Berita

Pelatih PSIS Semarang, Gilbert Agius/Net

Sepak Bola

Akan Tandang ke Madura, PSIS Target Menang

SABTU, 05 AGUSTUS 2023 | 03:17 WIB | LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK

PSIS Semarang matangkan persiapan untuk melakoni laga tandang melawan Madura United dalam laga pekan ke enam lanjutan BRI Liga 1 2023/2024. Laga akan digelar pukul 19.00 WIB di Stadion Gelora Bangkalan, Jawa Timur, Sabtu (5/8).

"Ini adalah laga yang penting. Jadi kami mempersiapkan betul untuk pertandingan ini," ujar Pelatih PSIS Semarang, Gilbert Agius dikutip Kantor Berita RMOLJateng, Jumat (4/8).

Menanggapi banyaknya pemain Laskar Mahesa Jenar yang absen, Agius tidak ingin mempermasalahkan karena punya banyak pemain pengganti yang sudah siap.

Dia mengaku ada lima pemain andalan absen seperti Carlos Fortes karena larangan pertandingan. Vitinho dan Marukawa karena masih cedera lalu juga ada Wawan Febrianto dan Fredyan Wahyu.

"Ada 5 pemain lain kami total yang tidak bisa main. Tapi kami punya pemain lain yang lebih siap, dan mereka juga siap total untuk PSIS dalam menghadapi laga besok," katanya.

Menanggapi kekuatan Madura United, menurutnya, klub berjuluk Laskar Sapeh Kerrab adalah tim bagus terutama sampai pekan kelima ini. Namun, jarak Madura dengan posisi Laskar Mahesa Jenar di klasemen sementara BRI Liga 1 tidak terlampau jauh.

Oleh sebab itu, Agius mengakui jika hal ini jadi motivasi sendiri karena apabila bisa menang bakal bisa mengejar posisi mereka.

"Kita tahu Madura adalah tim yang bagus. Mereka dalam lima pertandingan punya catatan yang apik. Mereka berada di peringkat yang tidak jauh dari kami, jadi ini jadi motivasi juga buat kami untuk mengejarnya," tandasnya.

Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

KPK Terus Didesak Periksa Ganjar Pranowo dan Agun Gunandjar

Jumat, 28 Februari 2025 | 17:13

Bos Sritex Ungkap Permendag 8/2024 Bikin Industri Tekstil Mati

Senin, 03 Maret 2025 | 21:17

UPDATE

BRI Salurkan KUR Rp27,72 Triliun dalam 2 Bulan

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

Badai Alfred Mengamuk di Queensland, Ribuan Rumah Gelap Gulita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

DPR Cek Kesiapan Anggaran PSU Pilkada 2025

Senin, 10 Maret 2025 | 11:36

Rupiah Loyo ke Rp16.300 Hari Ini

Senin, 10 Maret 2025 | 11:24

Elon Musk: AS Harus Keluar dari NATO Supaya Berhenti Biayai Keamanan Eropa

Senin, 10 Maret 2025 | 11:22

Presiden Prabowo Diharapkan Jamu 38 Bhikkhu Thudong

Senin, 10 Maret 2025 | 11:19

Harga Emas Antam Merangkak Naik, Cek Daftar Lengkapnya

Senin, 10 Maret 2025 | 11:16

Polisi Harus Usut Tuntas Korupsi Isi MinyaKita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:08

Pasar Minyak Masih Terdampak Kebijakan Tarif AS, Harga Turun di Senin Pagi

Senin, 10 Maret 2025 | 11:06

Lebaran di Jakarta Tetap Seru Meski Ditinggal Pemudik

Senin, 10 Maret 2025 | 10:50

Selengkapnya