Berita

Bakal capres Prabowo Subianto/RMOL

Politik

Kepada Relawan, Prabowo Minta Junjung Tinggi Demokrasi Kekeluargaan

SELASA, 15 AGUSTUS 2023 | 18:12 WIB | LAPORAN: FAISAL ARISTAMA

Bakal capres sekaligus Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto meresmikan Rumah Relawan Pemenangan Prabowo di Jalan Imam Bonjol, Menteng, Jakarta Pusat, pada Selasa sore (15/8).

Setelah meresmikan Rumah Relawan, Prabowo berterima kasih atas kepercayaan yang diberikan. Ia menerima kepercayaan tersebut sebagai sebuah amanah.

“Terima kasih begitu banyak relawan dan yang menyatakan dukungan kepada saya, saya terima kasih, saya menerima dukungan tersebut sebagai suatu amanah,” ucap Prabowo.


Menteri Pertahanan (Menhan) RI itu pun berpesan kepada seluruh relawannya agar tidak menjelek-jelekkan siapapun yang bakal menjadi rivalnya kelak di Pilpres 2024.

“Kalau anda cinta dengan saya, jangan sekali-sekali berbuat negatif terhadap siapapun. Jangan sekali-sekali menjelek-jelekkan siapapun. Itu, benar-benar sungguh-sungguh permintaan saya,” tegas Prabowo.

Lebih jauh, Mantan Danjen Kopassus itu pun meminta semua pihak yang mendukungnya untuk mengimplementasikan demokrasi dengan sehat di Pilpres 2024 nanti.

“Mari kita buktikan kepada negara lain demokrasi yang kita jalankan demokrasi kekeluargaan, demokrasi Pancasila, adalah demokrasi kekeluargaan. Kita bersaing sebagai keluarga besar. Saya kira itu,” pungkasnya.

Turut mendampingi Prabowo saat jumpa pers, Ketua Tim Pemenangan Rumah Relawan Prabowo Immanuel Ebenezer alias Noel, Politikus Gerindra Dedi Mulyadi hingga beberapa kelompok relawan Jokowi yang mendukung Prabowo.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Keterlambatan Klarifikasi Eggi Sudjana Memicu Fitnah Publik

Kamis, 15 Januari 2026 | 02:10

DPRD DKI Sahkan Dua Ranperda

Kamis, 15 Januari 2026 | 02:05

Tak Ada Kompromi dengan Jokowi Sebelum Ijazah Palsu Terbongkar

Kamis, 15 Januari 2026 | 01:37

Pernyataan Oegroseno soal Ijazah Jokowi Bukan Keterangan Sembarangan

Kamis, 15 Januari 2026 | 01:22

Bongkar Tiang Monorel

Kamis, 15 Januari 2026 | 01:00

Gus Yaqut, dari Sinar Gemilang hingga Berlabel Tersangka

Kamis, 15 Januari 2026 | 00:44

IPC Terminal Peti Kemas Bukukan Kinerja 3,6 Juta TEUs

Kamis, 15 Januari 2026 | 00:34

Jokowi vs Anies: Operasi Pengalihan Isu, Politik Penghancuran Karakter, dan Kebuntuan Narasi Ijazah

Kamis, 15 Januari 2026 | 00:03

Eggi Sudjana dan Jokowi Saling Puji Hebat

Rabu, 14 Januari 2026 | 23:41

Ketidakpastian Hukum di Sektor Energi Jadi Ancaman Nyata bagi Keuangan Negara

Rabu, 14 Januari 2026 | 23:39

Selengkapnya