Berita

Selebaran yang ditempel untuk mencari tersangka terorisme, Daniel Abed Khalife/Net

Dunia

Tersangka Kasus Terorisme Melarikan Diri dari Penjara, Polisi Inggris Kerahkan Operasi Intensif

JUMAT, 08 SEPTEMBER 2023 | 19:55 WIB | LAPORAN: ALIFIA DWI RAMANDHITA

Polisi Inggris meluncurkan operasi pencarian intensif di Taman Richmond, salah satu taman terbesar London pada Jumat (8/9), untuk mencari mantan tentara yang melarikan diri dari penjara.

Pencarian ini melibatkan dua helikopter dan petugas di darat yang sedang mencari Daniel Abed Khalife, yang dituduh terlibat dalam kasus terorisme.

Berdasarkan laporan yang dimuat The Star, Khalife diketahui melarikan diri dari Penjara Wandsworth pada  Rabu saat ia sedang bekerja di dapur.


"ia diduga menyelinap keluar dengan cara menempel di bagian bawah truk pengantar makanan," kata polisi dalam keterangannya.

Khalife, pria berusia 21 tahun itu dihadapkan pada tuduhan menanam bom palsu di pangkalan militer dan melanggar Undang-Undang Rahasia Resmi Inggris dengan mengumpulkan informasi yang dianggap berguna bagi musuh, yang membuatnya diberhentikan dari militer Inggris.

Ia ditahan sejak awal tahun ini, dan membantah seluruh tuduhan tersebut, dengan persidangan yang dijadwalkan akan digelar pada November mendatang.

Fokus utama operasi pencarian tetap di Richmond Park, hutan dan padang rumput seluas 1.000 hektar yang terletak sekitar 8 kilometer dari Penjara Wandsworth.

Namun, pelarian itu telah menimbulkan kekhawatiran publik, yang kemudian membuat pihak berwenang untuk melakukan pemeriksaan keamanan ekstra di bandara dan Pelabuhan Dover, rute utama antara Inggris dan Prancis.

Kepala polisi Met, Komisaris Mark Rowley mengatakan bahwa pelarian Khalife telah direncanakan dengan cermat sebelumnya dan kemungkinan melibatkan orang dalam.

"Pelarian dari penjara itu jelas sudah direncanakan sebelumnya dan kemungkinan merupakan pekerjaan orang dalam," kata Rowley.

Sementara, saat ini sejumlah politisi oposisi telah menuntut klarifikasi tentang bagaimana Khalife berhasil melarikan diri dari penjara dengan tingkat keamanan menengah, dan tidak ditahan di fasilitas dengan tingkat keamanan maksimum.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

Lagi Sakit, Jangan Biarkan Jokowi Terus-terusan Temui Fans

Senin, 12 Januari 2026 | 04:13

Eggi-Damai Dicurigai Bohong soal Bawa Misi TPUA saat Jumpa Jokowi

Senin, 12 Januari 2026 | 04:08

Membongkar Praktik Manipulasi Pegawai Pajak

Senin, 12 Januari 2026 | 03:38

Jokowi Bermanuver Pecah Belah Perjuangan Bongkar Kasus Ijazah

Senin, 12 Januari 2026 | 03:08

Kata Yaqut, Korupsi Adalah Musuh Bersama

Senin, 12 Januari 2026 | 03:04

Sindiran Telak Dokter Tifa Usai Eggi-Damai Datangi Jokowi

Senin, 12 Januari 2026 | 02:35

Jokowi Masih Meninggalkan Jejak Buruk setelah Lengser

Senin, 12 Januari 2026 | 02:15

PDIP Gelar Bimtek DPRD se-Indonesia di Ancol

Senin, 12 Januari 2026 | 02:13

RFCC Complex Perkuat Ketahanan Energi Nasional

Senin, 12 Januari 2026 | 01:37

Awalnya Pertemuan Eggi-Damai dengan Jokowi Diagendakan Rahasia

Senin, 12 Januari 2026 | 01:16

Selengkapnya