impor minyak mentah dari Rusia pada bulan September setelah terhenti selama dua tahun.  


"Pengiriman Rusia pada Oktober merupakan yang terbesar setidaknya sejak tahun 1997 baik dari segi volume maupun nilai, karena tidak ada statistik sebelumnya yang tersedia untuk umum," lapor outlet tersebut.

Sebelumnya, rekor volume pembelian minyak Rusia oleh Brasil terjadi pada Mei 2002, yang berjumlah 139.800 ton.    

Peningkatan ekspor membantu Rusia menjadi pemasok minyak terbesar ketiga bagi Brasil pada bulan lalu, di belakang AS (346 juta dolar AS) dan negara tetangganya, Guyana (187 juta dolar AS).

Lima pemasok minyak mentah terbesar ke negara Amerika Latin juga termasuk Aljazair (112 juta dolar AS) dan Arab Saudi (98 juta dolar AS).  

Selain Brasil, dua negara BRICS lainnya, India dan China, menjadi pembeli paling aktif minyak Rusia sejak UE dan G7 memberlakukan embargo yang disertai dengan pembatasan harga minyak dan produk minyak bumi Rusia.   

Para analis mengatakan bahwa potongan harga minyak Rusia merupakan keuntungan finansial bagi Brasil, karena pemerintahnya sedang berjuang untuk mengurangi biaya bahan bakar transportasi.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Sekolah Rakyat dan Investasi Penghapusan Kemiskinan Ekstrim

Kamis, 15 Januari 2026 | 22:03

Agenda Danantara Berpotensi Bawa Indonesia Menuju Sentralisme

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:45

JMSI Siap Perkuat Peran Media Daerah Garap Potensi Ekonomi Biru

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:34

PP Himmah Temui Menhut: Para Mafia Hutan Harus Ditindak Tegas!

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:29

Rezim Perdagangan dan Industri Perlu Dirombak

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:15

GMPG Pertanyakan Penanganan Hukum Kasus Pesta Rakyat Garut

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:02

Roy Suryo Ogah Ikuti Langkah Eggi dan Damai Temui Jokowi

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:00

GMNI: Bencana adalah Hasil dari Pilihan Kebijakan

Kamis, 15 Januari 2026 | 20:42

Pakar Hukum: Korupsi Merusak Demokrasi Hingga Hak Asasi Masyarakat

Kamis, 15 Januari 2026 | 20:28

DPR Setujui Anggaran 2026 Komnas HAM Rp112 miliar

Kamis, 15 Januari 2026 | 20:26

Selengkapnya