Berita

Resepsi Diplomatik Perayaan HUT RI ke-78 yang digelar Kedutaan Indonesia (KBRI) di Bandar Sri Begawan pada Selasa, 7 November 2023/Ist

Dunia

Nuansa IKN Warnai Resepsi Diplomatik HUT RI ke-78 KBRI Bandar Seri Begawan

RABU, 08 NOVEMBER 2023 | 11:38 WIB | LAPORAN: HANI FATUNNISA

Resepsi Diplomatik yang digelar Kedutaan Indonesia (KBRI) di Bandar Seri Begawan pada Selasa (7/11) menampilkan nuansa khas Ibu Kota Nusantara (IKN) lengkap dengan suasana alam yang hijau dan tayangan maket desain bangunan.

Bertempat di Songket Hall, Hotel Rizqun, acara tersebut dihadiri oleh perwakilan Sultan Haji Hassanal Bolkiah yakni Menteri Pertahanan II Brunei Darussalam, Mayjen (Purn) Dato Paduka Seri Haji Awang Halbi bin Haji Mohammad Yussof.

Duta Besar RI Achmad Ubaedillah dalam sambutannya mengatakan resepsi diplomatik Indonesia saat ini mengangkat tema IKN untuk memperkenalkan proyek pembangunan besar tersebut kepada mitra Brunei.

"Saya melihat bahwa pembangunan IKN akan saling menguntungkan baik bagi Indonesia maupun Brunei terlebih karena ibukota kedua negara berada di satu pulau," ujarnya.

Sebanyak 300 tamu undangan yang terdiri dari pejabat tinggi Brunei, Duta Besar dan akademisi serta pengusaha Indonesia dan perwakilan tokoh masyarakat Indonesia sangat terpukau dengan dekorasi bernuansa IKN.

Tidak hanya itu, para tamu juga menikmati aneka cita rasa masakan Indonesia dari berbagai daerah dan menyaksikan pertunjukkan Tari Tor-Tor, Tari Pendet, Tari Porem Bulkiyo, Tari Tulak Memolo,Tari Mubeng Blitar, Tari Rantak, dan Tari IKN.

Pertunjukan budaya itu dibawakan oleh KBRI Bandar Seri Begawan dan Kelompok Tari dari Blitar yang secara khusus datang untuk memeriahkan resepsi diplomatik ini. Penampilan paduan suara dan angkung juga memukau perhatian tamu undangan yang hadir
 
Acara resepsi diplomatik ini merupakan puncak dari rangkaian kegiatan peringatan HUT RI yang diselenggarakan oleh KBRI Bandar Seri Begawan. Sebelumnya telah dilangsungkan rangkaian pertandingan olahraga, Upacara 17 Agustus, Jalan Santai, dan Pasar Rakyat.

Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

Legislator PKS Soroti Deindustrialisasi Jadi Mimpi Buruk Industri

Rabu, 20 November 2024 | 13:30

UPDATE

Jokowi Tak Serius Dukung RK-Suswono

Jumat, 29 November 2024 | 08:08

Ferdian Dwi Purwoko Tetap jadi Kesatria

Jumat, 29 November 2024 | 06:52

Pergantian Manajer Bikin Kantong Man United Terkuras Rp430 Miliar

Jumat, 29 November 2024 | 06:36

Perolehan Suara Tak Sesuai Harapan, Andika-Hendi: Kami Mohon Maaf

Jumat, 29 November 2024 | 06:18

Kita Bangsa Dermawan

Jumat, 29 November 2024 | 06:12

Pemerintah Beri Sinyal Lanjutkan Subsidi, Harga EV Diprediksi Tetap Kompetitif

Jumat, 29 November 2024 | 05:59

PDIP Akan Gugat Hasil Pilgub Banten, Tim Andra Soni: Enggak Masalah

Jumat, 29 November 2024 | 05:46

Sejumlah Petahana Tumbang di Pilkada Lampung, Pengamat: Masyarakat Ingin Perubahan

Jumat, 29 November 2024 | 05:31

Tim Hukum Mualem-Dek Fadh Tak Gentar dengan Gugatan Paslon 01

Jumat, 29 November 2024 | 05:15

Partisipasi Pemilih Hanya 55 Persen, KPU Kota Bekasi Dinilai Gagal

Jumat, 29 November 2024 | 04:56

Selengkapnya