Berita

Anggota Bawaslu RI, Puadi/RMOL

Politik

Jika Penghitungan Suara Pemilu Dua Panel, Bawaslu Minta Pengawas TPS Ditambah

RABU, 06 SEPTEMBER 2023 | 21:08 WIB | LAPORAN: AHMAD SATRYO

Rencana Komisi Pemilihan Umum (KPU) membuat dua panel penghitungan suara sebaiknya dibarengi penambahan pengawas yang bertugas di tempat pemungutan suara (TPS).

Harapan itu disampaikan anggota Bawaslu RI, Puadi. Menurutnya, penerapan dua panel yang praktiknya menghitung suara Pilpres dan Pileg DPD RI terpisah dengan Pileg DPR RI dan DPRD RI, tak sesuai jumlah pengawas TPS yang hanya satu orang.

"Perhitungan suara 2 (dua) panel itu masuk akal bila dibarengi pengawas TPS yang bisa mengawasi panel dengan fokus pada masing-masing panel," katanya kepada wartawan, Rabu (6/9).

Menurut Koordinator Divisi Penanganan Pelanggaran, Data dan Informasi Bawaslu RI itu, metode dua panel dengan jumlah pengawas yang hanya satu orang di TPS, berdampak pada hasil perhitungan suara.

"Akan banyak potensi kesalahan, kecurangan, bahkan ketidaksesuaian hasil perhitungan," ungkapnya.

Sebab itu Puadi mendorong adanya aturan terkait penambahan pengawas TPS.

"Harus ada pasal yang mengatur pengawas TPS dalam UU Pemilu, diubah dan disesuaikan dengan wacana baru itu," katanya.

Populer

Pesawat Nepal Jatuh, Hanya Satu Orang yang Selamat

Rabu, 24 Juli 2024 | 15:16

Walikota Semarang dan 3 Lainnya Dikabarkan Berstatus Tersangka

Rabu, 17 Juli 2024 | 13:43

KPK Juga Tetapkan Suami Walikota Semarang dan Ketua Gapensi Tersangka

Rabu, 17 Juli 2024 | 16:57

Walikota Semarang dan Suami Terlibat 3 Kasus Korupsi

Rabu, 17 Juli 2024 | 17:47

KPK Bakal Audit Semua Rumah Sakit Telusuri Dugaan Fraud BPJS Kesehatan

Rabu, 24 Juli 2024 | 18:51

Kantor Rahim di Depok Ternyata Rumah Tinggal, Begini Kondisinya

Rabu, 17 Juli 2024 | 11:05

Duet Airin-Rano Karno Tak Terbendung di Pilkada Banten

Rabu, 17 Juli 2024 | 13:23

UPDATE

Sabotase Kereta Cepat Jelang Pembukaan Olimpiade Paris, PM Prancis: Ini Dilakukan Terencana

Sabtu, 27 Juli 2024 | 17:47

Banyak Hadiah Menarik Pertamina di Booth dalam Event GIIAS 2024

Sabtu, 27 Juli 2024 | 17:37

Kabar Deklarasi Anies-Zaki, Golkar: Hoax!

Sabtu, 27 Juli 2024 | 17:15

Ekonomi Lesu, Laba Industri China Justru Naik 3,6 Persen

Sabtu, 27 Juli 2024 | 17:07

Putri Suku Oburauw Catar Akpol: Saya Busur Panah untuk Adik-adik

Sabtu, 27 Juli 2024 | 16:58

Kuasa Hukum Dini: Hakim Persidangan Greg Tannur Berat Sebelah

Sabtu, 27 Juli 2024 | 16:35

Dimyati Masih Ngarep Golkar dan PDIP Gabung

Sabtu, 27 Juli 2024 | 16:10

Menyusul TNI, Polri Rotasi 6 Kapolda Jelang Pilkada

Sabtu, 27 Juli 2024 | 15:32

Masih Cair, Peluang Jusuf Hamka di Pilkada Jakarta Masih Terbuka

Sabtu, 27 Juli 2024 | 15:31

4 Pangdam Dirotasi Jelang Pilkada, Ajudan Jokowi jadi Pangdam Brawijaya

Sabtu, 27 Juli 2024 | 15:13

Selengkapnya