Berita

Ilustrasi/Net

Bisnis

Harga Pangan Naik Lagi, Beras Meroket Hingga 20 Persen

JUMAT, 03 NOVEMBER 2023 | 12:21 WIB | LAPORAN: ALIFIA DWI RAMANDHITA

Harga cabai rawit, beras dan sejumlah komoditas pangan lainnya terpantau terus mengalami lonjakan yang signifikan sejak awal 2023 hingga Jumat (3/11) ini.

Panel Harga Badan Pangan menunjukkan, harga beras sampai cabai rawit masih bergerak naik di sebagian besar wilayah Indonesia.

Indikator harga memperlihatkan warna merah, menggambarkan harga yang meningkat di berbagai daerah untuk harga beras medium, beras premium, cabai rawit merah, cabai merah keriting, hingga gula konsumsi.

Sistem Pemantauan Pasar dan Kebutuhan Pokok (SP2KP) Kementerian Perdagangan (Kemendag) mencatat, harga sejumlah bahan pangan sudah melonjak lebih 10 persen sejak awal tahun 2023.

Dalam sistem tersebut, harga beras medium terpantau meroket 20,35 persen pada 2 November 2023 dibandingkan 2 Januari 2023. Lalu harga beras premium sudah naik 15,27 persen, harga gula konsumsi sudah melonjak 11,89 persen.

Sementara itu, harga tepung terigu dan minyak curah bergerak naik, masing-masing sebesar 1,53 persen dan 1,41 persen.

Di saat bersamaan, harga cabai merah keriting meroket 37,86 persen, harga cabai rawit merah naik 11,88 persen, dan harga bawang putih Honan naik 34,18 persen.

Dalam pantauan harga eceran tertinggi pada Jumat pagi ini, harga gula konsumsi di Papua Barat sudah mencapai Rp 20 ribu per kg, beras medium mencapai Rp 17.510 per kg dan beras premium tembus ke angka Rp 21.210 per kg.

Bahkan, cabai rawit merah juga terpantau telah terbang ke angka Rp100.270 per kg di Maluku, dengan cabai merah keriting ke Rp 86.290 per kg di Kalimantan Tengah.

Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

Waspadai Partai Cokelat, PDIP: Biarkan Rakyat Bebas Memilih!

Rabu, 27 November 2024 | 11:18

UPDATE

Sukses Amankan Pilkada, DPR Kasih Nilai Sembilan Buat Kapolri

Jumat, 29 November 2024 | 17:50

Telkom Innovillage 2024 Berhasil Libatkan Ribuan Mahasiswa

Jumat, 29 November 2024 | 17:36

DPR Bakal Panggil Kapolres Semarang Imbas Kasus Penembakan

Jumat, 29 November 2024 | 17:18

Pemerintah Janji Setop Impor Garam Konsumsi Tahun Depan

Jumat, 29 November 2024 | 17:06

Korsel Marah, Pesawat Tiongkok dan Rusia Melipir ke Zona Terlarang

Jumat, 29 November 2024 | 17:01

Polri Gelar Upacara Kenaikan Pangkat, Dedi Prasetyo Naik Bintang Tiga

Jumat, 29 November 2024 | 16:59

Dubes Najib Cicipi Menu Restoran Baru Garuda Indonesia Food di Madrid

Jumat, 29 November 2024 | 16:44

KPU Laksanakan Pencoblosan Susulan di 231 TPS

Jumat, 29 November 2024 | 16:28

Kemenkop Bertekad Perbaiki Ekosistem Koperasi Kredit

Jumat, 29 November 2024 | 16:16

KPK Usut Bau Amis Lelang Pengolahan Karet Kementan

Jumat, 29 November 2024 | 16:05

Selengkapnya