Berita

Tangkap layar nama Bacaleg di daftar calon sementara yang dipublikasikan lewat website Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI/Repro

Politik

Budiman dan Effendi Simbolon Tak Tercantum di Daftar Bacaleg PDIP

SENIN, 21 AGUSTUS 2023 | 10:14 WIB | LAPORAN: AHMAD SATRYO

Nama-nama tokoh kawakan PDI Perjuangan, seperti Budiman Sudjatmiko dan Effendy Simbolon, ternyata tak tercantum pada dalam daftar calon sementara (DCS) pemilihan legislatif (Pileg) anggota DPR RI 2024.

Fakta itu dipantau Kantor Berita Politik RMOL dengan menelusuri nama-nama bakal calon anggota legislatif (Bacaleg) PDIP di portal infopemilu.kpu.go.id/Pemilu/Dcs_dpr, Senin (21/8).

Berdasar DCS yang ditetapkan Komisi Pemilihan Umum (KPU), Jumat (18/8), PDIP tercatat memenuhi kuota kursi Bacaleg DPR RI, sebanyak 580 kursi.


Jumlah itu mencakup 84 daerah pemilihan (Dapil) anggota DPR RI tahun 2024.

Berdasar hasil penelusuran di 84 Dapil, ternyata nama Budiman Sudjatmiko dan Effendi Simbolon tak terdaftar.

Seperti diketahui, Effendi Simbolon dan Budiman Sudjatmiko sempat membuat heboh publik, karena pada pertengahan Juli 2023 melakukan pertemuan dengan Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto yang saat ini Bacapres.

Spekulasi yang beredar menyebutkan, dua politisi kawakan PDIP itu nyebrang ke Partai Gerindra. Belakangan, baik Effendi maupun Budiman memang menyiratkan dukungan kepada Prabowo.

Populer

Connie Nilai Istilah Sabotase KSAD Berpotensi Bangun Framing Ancaman di Tengah Bencana

Rabu, 31 Desember 2025 | 13:37

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Dicurigai Ada Kaitan Gibran dalam Proyek Sarjan di Kabupaten Bekasi

Senin, 29 Desember 2025 | 00:40

Eggi Sudjana, Kau yang Memulai Kau yang Lari

Senin, 29 Desember 2025 | 01:10

Miliki Segudang Prestasi, Banu Laksmana Kini Jabat Kajari Cimahi

Jumat, 26 Desember 2025 | 05:22

Dugaan Korupsi Tambang Nikel di Sultra Mulai Tercium Kejagung

Minggu, 28 Desember 2025 | 00:54

Kasus Suap Proyek di Bekasi: Kedekatan Sarjan dengan Wapres Gibran Perlu Diusut KPK

Senin, 29 Desember 2025 | 08:40

UPDATE

Lima Penyidik Dipromosikan Jadi Kapolres, Ini Kata KPK

Senin, 05 Januari 2026 | 12:14

RI Hadapi Tantangan Ekonomi, Energi, dan Ekologis

Senin, 05 Januari 2026 | 12:07

Pendiri Synergy Policies: AS Langgar Kedaulatan Venezuela Tanpa Dasar Hukum

Senin, 05 Januari 2026 | 12:04

Pandji Pragiwaksono Pecah

Senin, 05 Januari 2026 | 12:00

Tokoh Publik Ikut Hadiri Sidang Nadiem Makarim

Senin, 05 Januari 2026 | 11:58

Tak Berani Sebut AS, Dino Patti Djalal Kritik Sikap Kemlu dan Sugiono soal Venezuela

Senin, 05 Januari 2026 | 11:56

Asosiasi Ojol Tuntut Penerbitan Perpres Skema Tarif 90 Persen untuk Pengemudi

Senin, 05 Januari 2026 | 11:48

Hakim Soroti Peralihan KUHAP Baru di Sidang Nadiem Makarim

Senin, 05 Januari 2026 | 11:44

Akhir Petrodolar

Senin, 05 Januari 2026 | 11:32

Kuba Siap Berjuang untuk Venezuela, Menolak Tunduk Pada AS

Senin, 05 Januari 2026 | 11:28

Selengkapnya