Berita

Presiden Polandia Andrzej Duda, (kiri) dan Presiden Portugal Marcelo Rebelo de Sousa (kanan) saat meninjau penjaga kehormatan selama kunjungan kenegaraan di Istana Belvedere di Warsawa, Polandia, Selasa, 22 Agustus 2023/AFP

Dunia

Presiden Polandia: Rusia Sedang Memindahkan Senjata Nuklir ke Belarusia

RABU, 23 AGUSTUS 2023 | 14:08 WIB | LAPORAN: ALIFIA DWI RAMANDHITA

Rusia dikabarkan tengah memindahkan beberapa senjata nuklir jarak pendeknya ke Belarusia.

Hal tersebut disampaikan oleh Presiden Polandia, Andrzej Duda, saat konferensi pers bersama dengan timpalannya dari Portugal, Marcelo Rebelo de Sousa, yang sedang berkunjung ke negara itu.

"Dalam kesempatan ini, saya telah berbicara dengan Presiden de Sousa mengenai pelaksanaan deklarasi Vladimir Putin mengenai pengiriman senjata nuklir taktis Rusia ke wilayah Belarus. Faktanya, proses ini sedang berlangsung dan kami melihat itu," ujar Duda.

Dalam konferensi pers Bersama itu, Presiden de Sousa bersumpah untuk terus mendukung perjuangan Ukraina melawan invasi Rusia, sementara Duda mengatakan Polandia akan terus mengawasi transfer Rusia atas beberapa senjata nuklir ke negara tetangga Belarusia.

Mengutip laporan FOX News, Rabu (23/8), kabar mengenai pemindahan senjata ini muncul sehari setelah Kedutaan Besar Amerika Serikat di Belarus mengeluarkan peringatan bagi warga negara Amerika untuk segera meninggalkan negara tersebut.

Peringatan ini juga disertai dengan larangan perjalanan ke Belarus, yang menambah ketegangan dan kekhawatiran akan keselamatan banyak orang di kawasan tersebut.

Tindakan yang dilakukan Washington ini muncul setelah Lithuania menutup dua penyeberangan perbatasan utama dengan Belarusia, sebagai respons terhadap kehadiran kelompok militer bayaran Rusia, Wagner Group di perbatasannya.

Sementara, pemindahan senjata nuklir tersebut sebelumnya telah diumumkan Presiden Rusia Vladimir Putin dan Presiden Belarusia Alexander Lukashenko pada Maret lalu. Namun, pemindahan sebenarnya senjata ini baru muncul dalam sorotan  akhir-akhir ini yang menambah ketegangan.

Pemerintah Rusia berjanji akan tetap mengendalikan senjata nuklir yang telah dipindahkan ke Belarusia. Sementara Belarusia sendiri merupakan negara yang memiliki posisi strategis dan penting, karena berbatasan langsung dengan beberapa negara anggota NATO seperti Polandia, Lituania, Latvia, dan Ukraina.

Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

Legislator PKS Soroti Deindustrialisasi Jadi Mimpi Buruk Industri

Rabu, 20 November 2024 | 13:30

UPDATE

Jokowi Tak Serius Dukung RK-Suswono

Jumat, 29 November 2024 | 08:08

Ferdian Dwi Purwoko Tetap jadi Kesatria

Jumat, 29 November 2024 | 06:52

Pergantian Manajer Bikin Kantong Man United Terkuras Rp430 Miliar

Jumat, 29 November 2024 | 06:36

Perolehan Suara Tak Sesuai Harapan, Andika-Hendi: Kami Mohon Maaf

Jumat, 29 November 2024 | 06:18

Kita Bangsa Dermawan

Jumat, 29 November 2024 | 06:12

Pemerintah Beri Sinyal Lanjutkan Subsidi, Harga EV Diprediksi Tetap Kompetitif

Jumat, 29 November 2024 | 05:59

PDIP Akan Gugat Hasil Pilgub Banten, Tim Andra Soni: Enggak Masalah

Jumat, 29 November 2024 | 05:46

Sejumlah Petahana Tumbang di Pilkada Lampung, Pengamat: Masyarakat Ingin Perubahan

Jumat, 29 November 2024 | 05:31

Tim Hukum Mualem-Dek Fadh Tak Gentar dengan Gugatan Paslon 01

Jumat, 29 November 2024 | 05:15

Partisipasi Pemilih Hanya 55 Persen, KPU Kota Bekasi Dinilai Gagal

Jumat, 29 November 2024 | 04:56

Selengkapnya