Berita

Presiden Microsoft, Brad Smith dalam sebuah forum bisnis KTT B20 di India pada 25 Agustus 2023/Net

Dunia

Bos Microsoft Beberkan Ancaman Teknologi AI

SENIN, 28 AGUSTUS 2023 | 17:33 WIB | LAPORAN: HANI FATUNNISA

Perkembangan teknologi kecerdasan buatan (AI) yang semakin besar berisiko menjadi sumber masalah bagi industri teknologi, seperti yang pernah terjadi pada awal era media sosial.

Begitu yang disampaikan Presiden Microsoft, Brad Smith dalam sebuah forum bisnis KTT B20 di India, seperti dikutip dari The Star pada Senin (28/8).

Smith menjelaskan bahwa kemajuan AI telah memicu kekhawatiran global tentang potensi disinformasi, penyalahgunaan, dan gejolak pasar tenaga kerja.

"Saat industri teknologi menjadi terlalu gembira dengan semua hal baik yang diberikan media sosial, mereka tidak memikirkan risikonya," tegas Smith.

Untuk itu, Smith mendorong agar seluruh perusahaan teknologi dapat memiliki pandangan jernih, meskipun khawatir tentang dampak buruk AS tetap ada.

"Kita perlu membangun pagar pembatas sejak awal,” ujarnya.

Selain disambut gembira karena memudahkan pekerjaan manusia, AI juga dikhawatirkan akan menggantikan tugas-tugas yang dilakukan manusia.

Beberapa AI mampu membuat esai, membuat gambar realistis, meniru suara penyanyi terkenal, dan bahkan lulus ujian medis.

Ada juga kekhawatiran bahwa chatbots dapat membanjiri internet dengan disinformasi. Algoritma bias akan menghasilkan materi rasis yang dapat merugikan seluruh industri teknologi.

Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

Legislator PKS Soroti Deindustrialisasi Jadi Mimpi Buruk Industri

Rabu, 20 November 2024 | 13:30

UPDATE

Jokowi Tak Serius Dukung RK-Suswono

Jumat, 29 November 2024 | 08:08

Ferdian Dwi Purwoko Tetap jadi Kesatria

Jumat, 29 November 2024 | 06:52

Pergantian Manajer Bikin Kantong Man United Terkuras Rp430 Miliar

Jumat, 29 November 2024 | 06:36

Perolehan Suara Tak Sesuai Harapan, Andika-Hendi: Kami Mohon Maaf

Jumat, 29 November 2024 | 06:18

Kita Bangsa Dermawan

Jumat, 29 November 2024 | 06:12

Pemerintah Beri Sinyal Lanjutkan Subsidi, Harga EV Diprediksi Tetap Kompetitif

Jumat, 29 November 2024 | 05:59

PDIP Akan Gugat Hasil Pilgub Banten, Tim Andra Soni: Enggak Masalah

Jumat, 29 November 2024 | 05:46

Sejumlah Petahana Tumbang di Pilkada Lampung, Pengamat: Masyarakat Ingin Perubahan

Jumat, 29 November 2024 | 05:31

Tim Hukum Mualem-Dek Fadh Tak Gentar dengan Gugatan Paslon 01

Jumat, 29 November 2024 | 05:15

Partisipasi Pemilih Hanya 55 Persen, KPU Kota Bekasi Dinilai Gagal

Jumat, 29 November 2024 | 04:56

Selengkapnya