Berita

Suasana Fit and Proper Test Panglima TNI di Komisi I DPR, Senin (13/11)/RMOL

Politik

Di Hadapan DPR, Jenderal Agus Subiyanto Beberkan Sejumlah Janji

SENIN, 13 NOVEMBER 2023 | 14:34 WIB | LAPORAN: FAISAL ARISTAMA

Prajurit TNI diharapkan mahir menembak dan bela diri. Lebih jauh dari itu, naluri tempur harus dimiliki setiap prajurit TNI.

Demikian disampaikan Jenderal Agus Subiyanto saat memaparkan presentasinya dalam Fit And Proper Test Calon Panglima TNI di Komisi I DPR RI, Komplek Parlemen, Senayan, Jakarta, Senin (13/11).

Agus menegaskan, apabila kelak menjadi Panglima TNI, pihaknya akan mengimplementasikan sejumlah program prioritas untuk memelihara dan memantapkan profesionalisme TNI. Oleh karena itu, TNI harus well-trained atau terlatih dengan baik.


“Setiap prajurit harus memiliki kemahiran menembak, dan bermanuver, mempunyai naluri tempur yang tinggi, dan selalu memelihara keterampilan bela diri yang handal sehingga kapanpun dibutuhkan akan siap melaksanakan tugas,” kata Agus.

Selain itu, prajurit TNI harus well-equip atau dilengkapi dengan baik. Dalam hal ini, pemenuhan alutsista yang modern, perlengkapan perorangan dan satuan dengan mempertimbangkan tipologi daerah penugasan juga fokus pembinaan profesionalisme TNI.

Kemudian, lanjut Agus, TNI juga well-organized atau diorganisir dengan baik. Dalam hal ini, pembinaan personel di jajaran TNI harus dilaksanakan berdasarkan merit sistem.

“Pemenuhan personel satuan-satuan TNI diisi prajurit dengan sumber daya manusia yang memiliki kualifikasi, kompetensi, dan kinerja yang handal,” urainya.

Selanjutnya, TNI harus well-paid atau dibiayai dengan baik.

“Syukur alhamdulillah gaji prajurit TNI saat ini telah mengalami peningkatan yang cukup signifikan. Hal ini tidak terlepas dari perhatian dan dukungan dari pimpinan dan Bapak Ibu seluruh anggota Komisi I yang terhormat,” ujarnya.

Atas dasar itu, Agus menyampaikan apresiasi dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada Komisi I DPR RI yang telah memperjuangkan kesejahteraan TNI

“Namun demikian, berbagai tunjangan prajurit di daerah operasi masih memerlukan perhatian termasuk fasilitas perumahan, pendidikan, dan kesehatan yang layak juga diperlukan bagi prajurit dan keluarganya. Karena ini akan berpengaruh pada moril dan semangat prajurit pada saat melaksanakan tugas,” tuturnya.

“Sebagai tambahan, terkait kesejahteraan pada kesempatan ini saya juga ingin menyampaikan bahwa atas semua jasa dan pengorbanan para pejuang dan senior TNI saya akan memberikan perhatian kepada para Purnawirawan dan Warakawuri,” pungkas Agus.

Populer

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Modal Asing Keluar Rp7,71 Triliun, BI Catat Tekanan di SBN pada Pertengahan Januari 2026

Jumat, 16 Januari 2026 | 08:05

Dolar AS Menguat ke Level Tertinggi Enam Pekan

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:56

Kejauhan Mengaitkan Isu Ijazah Jokowi dengan SBY–AHY

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:48

RUU Perampasan Aset Jangan Jadi Alat Menyandera Lawan Politik

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:40

Jenazah 32 Tentara Kuba Korban Serangan AS di Venezuela Dipulangkan

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:33

Bursa Eropa: Efek Demam AI Sektor Teknologi Capai Level Tertinggi

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:16

Emas Tak Lagi Memanas, Tertekan Data Tenaga Kerja AS dan Sikap Moderat Trump

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:06

Wajah Ideal Desa 2045

Jumat, 16 Januari 2026 | 06:50

TPU Tegal Alur Tak Tersangkut Lahan Bersengketa

Jumat, 16 Januari 2026 | 06:23

Kemenkes Siapkan Rp1,2 Triliun untuk Robotik Medis

Jumat, 16 Januari 2026 | 06:04

Selengkapnya