Berita

Pembangkit listrik tenaga nuklir Fukushima Daiichi/Net

Dunia

Jelang Rencana Pembuangan Limbah, PM Jepang akan Kunjungi Pembangkit Nuklir Fukushima

SABTU, 19 AGUSTUS 2023 | 13:32 WIB | LAPORAN: ALIFIA DWI RAMANDHITA

Menjelang rencana pembuangan limbah dari pembangkit nuklir Fukushima pada akhir musim panas mendatang, Perdana Menteri Jepang Fumio Kishida akan berkunjung ke kompleks tersebut pada Minggu (20/8).

Kunjungan diumumkan oleh Kishida sendiri saat ia berada di Washington untuk pertemuan trilateral dengan Presiden AS Joe Biden dan Presiden Korea Selatan Yoon Suk Yeol.

"Pelepasan air yang telah diolah adalah sebuah isu yang tidak dapat ditunda agar kemajuan stabil dalam penghentian operasi dan rekonstruksi Fukushima dapat dicapai," ujarnya.

Seperti dimuat Digital Journal, Sabtu (19/8), PM Jepang itu menyebut bahwa pemerintah saat ini telah berada pada "tahap akhir" pengambilan keputusan, meskipun ia enggan mengomentari waktu pasti pelaksanaan rencana pelepasan tersebut.

Namun, rencana Tokyo untuk melepaskan air limbah dari pembangkit nuklir yang dilanda tsunami pada 2011 lalu telah menimbulkan kekhawatiran di negara-negara tetangga, seperti China, yang kini melarang beberapa impor makanan, serta memicu protes dari masyarakat Korea Selatan.

Kedua negara tetangga itu menyampaikan kekhawatirannya akan dampak lingkungan yang disebabkan oleh pembuangan limbah nuklir tersebut, meski Jepang telah mendapatkan izin dari Badan Tenaga Atom Internasional (IAEA).

Untuk itu, dalam beberapa minggu lalu, pemerintah Jepang telah melakukan berbagai upaya untuk memenangkan dukungan masyarakat di dalam dan luar negeri terkait rencana pelepasan limbah itu, termasuk dengan tur pabrik bagi wisatawan dan eksperimen siaran langsung yang menampilkan kehidupan laut di dalam air yang diolah.

Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

KPK Terus Didesak Periksa Ganjar Pranowo dan Agun Gunandjar

Jumat, 28 Februari 2025 | 17:13

Bos Sritex Ungkap Permendag 8/2024 Bikin Industri Tekstil Mati

Senin, 03 Maret 2025 | 21:17

UPDATE

BRI Salurkan KUR Rp27,72 Triliun dalam 2 Bulan

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

Badai Alfred Mengamuk di Queensland, Ribuan Rumah Gelap Gulita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

DPR Cek Kesiapan Anggaran PSU Pilkada 2025

Senin, 10 Maret 2025 | 11:36

Rupiah Loyo ke Rp16.300 Hari Ini

Senin, 10 Maret 2025 | 11:24

Elon Musk: AS Harus Keluar dari NATO Supaya Berhenti Biayai Keamanan Eropa

Senin, 10 Maret 2025 | 11:22

Presiden Prabowo Diharapkan Jamu 38 Bhikkhu Thudong

Senin, 10 Maret 2025 | 11:19

Harga Emas Antam Merangkak Naik, Cek Daftar Lengkapnya

Senin, 10 Maret 2025 | 11:16

Polisi Harus Usut Tuntas Korupsi Isi MinyaKita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:08

Pasar Minyak Masih Terdampak Kebijakan Tarif AS, Harga Turun di Senin Pagi

Senin, 10 Maret 2025 | 11:06

Lebaran di Jakarta Tetap Seru Meski Ditinggal Pemudik

Senin, 10 Maret 2025 | 10:50

Selengkapnya