Berita

Presiden Jokowi saat mengarahkan telunjuknya ke Prabowo Subianto/Net

Politik

Siapa yang Ditunjuk Jokowi, Ganjar atau Prabowo?

RABU, 30 AGUSTUS 2023 | 08:54 WIB | LAPORAN: WIDIAN VEBRIYANTO

Peristiwa unik terjadi saat Presiden Joko Widodo berkunjung ke Pasar Tradisional Grogolan Baru, Kelurahan Landungsari, Kota Pekalongan, Jawa Tengah (Jateng) pada Selasa (29/8).

Tujuan Jokowi datang adalah untuk mengecek harga bahan pokok. Namun peristiwa ini menjadi unik lantaran dia hadir bersama dengan Menteri Pertahanan Prabowo Subianto dan Gubernur Jateng Ganjar Pranowo. Keduanya adalah bakal calon presiden yang digadang akan maju pada Pilpres 2024.

Momen menarik terjadi saat telunjuk Presiden Joko Widodo beraksi. Mulanya, Jokowi menghampiri Prabowo dan Ganjar yang saling berangkulan dan bersalaman.

Bersamaan itu, telunjuk kanan Jokowi mengarah ke Ganjar Pranowo yang merupakan calon presiden dari PDIP, rekan satu partainya. Ganjar membalas dengan membungkukkan sedikit badannya ke arah Jokowi.

Namun setelah itu, Jokowi kembali memainkan telunjuknya. Kali ini tidak diarahkan ke Ganjar, melainkan digerak-gerakkan ke arah Prabowo Subianto. Arahan telunjuk Jokowi ke Prabowo itu ditutup dengan tanda jempol.

Telunjuk Jokowi ini lantas ditafsirkan beragam oleh para pendukung Ganjar dan Prabowo. Misalnya Jurubicara Prabowo Subianto, Dahnil Anzar Simanjuntak yang mengunggah video saat Jokowi tampak mengarahkan telunjuk ke Prabowo di media sosial X.

“Pak Jokowi kasih kode apa ya?” ujarnya.

Sedang pendukung Ganjar, Denny Siregar mengunggah berita yang menyebut bahwa telunjuk Jokowi itu diarahkan untuk Ganjar.

“Oh yang ini maksudnya?” kaya Denny.

Sementara itu, di saat Ganjar dan Prabowo mendampingi Jokowi blusukan ke pasar, bakal calon presiden lainnya, Anies Baswedan justru sibuk menghadiri kuliah kebangsaan di FISIP Universitas Indonesia (UI). Anies memaparkan ide dan gagasannya, juga menjawab pertanyaan-pertanyaan kritis dari para mahasiswa.

Populer

Inilah 3 Kandidat Kepala Badan Penerimaan Negara

Jumat, 02 Agustus 2024 | 16:13

KPK Dapat Petunjuk Dugaan Suap PAW PDIP dari Buku Hasto

Kamis, 08 Agustus 2024 | 19:35

60 Pegawai Main Judol, Pimpinan KPK: Cuma Iseng

Jumat, 02 Agustus 2024 | 08:23

Edi Slamet Irianto, Kandidat Kepala BPN Berjuluk Hand of Midas

Sabtu, 03 Agustus 2024 | 11:32

Putra Putri TNI-Polri Minta Polisi Tangkap Alvin Lim

Sabtu, 03 Agustus 2024 | 02:24

Ramalan Rocky Gerung: 30 Hari ke Depan Krisis Beras Berubah Jadi Krisis Sosial

Jumat, 02 Agustus 2024 | 22:43

BHS Kritisi Usul Muhadjir soal Opsi Nasi Jagung di Program Makan Gratis

Rabu, 07 Agustus 2024 | 02:44

UPDATE

PT Pegadaian: Penjualan Dua Sukuk Terbaru Capai Rp2,2 Triliun

Senin, 12 Agustus 2024 | 14:02

Bawa Surat Sederhana, Jusuf Hamka Resmi Undur Diri dari Golkar

Senin, 12 Agustus 2024 | 13:53

Gelar FIMN 2024, Kepala BSN: Standardisasi Berkontribusi pada Pertumbuhan Ekonomi

Senin, 12 Agustus 2024 | 13:48

Refund Tiket Whoosh Langsung Dikembalikan di Hari yang Sama

Senin, 12 Agustus 2024 | 13:38

Marah Sakti Siregar Ketua Pelaksana KLB PWI

Senin, 12 Agustus 2024 | 13:18

Sudah Diingatkan Ganjar, Parpol Bisa Diobok-obok Kekuasaan

Senin, 12 Agustus 2024 | 13:10

Universitas Nusa Mandiri Fokus Capai Akreditasi Unggul

Senin, 12 Agustus 2024 | 13:08

Surya Paloh Hormati Keputusan Airlangga Mundur

Senin, 12 Agustus 2024 | 13:01

Pasar Asia Naik: Kospi Menanjak 1,05 Persen, Bursa Jepang Libur

Senin, 12 Agustus 2024 | 13:01

Ketum Golkar Mundur, Airlangga Catat Sejarah Pertama

Senin, 12 Agustus 2024 | 12:57

Selengkapnya