Berita

Ilustrasi/Net

Bisnis

Banjir Proyek Baru, Elnusa Kantongi Kontrak Rp 11,5 Triliun

RABU, 25 OKTOBER 2023 | 11:02 WIB | LAPORAN: RENI ERINA

PT Elnusa Tbk (ELSA) optimis mencatatkan keuntungan hingga akhir 2023. Sampai dengan September 2023 Perseroan telah berhasil mencatatkan realisasi kontrak sebesar Rp 11,58 triliun.

Angka tersebut tumbuh 13 persen year on year (yoy) dibandingkan periode yang sama tahun 2022 sebesar Rp 10,26 triliun.

Manager Corporate Communication ELSA, Jayanty Oktavia Maulina, mengatakan meski laporan keuangan belum dirilis, namun manajemen memandang optimis kinerja perseroan hingga akhir tahun 2023 akan tetap dalam tren positif.


Dari realisasi kontrak tersebut, 56 persen dialokasikan pada jasa distribusi dan logistik energi, 32 persen jasa hulu migas, dan 12 persen pada jasa penunjang.

Untuk segmen Jasa Distribusi dan Logistik Energi lebih banyak meliputi proyek-proyek terkait transportasi BBM dan pengelolaan depo.

Jayanty, dalam keterangannya pada Selasa (24/10) mengungkapkan, bahwa sampai dengan September 2023, segmen jasa tersebut telah mencatatkan beberapa penambahan proyek baru, di antaranya layanan khusus Franco, penambahan angkutan BBM & Non BBM, KSO TBBM , dan proyek chemical.

Pada segmen Jasa Hulu Migas, PT Elnusa mendapatkan kontrak untuk pekerjaan jasa hydraulic workover, jasa drilling, jasa drilling fluid, jasa wireline logging, serta jasa seismic survey. Elnusa juga telah menyelesaikan pekerjaan seismic 3D south petapahan extension, seismic 3D south walio offshore.

"Untuk saat ini, manajemen tengah mengerjakan seismic survey 3D di wilayah rokan dan jawa barat," terang Jayanty.
 
PT Elnusa juga telah menyelesaikan beberapa proyek untuk pekerjaan non asset based, engineering procurement construction - operation & maintenance (EPC O&M), dan tengah mengerjakan proyek O&M di berbagai wilayah kerja Pertamina Group.

Pada segmen Jasa Penunjang, PT Elnusa melalui anak usahanya terus mendukung segmen Jasa Migas dengan penyediaan berbagai peralatan pendukung yang meliputi penyedia kapal dan barge untuk kegiatan offshore, penyediaan warehouse dan data manajemen migas, serta penyediaan jasa fabrikasi penunjang migas.

Jayanty mengatakan, PT Elnusa berharap dapat menambah kontrak-kontrak baru dari beberapa segmen bisnis di sisa tahun 2023 hingga tahun mendatang.

"Kami terus berinovasi dalam hal pengembangan bisnis yang sejalan dengan visi Perseroan, Reputable Energy Services Company Providing Total Solutions," kata Jayanty.

Populer

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

Lampaui Ekspektasi, Ekonomi Malaysia Tumbuh 4,9 Persen di 2025

Sabtu, 17 Januari 2026 | 14:16

Kuota Pembelian Beras SPHP Naik Jadi 25 Kg Per Orang Mulai Februari 2026

Sabtu, 17 Januari 2026 | 14:02

Analis: Sentimen AI dan Geopolitik Jadi Penggerak Pasar Saham

Sabtu, 17 Januari 2026 | 13:46

Hasto Bersyukur Dapat Amnesti, Ucapkan Terima Kasih ke Megawati-Prabowo

Sabtu, 17 Januari 2026 | 13:26

Bripda Rio, Brimob Polda Aceh yang Disersi Pilih Gabung Tentara Rusia

Sabtu, 17 Januari 2026 | 12:42

Sekolah Rakyat Jalan Menuju Pengentasan Kemiskinan

Sabtu, 17 Januari 2026 | 12:16

Legislator Golkar: Isra Miraj Harus Jadi Momentum Refleksi Moral Politisi

Sabtu, 17 Januari 2026 | 12:14

Skandal DSI Terbongkar, Ribuan Lender Tergiur Imbal Hasil Tinggi dan Label Syariah

Sabtu, 17 Januari 2026 | 11:46

Harga Minyak Menguat Jelang Libur Akhir Pekan AS

Sabtu, 17 Januari 2026 | 11:35

Guru Dikeroyok, Komisi X DPR: Ada Krisis Adab dalam Dunia Pendidikan

Sabtu, 17 Januari 2026 | 11:24

Selengkapnya