Berita

Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto di Jiexpo Kemayoran, Jakarta, Minggu (1/10)/RMOL

Politik

Rakernas IV Hari Terakhir, PDIP Bahas Grand Strategy Pemenangan Pilpres

MINGGU, 01 OKTOBER 2023 | 13:45 WIB | LAPORAN: RAIZA ANDINI

Sekretaris Jenderal (Sekjen) DPP PDI Perjuangan, Hasto Kristiyanto menyampaikan sejumlah agenda yang akan dilaksanakan dalam rapat kerja nasional (Rakernas) IV PDIP yang digelar di Jiexpo Kemayoran, Jakarta, Minggu (1/10).

Hasto menuturkan, Rakernas di hari terakhir ini diawali dengan materi pembahasan terkait dengan pemenangan kontestasi pemilihan presiden (Pilpres) 2024 mendatang. Dimana, Ketua Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar Presiden, Arsjad Rasjid yang menjadi pemaparnya.

"(Yang dibahas) tentang strategi pemenangan Pemilu, kemudian dilanjutkan grand strategy komunikasi Pemenangan Pak Ganjar," kata Hasto di JiExpo Kemayoran.

Hasto mengatakan di akhir nanti akan ada pembacaan rekomendasi Rakernas untuk internal, bersifat tertutup dan eksternal bersifat terbuka.

"Dan diakhiri dengan pidato politik penutupan dari Ibu Ketua Umum," ujarnya.

Sebelum memasuki penghujung acara, Rakernas juga akan meluncurkan program  Megawati Fellowship. Program ini untuk memberikan beasiswa bagi para mahasiswa khususnya S2 dan S3 yang akan melakukan penelitian-penelitian terkait dengan Bung Karno, Megawati, PDIP, juga keberhasilan Presiden Jokowi.

"Sehingga seluruh hal-hal yang sangat fundamental terkait dengan kepemimpinan yang dibangun sejak Bung Karno, Bu Mega, Pak Jokowi, dan ke depan Pak Ganjar Pranowo nanti melalui suatu kajian-kajian ilmiah yang sangat berguna termasuk di dalam menyusun pola pembangunan semesta berencana," demikian Hasto.

Populer

Pesawat Nepal Jatuh, Hanya Satu Orang yang Selamat

Rabu, 24 Juli 2024 | 15:16

KPK Bakal Audit Semua Rumah Sakit Telusuri Dugaan Fraud BPJS Kesehatan

Rabu, 24 Juli 2024 | 18:51

Pemindahan Ibu Kota Negara Ambisi Picik Jokowi

Sabtu, 27 Juli 2024 | 01:29

Jupiter Protes Razia Barang Impor Ilegal ke Pedagang: Nasib UMKM Makin Ambyar

Jumat, 19 Juli 2024 | 11:02

KPK Tindak Tiga Rumah Sakit Pelaku Fraud BPJS Kesehatan

Rabu, 24 Juli 2024 | 18:17

Menkeu: Inggris Bangkrut, Kondisi Keuangan Hancur

Minggu, 28 Juli 2024 | 17:54

Christine Hutabarat Dicecar Soal Akuisisi Diduga Korupsi di ASDP

Rabu, 24 Juli 2024 | 13:52

UPDATE

Buru Harun Masiku, KPK Kembali Periksa Wahyu Setiawan

Senin, 29 Juli 2024 | 10:05

Emas Antam Naik Lagi, Termurah Dibanderol Rp751 Ribu

Senin, 29 Juli 2024 | 09:49

Iran Kecam Penutupan Pusat Keislaman di Jerman

Senin, 29 Juli 2024 | 09:35

Bocoran Terbaru iPhone 17 Slim, Hanya Dibekali Satu Kamera Belakang

Senin, 29 Juli 2024 | 09:27

PAN Ingatkan Muhammadiyah Hati-hati Kelola Tambang

Senin, 29 Juli 2024 | 09:16

Siapa Sebenarnya Pelaku Pembantaian Golan, Israel atau Hizbullah?

Senin, 29 Juli 2024 | 09:15

Di Tengah Skandal Bapanas-Bulog, Pakar Ingatkan Dampak Stok Beras Terhadap Harga Pasar

Senin, 29 Juli 2024 | 09:07

PBNU Perlu Lupakan PKB

Senin, 29 Juli 2024 | 09:04

Tersandung Skandal Drone Mata-mata di Olimpiade Paris 2024, Pelatih Timnas Kanada Minta Maaf

Senin, 29 Juli 2024 | 08:52

IHSG Diproyeksi Menguat Dipicu Indeks Global

Senin, 29 Juli 2024 | 08:40

Selengkapnya