Berita

Aktivis Koalisi Perbaikan Indonesia yang dipimpin Dr Rizal Ramli saat mendatangi Gedung Merah Putih KPK, Senin (21/8)/RMOL

Politik

KPK: Rizal Ramli Dkk Tidak Jadi Sampaikan Aduan

SENIN, 21 AGUSTUS 2023 | 22:59 WIB | LAPORAN: JAMALUDIN AKMAL

Aktivis Koalisi Perbaikan Indonesia (KPI) yang dikomandoi Dr Rizal Ramli dan Amien Rais sudah menyambangi Gedung Merah Putih Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Senin siang (21/8). Namun ternyata mereka batal menyampaikan aduannya kepada KPK.

Jurubicara Bidang Penindakan dan Kelembagaan KPK, Ali Fikri mengatakan, pihaknya membenarkan bahwa Amien Rais, Rizal Ramli, dan puluhan aktivis lainnya datang ke Gedung Merah Putih KPK dengan maksud menyampaikan aduan.

"Mereka sudah ditemui petugas, namun pada akhirnya tidak jadi menyampaikan aduannya," ujar Ali kepada wartawan di Gedung Merah Putih KPK, Jalan Kuningan Persada Kav 4, Setiabudi, Jakarta Selatan, Senin (21/8).

Ali menjelaskan, pihaknya membuka ruang dengan sangat terbuka bagi setiap masyarakat yang ingin menyampaikan aduan dugaan tindak pidana korupsi.

"Namun tentunya sesuai dengan ketentuan dan prosedur yang berlaku. Sehingga layanan publik ini dapat berlangsung dengan tertib," kata Ali.

Dalam mekanismenya, lanjut Ali, KPK akan melindungi identitas para pelapor sebagai bentuk perlindungan.

"Kecuali justru pelapor sendiri yang mempublikasikan identitasnya," pungkas Ali.

Sebelumnya, Rizal Ramli bersama Amien Rais, Ubedilah Badrun, Muslim Arbi, Marwan Batubara, dan sekitar 20-an aktivis yang tergabung dalam KPI telah menyambangi Gedung Merah Putih KPK pada Senin siang (21/8).

Kehadiran mereka bertujuan untuk mendukung KPK memberantas tindak pidana korupsi tanpa pandang bulu. Termasuk untuk kembali mengusut dugaan Korupsi, Kolusi, dan Nepotisme (KKN) serta TPPU yang diduga dilakukan anak Presiden Joko Widodo, Gibran Rakabuming Raka dan Kaesang Pangarep, seperti yang pernah dilaporkan dosen Universitas Negeri Jakarta (UNJ), Ubedilah Badrun, pada Januari 2022 lalu.

Namun demikian, mereka batal menyampaikan aduan karena ingin menyampaikan aduan langsung kepada pimpinan KPK.

Populer

Kapolri Mutasi 55 Pati dan Pamen, Ada 3 Kapolda Baru

Selasa, 12 November 2024 | 23:52

Seluruh Fraksi di DPR Kompak Serang Kejagung soal Tom Lembong

Rabu, 13 November 2024 | 18:01

"Geng Judol" di Komdigi Jadi Gunjingan sejak Bapak itu Jabat Menteri

Rabu, 06 November 2024 | 07:53

Tak Terima Dikabarkan Meninggal, Joncik Laporkan Akun Facebook "Lintang Empat Lawang" ke Polisi

Kamis, 07 November 2024 | 06:07

Musa Rajekshah Dorong Pemetaan Potensi dan Keunggulan Desa

Kamis, 07 November 2024 | 21:43

Dedi Prasetyo Dapat Bintang Tiga jadi Irwasum, Ahmad Dofiri Wakapolri

Selasa, 12 November 2024 | 22:50

Beredar Kabar Sekda DKI Jakarta Diganti

Jumat, 08 November 2024 | 15:43

UPDATE

Hartanya Disorot Publik, KPK Bakal Cek LHKPN Uya Kuya

Kamis, 14 November 2024 | 07:58

Trump Bikin Heboh, Tunjuk Matt Gaetz sebagai Calon Jaksa Agung

Kamis, 14 November 2024 | 07:47

Garuda Indonesia Tambah Frekuensi Penerbangan ke Singapura

Kamis, 14 November 2024 | 07:33

Menteri Ekonomi Kreatif Ajak Stakeholder Dukung Ekraf Sebagai Mesin Baru Pertumbuhan Indonesia

Kamis, 14 November 2024 | 07:19

Wall Street Ditutup Bervariasi Usai Rilis Kenaikan Inflasi AS, Dow dan S&P 500 Naik Tipis

Kamis, 14 November 2024 | 07:05

Gara-gara Tom Lembong, Kejagung Kejedot Tiang

Kamis, 14 November 2024 | 06:30

Antisipasi Banjir saat Pencoblosan, Pemprov DKI Gandeng BMKG

Kamis, 14 November 2024 | 06:04

Lawan Jepang, Timnas Garuda Diyakini Bisa Beri Perlawanan

Kamis, 14 November 2024 | 05:47

Marak Penipuan, Polisi Imbau Pemilik BRI Link Waspada

Kamis, 14 November 2024 | 05:32

Tenaga Honorer Desa Nyambi Kelola Situs Porno

Kamis, 14 November 2024 | 05:02

Selengkapnya