Berita

Ilustrasi/Net

Bisnis

Banjir Proyek Baru, Elnusa Kantongi Kontrak Rp 11,5 Triliun

RABU, 25 OKTOBER 2023 | 11:02 WIB | LAPORAN: RENI ERINA

PT Elnusa Tbk (ELSA) optimis mencatatkan keuntungan hingga akhir 2023. Sampai dengan September 2023 Perseroan telah berhasil mencatatkan realisasi kontrak sebesar Rp 11,58 triliun.

Angka tersebut tumbuh 13 persen year on year (yoy) dibandingkan periode yang sama tahun 2022 sebesar Rp 10,26 triliun.

Manager Corporate Communication ELSA, Jayanty Oktavia Maulina, mengatakan meski laporan keuangan belum dirilis, namun manajemen memandang optimis kinerja perseroan hingga akhir tahun 2023 akan tetap dalam tren positif.

Dari realisasi kontrak tersebut, 56 persen dialokasikan pada jasa distribusi dan logistik energi, 32 persen jasa hulu migas, dan 12 persen pada jasa penunjang.

Untuk segmen Jasa Distribusi dan Logistik Energi lebih banyak meliputi proyek-proyek terkait transportasi BBM dan pengelolaan depo.

Jayanty, dalam keterangannya pada Selasa (24/10) mengungkapkan, bahwa sampai dengan September 2023, segmen jasa tersebut telah mencatatkan beberapa penambahan proyek baru, di antaranya layanan khusus Franco, penambahan angkutan BBM & Non BBM, KSO TBBM , dan proyek chemical.

Pada segmen Jasa Hulu Migas, PT Elnusa mendapatkan kontrak untuk pekerjaan jasa hydraulic workover, jasa drilling, jasa drilling fluid, jasa wireline logging, serta jasa seismic survey. Elnusa juga telah menyelesaikan pekerjaan seismic 3D south petapahan extension, seismic 3D south walio offshore.

"Untuk saat ini, manajemen tengah mengerjakan seismic survey 3D di wilayah rokan dan jawa barat," terang Jayanty.
 
PT Elnusa juga telah menyelesaikan beberapa proyek untuk pekerjaan non asset based, engineering procurement construction - operation & maintenance (EPC O&M), dan tengah mengerjakan proyek O&M di berbagai wilayah kerja Pertamina Group.

Pada segmen Jasa Penunjang, PT Elnusa melalui anak usahanya terus mendukung segmen Jasa Migas dengan penyediaan berbagai peralatan pendukung yang meliputi penyedia kapal dan barge untuk kegiatan offshore, penyediaan warehouse dan data manajemen migas, serta penyediaan jasa fabrikasi penunjang migas.

Jayanty mengatakan, PT Elnusa berharap dapat menambah kontrak-kontrak baru dari beberapa segmen bisnis di sisa tahun 2023 hingga tahun mendatang.

"Kami terus berinovasi dalam hal pengembangan bisnis yang sejalan dengan visi Perseroan, Reputable Energy Services Company Providing Total Solutions," kata Jayanty.

Populer

Demo di KPK, GMNI: Tangkap dan Adili Keluarga Mulyono

Jumat, 20 September 2024 | 16:22

Mantan Menpora Hayono Isman Teriak Tanah Keluarganya Diserobot

Jumat, 20 September 2024 | 07:04

KPK Ngawur Sebut Tiket Jet Pribadi Kaesang Rp90 Juta

Rabu, 18 September 2024 | 14:21

Kaesang Kucing-kucingan Pulang ke Indonesia Naik Singapore Airlines

Rabu, 18 September 2024 | 16:24

Fufufafa Diduga Hina Nabi Muhammad, Pegiat Medsos: Orang Ini Pikirannya Kosong

Rabu, 18 September 2024 | 14:02

Kaesang Bukan Nebeng Private Jet Gang Ye, Tapi Pinjam

Rabu, 18 September 2024 | 03:13

Makin Ketahuan, Nomor Ponsel Fufufafa Dicantumkan Gibran pada Berkas Pilkada Solo

Senin, 23 September 2024 | 09:10

UPDATE

Mentan Sudah Buat Blue Print Ketahanan Pangan era Prabowo

Sabtu, 28 September 2024 | 16:04

Tim Ekonomi Prabowo Harus Punya Orientasi Kemajuan

Sabtu, 28 September 2024 | 15:44

Rusuh, Diskusi Kebangsaan Din Syamsudin Dkk Diobrak-Abrik Preman

Sabtu, 28 September 2024 | 15:29

Ribuan Calon Buyer dari 107 Negara Bakal Hadiri Trade Expo Indonesia 2024

Sabtu, 28 September 2024 | 14:57

Pengurus IKA Unpad Jakarta Dilantik, Ini Susunannya

Sabtu, 28 September 2024 | 14:39

Indonesia dan China Perkuat Kerja Sama Hilirisasi Industri dan Smelter

Sabtu, 28 September 2024 | 14:23

Trailer Ballerina Dirilis, Siap Ulang Sukses John Wick

Sabtu, 28 September 2024 | 14:00

Arinal Tidak Pakai Atribut PDIP di Rakerdasus DPD Lampung

Sabtu, 28 September 2024 | 13:51

OJK Terapkan Konsep Fair Trade untuk Industri Perbankan yang Adil dan Berkelanjutan

Sabtu, 28 September 2024 | 13:28

PSMTI Janji Kawal Visi Ketahanan Pangan Prabowo-Gibran

Sabtu, 28 September 2024 | 13:23

Selengkapnya