Berita

Fitur AI Writing baru di Microsoft Edge/Net

Tekno

Microsoft Uji Coba Fitur AI Writing di Browser Edge

MINGGU, 17 SEPTEMBER 2023 | 16:27 WIB | LAPORAN: ALIFIA DWI RAMANDHITA

Microsoft tengah menghadirkan teknologi kecerdasan buatan (AI) ke dalam produknya dengan menguji coba fitur terbaru, AI Writing, di browser Edge.

Pengujian ini berlangsung selama setidaknya satu bulan dan saat ini hanya tersedia untuk sejumlah pengguna yang menggunakan Microsoft Edge Canary.

AI Writing, yang dijelaskan oleh Microsoft sebagai alat yang dapat membantu pengguna dalam menulis di web, memungkinkan pengguna untuk memperoleh ide, memformat, dan mengubah teks mereka dengan lebih baik.

Seperti dimuat Ghacks, Minggu (17/9), pengguna dapat dengan mudah menggunakan fitur ini dengan mengklik kanan pada teks di halaman web mereka, dan memilih opsi "Tulis Ulang" dari menu konteks.

Fitur ini kemudian secara otomatis akan menyusun ulang teks tersebut dan menampilkan versi baru di atas teks asli.

Pengguna juga memiliki kontrol penuh atas hasil akhir, termasuk opsi untuk mengubah nada, format, dan panjang teks.

AI Writing ini disebut juga dilengkapi dengan berbagai preset yang mendukung format seperti paragraf, email, postingan blog, dan ide.

Keseluruhan dari fiitur AI Writing ini memiliki kemiripan dengan mode Compose Bing Chat yang telah terintegrasi ke dalam Microsoft Edge sebelumnya. Mode ini memungkinkan pengguna untuk menulis dengan bantuan AI dalam browser mereka.

Namun, meskipun AI Writing dapat menjadi alat yang berguna bagi penulis, penting untuk diingat bahwa hasilnya tetap memerlukan verifikasi asli dari manusia sebelum dipublikasikan.

Saat ini masih belum jelas apakah fitur AI Writing akan tersedia pada versi stabil Microsoft Edge atau mengalami perubahan lebih lanjut dalam pengembangan mereka selanjutnya.

Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

KPK Terus Didesak Periksa Ganjar Pranowo dan Agun Gunandjar

Jumat, 28 Februari 2025 | 17:13

Bos Sritex Ungkap Permendag 8/2024 Bikin Industri Tekstil Mati

Senin, 03 Maret 2025 | 21:17

UPDATE

Tekuk Fiorentina 2-1, Napoli Tak Biarkan Inter Tenang

Senin, 10 Maret 2025 | 01:21

Polda Jateng Tegas Larang Petasan Sepanjang Ramadan

Senin, 10 Maret 2025 | 00:59

Kluivert Tiba di Jakarta Ditemani Mantan Pemain Man United

Senin, 10 Maret 2025 | 00:41

Cegah Bencana Seperti di Jabotabek, Menteri ATR/BPN Evaluasi Tata Ruang di Jatim

Senin, 10 Maret 2025 | 00:25

Asiang Versus JACCS MPM Finance, Peneliti IPD-LP Yakin Hakim MA Lebih Adil

Minggu, 09 Maret 2025 | 23:58

Beri Bantuan untuk Korban Banjir di Candulan, Okta Kumala Dewi Berharap Ada Solusi Jangka Panjang

Minggu, 09 Maret 2025 | 23:41

PSU Empat Lawang Diikuti Dua Paslon, Pencoblosan pada 19 April 2025

Minggu, 09 Maret 2025 | 23:20

Update Banjir dan Longsor Sukabumi: 5 Orang Wafat, 4 Orang Hilang

Minggu, 09 Maret 2025 | 22:44

Menanti Keberanian Kejagung Bongkar Biang Kerok Korupsi Migas

Minggu, 09 Maret 2025 | 22:30

PTPN IV PalmCo Siapkan 23 Bus untuk Mudik di Sumatera dan Kalimantan

Minggu, 09 Maret 2025 | 22:18

Selengkapnya