Berita

Prabowo Subianto saat deklarasi relawan Setia Prabowo/RMOL

Politik

Biaya Politik di Indonesia Tinggi, Prabowo: Pasti Ada yang Diuntungkan dari Situasi Ini

SABTU, 07 OKTOBER 2023 | 18:26 WIB | LAPORAN: BONFILIO MAHENDRA

Sistem politik di Indonesia saat ini berbiaya sangat tinggi, mahal, hingga tak jarang seorang calon anggota legislatif (Caleg) mencari seribu jalan keluar mengatasi persoalan itu.

Situasi seperti itu sangat dirasakan bakal calon presiden, Prabowo Subianto. Sebab itu dia merasa perlu pembenahan dalam sistem politik di Indonesia ke depan.

"Nanti kita harus cari sistem politik yang pas, agar biaya politik tak terlalu mahal," kata Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto, pada deklarasi relawan Setia Prabowo, di Hotel Kartika Chandra, Jakarta Selatan, Sabtu petang (7/10).


Prabowo meyakini ada pihak-pihak tertentu yang diuntungkan bila politik biaya tinggi ini terus dilakukan.

"Kalau tidak segera dibenahi, nanti yang berkuasa hanya orang-orang yang punya uang," tegasnya.

Dia meminta kader Gerindra agar tetap berjuang dengan cara tidak menggadaikan barang berharga atau aset keluarga untuk masuk ke politik.

"Saya anjurkan ke semua yang di sini, kalau mau masuk politik, jangan gadaikan rumah, rumah itu benteng keluargamu, perlindungan keluargamu, tidak boleh dijual," pesannya.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Andre Rosiade Sambangi Bareskrim Polri Usai Nenek Penolak Tambang Ilegal Dipukuli

Senin, 12 Januari 2026 | 14:15

Cuaca Ekstrem Masih Akan Melanda Jakarta

Senin, 12 Januari 2026 | 14:10

Bitcoin Melambung, Tembus 92.000 Dolar AS

Senin, 12 Januari 2026 | 14:08

Sertifikat Tanah Gratis bagi Korban Bencana Bukti Kehadiran Negara

Senin, 12 Januari 2026 | 14:03

KPK Panggil 10 Saksi Kasus OTT Bupati Lampung Tengah Ardito Wijaya

Senin, 12 Januari 2026 | 14:03

Prabowo Terharu dan Bangga Resmikan 166 Sekolah Rakyat di Banjarbaru

Senin, 12 Januari 2026 | 13:52

Kasus Kuota Haji, Komisi VIII Minta KPK Transparan dan Profesional

Senin, 12 Januari 2026 | 13:40

KPK Periksa Pengurus PWNU DKI Jakarta Terkait Dugaan Korupsi Kuota Haji

Senin, 12 Januari 2026 | 13:12

Prabowo Tinjau Sekolah Rakyat Banjarbaru, Ada Fasilitas Smartboard hingga Laptop Persiswa

Senin, 12 Januari 2026 | 13:10

Air Naik hingga Sepinggang, Warga Aspol Pondok Karya Dievakuasi Polisi

Senin, 12 Januari 2026 | 13:04

Selengkapnya