Berita

Wakil Ketua Umum Partai Gerindra, Rahayu Saraswati/Net

Politik

Respons Laporan Ganjarian ke Bawaslu, Gerindra Pastikan Deklarasi Prabowo di Museum Proklamasi Berizin

KAMIS, 17 AGUSTUS 2023 | 04:02 WIB | LAPORAN: AHMAD SATRYO

Laporan relawan Ganjarian Spartan ke Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu), terkait deklarasi dukungan Partai Golkar dan PAN, direspons santai oleh Partai Gerindra.

Menurut Wakil Ketua Umum Partai Gerindra, Rahayu Saraswati, pelaksanaan acara tersebut sudah memiliki kepastian hukum.

"Dari yang saya ketahui, aturannya tak menyalahi dan mendapatkan izin," ujar Rahayu kepada wartawan, Rabu (16/8).

Dia juga meyakini pelaporan Ganjarian tidak dipersoalkan Gerindra, karena merupakan hak warga.

Akan tetapi, Saras memandang langkah Ganjarian dengan segala dalil hukum yang dibawa mesti dicek kembali, apakah telah sesuai dengan aturan penggunaan museum.

"Saya yakin pasti sudah ada pengecekan, memastikan, kita tidak mungkin memakai itu tanpa izin dari pengelola museum itu sendiri," jelas keponakan Prabowo itu.

"Kita hormati saja proses hukum. Namanya kita Indonesia, kita taat pada hukum. Kalau ada yang melaporkan, itu hak mereka," tambahnya menegaskan.

Dalam laporannya, Ganjarian menuding acara deklarasi dukungan Golkar dan PAN kepada Prabowo, di Museum Proklamasi, Jakarta Pusat, Minggu (13/8), menyalahi aturan perundang-undangan.

Tobing dan Pelapor yang mengatasnamakan diri sebagai Kelompok Pecinta Museum Indonesia menduga, acara deklarasi itu melanggar Pasal 39 ayat (2) terkait kerja sama pengembangan museum dan Pasal 55 ayat (1) terkait peran serta masyarakat dalam pengelolaan museum, yang termuat dalam UU 66/2015 tentang Museum. 

Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

Legislator PKS Soroti Deindustrialisasi Jadi Mimpi Buruk Industri

Rabu, 20 November 2024 | 13:30

UPDATE

Jokowi Tak Serius Dukung RK-Suswono

Jumat, 29 November 2024 | 08:08

Ferdian Dwi Purwoko Tetap jadi Kesatria

Jumat, 29 November 2024 | 06:52

Pergantian Manajer Bikin Kantong Man United Terkuras Rp430 Miliar

Jumat, 29 November 2024 | 06:36

Perolehan Suara Tak Sesuai Harapan, Andika-Hendi: Kami Mohon Maaf

Jumat, 29 November 2024 | 06:18

Kita Bangsa Dermawan

Jumat, 29 November 2024 | 06:12

Pemerintah Beri Sinyal Lanjutkan Subsidi, Harga EV Diprediksi Tetap Kompetitif

Jumat, 29 November 2024 | 05:59

PDIP Akan Gugat Hasil Pilgub Banten, Tim Andra Soni: Enggak Masalah

Jumat, 29 November 2024 | 05:46

Sejumlah Petahana Tumbang di Pilkada Lampung, Pengamat: Masyarakat Ingin Perubahan

Jumat, 29 November 2024 | 05:31

Tim Hukum Mualem-Dek Fadh Tak Gentar dengan Gugatan Paslon 01

Jumat, 29 November 2024 | 05:15

Partisipasi Pemilih Hanya 55 Persen, KPU Kota Bekasi Dinilai Gagal

Jumat, 29 November 2024 | 04:56

Selengkapnya