Berita

Ilustrasi/Net

Dunia

Kapal Penumpang Terbalik di Filipina, Puluhan Meninggal Dunia

JUMAT, 28 JULI 2023 | 01:20 WIB | LAPORAN: RENI ERINA

Sebuah kapal penumpang kecil dilaporkan terbalik di laut dekat ibu kota Filipina, Manila, pada Kamis (27/7) waktu setempat.

Laporan awal mengatakan sedikitnya ada 23 orang meninggal dunia dan enam lainnya hilang dalam insiden tersebut. Namun kemudian disebutkan di media lain bahwa angka tewas mencapai 30 orang.

"Kapal terbalik setelah penumpang panik dan berlari ke sisi kiri kapal sebagai reaksi terhadap embusan angin yang tiba-tiba," kata Juru Bicara Penjaga Pantai Laksamana Muda Armando Balilo, seperti dikutip dari AFP.

Tim penyelamat terus berupaya menemukan korban hilang dengan menyisir Danau Laguna yang berjarak 37 km tenggara Manila.

Tidak segera jelas berapa banyak orang di dalamnya, tetapi Jose Hernandez, kepala badan bencana kota Binangonan, mengatakan 40 orang telah diselamatkan.

"Kapal itu berada sekitar 45 meter dari daratan ketika terbalik," kata Penjaga Pantai.

Insiden kapal itu terjadi saat bagian utara negara itu bergulat dengan Topan Doksuri. yang telah menewaskan sedikitnya enam orang dan membuat ribuan orang mengungsi di Luzon, pulau terbesar dan terpadat di Filipina.

Taiwan dan kota-kota pesisir di China juga telah bersiap menghadapi topan yang akan mendarat.

Populer

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Polda Metro Didesak Segera Periksa Pemilik MNC Asia Holding Hary Tanoe

Minggu, 09 Maret 2025 | 18:30

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

Nyanyian Riza Chalid Penting Mengungkap Pejabat Serakah

Minggu, 09 Maret 2025 | 20:58

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

Menag Masih Pelajari Kasus Pelarangan Ibadah di Bandung

Senin, 10 Maret 2025 | 20:00

UPDATE

Respons Dedi Mulyadi soal Penggeledahan di Rumah Ridwan Kamil

Rabu, 12 Maret 2025 | 03:30

Bakamla Gagalkan Penyelundupan 60 Ribu Ekor Baby Lobster Senilai Rp1 Miliar

Rabu, 12 Maret 2025 | 03:12

Lonjakan Arus Mudik Diperkirakan Terjadi pada 28 Maret 2025

Rabu, 12 Maret 2025 | 02:50

Trump Akan Kembali Batasi Warga dari Negara Muslim Masuk AS

Rabu, 12 Maret 2025 | 02:30

Jojo dan Putri KW Melaju ke 16 Besar All England 2025

Rabu, 12 Maret 2025 | 02:10

NTP Menurun, Komisi IV DPR Minta Kementan Perhatikan Kesejahteraan Petani

Rabu, 12 Maret 2025 | 01:53

Stabilkan Harga Bapok, Operasi Pasar Diminta Digelar Lebih Masif

Rabu, 12 Maret 2025 | 01:35

Undang Menko Airlangga, DPP Bapera Bakal Santuni 20 Ribu Anak Yatim di Jakarta

Rabu, 12 Maret 2025 | 01:17

Elemen Masyarakat Sumsel Apresiasi Kejari Muba Tahan Pengusaha Haji Halim Ali

Rabu, 12 Maret 2025 | 00:59

Legislator PDIP Soroti Kasus Proyek Digitalisasi Pertamina-Telkom

Rabu, 12 Maret 2025 | 00:34

Selengkapnya