Berita

Ketua DPP PPP, Achmad Baidowi/RMOL

Politik

PPP: Tak Pernah Ada Wacana Ganjar-Anies

SELASA, 22 AGUSTUS 2023 | 16:46 WIB | LAPORAN: FAISAL ARISTAMA

Partai Persatuan Pembangunan (PPP) tak pernah mendengar ada wacana menduetkan Ganjar Pranowo dan Anies Baswedan pada Pilpres 2024.

Hal itu diungkapkan Ketua DPP PPP, Achmad Baidowi atau Awiek, kepada wartawan, di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (22/8).

“Nggak ada,” tegas Awiek.

Menurutnya, nama-nama bakal Cawapres pendamping Ganjar Pranowo masih merujuk pada apa yang pernah disampaikan Ketua DPP PDIP, Puan Maharani, beberapa waktu lalu, yakni Sandiaga Uno, Erick Thohir, Mahfud MD, Agus Harimurti Yudhoyono, dan Muhaimin Iskandar alias Cak Imin.

“Belum ada diskusi soal nama-nama di luar yang jalur Mbak Puan itu,” katanya.

Meski begitu, juru bicara PPP itu tak ingin berspekulasi terkait pernyataan Ketua DPP PDIP, Said Abdullah, yang membayangkan Ganjar dan Anies bersatu, tak lebih dari sekadar bercanda.

“kita tak mau buru-buru berspekulasi. Konteks pernyataan Pak Said itu seperti apa, apakah dalam konteks guyon menyampaikan landscape secara global atau apa,” tuturnya.

Sebelumnya, dalam sebuah pernyataan, Said Abdullah mengatakan, ia membayangkan Ganjar Pranowo bersatu dengan bakal Capres Koalisi Perubahan untuk Persatuan, Anies Baswedan.

Ia meyakini pasangan Ganjar-Anies akan kuat dan mampu memenangkan Pilpres 2024, serta bisa menjadikan Indonesia ke depan semakin gemilang, karena keduanya figur muda dan enerjik.

“Bagi kami, Anies bukan kompetitor yang patut diremehkan. Beliau dengan Ganjar sosok yang cerdas, satu almamater, kampus terhebat di Indonesia, Universitas Gajah Mada. Apalagi jika keduanya gabung jadi satu kekuatan, tentu bagus buat masa depan kepemimpinan nasional, muda, cerdas, dan enerjik," kata Said, Senin (21/8).

Populer

IKN Ibu Kota Terhijau Dunia Omong Kosong Jokowi

Rabu, 05 Juni 2024 | 12:42

Investor IKN Hanya Dongeng!

Kamis, 06 Juni 2024 | 11:12

Bukan Hanya Tiket Pesawat, Mertua Menpora Dito Ternyata Juga Pesankan Visa Umrah untuk Rombongan SYL

Rabu, 05 Juni 2024 | 21:21

Perwakilan Kontraktor Minta Penegak Hukum Periksa Bupati Keerom

Senin, 10 Juni 2024 | 10:37

Dugaan Korupsi Askrida Naik Lidik

Senin, 10 Juni 2024 | 22:37

Bey Machmudin Pastikan Tak Ada Ormas Keagamaan di Jabar yang Kelola Tambang

Rabu, 12 Juni 2024 | 00:19

Bey Machmudin Siapkan Bonus Kontingen Peparnas 2024

Selasa, 11 Juni 2024 | 13:16

UPDATE

Program Sabina Cara Ampuh Tim Pengabdi FIK UI Sosialisasikan Perawatan Ibu pada Masa Nifas

Minggu, 16 Juni 2024 | 02:00

Pemberian Izin Tambang ke Ormas Agama Rawan Lahirkan Oligarki Baru

Minggu, 16 Juni 2024 | 01:44

Prabowo Tak Berencana Naikkan Rasio Utang RI jadi 50 Persen PDB

Minggu, 16 Juni 2024 | 01:26

Spanyol Bungkam Kroasia dengan 3 Gol Tanpa Balas

Minggu, 16 Juni 2024 | 00:59

Ketum Definitif PPP Harus Sosok Pemersatu

Minggu, 16 Juni 2024 | 00:42

Berkat Prabowo, Indonesia jadi Negara Paling Konkret Bantu Palestina

Minggu, 16 Juni 2024 | 00:23

Pertamina Pastikan Stok BBM dan LPG Aman Selama Idul Adha

Sabtu, 15 Juni 2024 | 23:56

Hasnu Ibrahim Maju Calon Ketum PB PMII untuk jadi Penyempurna

Sabtu, 15 Juni 2024 | 23:31

IMM Serukan Penghentian Genosida dan Penjajahan Israel terhadap Palestina

Sabtu, 15 Juni 2024 | 23:16

Sosialisasikan ASI, Tim Pengabdi Keperawatan FIK UI Turun ke Permukiman Tebet

Sabtu, 15 Juni 2024 | 22:46

Selengkapnya