Berita

Buron KPK, Harun Masiku/Net

Politik

HMI Dorong Polri Ambil Alih Buronan Harun Masiku

JUMAT, 18 AGUSTUS 2023 | 22:22 WIB | LAPORAN: FAISAL ARISTAMA

Aktivis HMI Jakarta, Ahmad Zamawi Raharusun mendorong Polri mengambil alih pencarian buronan KPK Harun Masiku yang sudah ditetapkan sebagai tersangka kasus suap komisioner KPU Wahyu Setiawan.

Ahmad Zamawi mengatakan, KPK hingga saat ini belum berhasil menangkap politisi PDIP itu.

“KPK seakan tidak berdaya serta tidak lagi mempunyai upaya dan atau langkah-langkah strategis yang progres dalam melakukan penangkapan Harun Masiku yang hanya sebagai kader partai PDI Perjuangan,” kata Ahmad Zamawi dalam keterangan tertulis, Jumat (18/8).

Padahal menurut dia, KPK sebagai salah satu lembaga penegak hukum mempunyai legitimasi untuk menjalankan asas koordinasi dengan lembaga lembaga lain seperti Kejaksaan, Bais, BIN dan Interpol.  

“Jika KPK sudah tidak mampu berhadapan dengan seorang buronan koruptor kader PDIP yang bernama Harun Masiku maka kami HMI mendorong Polri dalam hal ini Divisi Hubungan Internasional Polri mengambil alih sepenuhnya kasus burnonan Harun Masiku,” ujar dia.

Pengambilalihan pencarian Harun Masiku, sejalan dengan salah satu poin dalam tugas bagian kejahatan internasional (Bagjatinter)

“Sebab kasus Harun Masiku sudah masuk dalam kategori buronan kejahatan korupsi,” pungkas Ahmad Zamawi.

Disisi lain, Ahmad Zamawi menambahkan, pencarian Harun Masiku oleh Polri ini juga sejalan dengan pernyataan Kepala Divisi Hubungan Internasional (Kadivhubinter) Irjen Krisna Murti yang mengatakan bahwa Harun berada di Indonesia setelah sebelumnya sempat kabur ke luar negeri.


Populer

Bikin Resah Nasabah BTN, Komnas Indonesia Minta Polisi Tangkap Dicky Yohanes

Selasa, 14 Mei 2024 | 01:35

Massa Geruduk Kantor Sri Mulyani Tuntut Pencopotan Askolani

Kamis, 16 Mei 2024 | 02:54

Ratusan Tawon Serang Pasukan Israel di Gaza Selatan

Sabtu, 11 Mei 2024 | 18:05

Siapa Penantang Anies-Igo Ilham di Pilgub Jakarta?

Minggu, 12 Mei 2024 | 07:02

KPK Juga Usut Dugaan Korupsi di Telkom Terkait Pengadaan Perangkat Keras Samsung Galaxy

Rabu, 15 Mei 2024 | 13:09

Alvin Lim Protes Izin Galangan Kapal Panji Gumilang

Sabtu, 11 Mei 2024 | 15:56

Aroma PPP Lolos Senayan Lewat Sengketa Hasil Pileg di MK Makin Kuat

Kamis, 16 Mei 2024 | 14:29

UPDATE

Competency Development Program Hadir untuk Tingkatkan Kapabilitas Perwira Pertamina

Sabtu, 18 Mei 2024 | 17:34

BNN akan Gandeng DEA AS soal Teknologi Penanggulangan Narkoba

Sabtu, 18 Mei 2024 | 17:13

Komisi X: Mendikbud Tak Punya Grand Desain Pendidikan

Sabtu, 18 Mei 2024 | 17:01

Menko Airlangga Geram IEU CEPA Digantung Uni Eropa hingga 7 Tahun

Sabtu, 18 Mei 2024 | 16:31

Gaduh UKT, Komisi X: Cabut Atau Revisi Permendikbud 2/2024!

Sabtu, 18 Mei 2024 | 16:12

Nuansa Politis Menguat di MK jika PPP Diloloskan Tanpa PSU

Sabtu, 18 Mei 2024 | 15:36

Iran Kutuk Serangan Brutal di Bamiyan Afghanistan yang Tewaskan Turis Asing

Sabtu, 18 Mei 2024 | 15:31

Mendag Zulhas Ajak Jepang Perkuat Industri Mobil Listrik di Indonesia

Sabtu, 18 Mei 2024 | 15:27

Kelompok Bersenjata Afghanistan Tembak Turis di Tempat Wisata, 3 Warga Negara Spanyol Tewas

Sabtu, 18 Mei 2024 | 15:03

Sambut Delegasi World Water Forum, Bandara I Gusti Ngurah Rai Bali Siapkan Jalur Khusus

Sabtu, 18 Mei 2024 | 14:45

Selengkapnya