Berita

Presiden Jokowi saat bersama Prabowo Subianto dan Erick Thohir di Istana Bogor/Net

Politik

Arahan di Istana Bogor, Bisa Jadi Tanda Jokowi Restui Prabowo-Erick Thohir

RABU, 19 JULI 2023 | 10:30 WIB | LAPORAN: FAISAL ARISTAMA

Pertemuan Presiden Joko Widodo (Jokowi) dengan Menteri Pertahanan Prabowo Subianto dan Menteri BUMN Erick Thohir di Istana Bogor pada Minggu lalu (16/7) memberi sinyal bahwa RI-1 mendukung Prabowo-Erick untuk Pilpres 2024.

Demikian analisa Direktur Eksekutif Indonesia Political Review (IPR) Ujang Komarudin kepada Kantor Berita Politik RMOL melalui sambungan telepon sesaat lalu, Rabu (19/7).

“Ya, bisa jadi ada indikasi sinyalemen bahwa Jokowi restui Prabowo-Erick,” kata Ujang.


Ujang berpandangan, jika dilihat dari gesture pertemuan ketiganya di Istana Bogor itu ke menyiratkan bahwa Jokowi, Prabowo dan Erick mempunyai kepentingan yang sama.

“Keliatannya saling mendukung satu sama lain. Dengan pertemuan itu bisa jadi bahwa memang Jokowi lebih condong kepada Prabowo dan cawaprsnya Erick Thohir. Kelihatannya arahnya ke sana,” ujar pengamat politik dari Universitas Al-Azhar Indonesia ini.

Sebelumnya, Menteri Pertahanan RI sekaligus Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto mengunggah foto makan siang bersama Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Menteri BUMN Erick Thohir di akun Instagram pribadinya @prabowo.

Lokasi pengambilan foto di unggahan Prabowo itu berada di Istana Bogor pada Minggu (16/7).

Tampak Presiden Jokowi yang mengenakan kemeja putih duduk diapit Prabowo di sisi kanan dan Erick di sisi kirinya. Ketiganya berada di meja bundar dengan beberapa menu makanan yang telah tersedia.

"Minggu sore, 16 Juli 2023 di Istana Bogor," tulis Prabowo.

Bakal capres Partai Gerindra itu lantas menyebut dirinya dengan Erick di Istana Bogor dalam rangka menerima arahan dari Jokowi.

"Saya dan Pak @erickthohir menerima arahan dari Presiden @jokowi," demikian Prabowo.

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Connie Nilai Istilah Sabotase KSAD Berpotensi Bangun Framing Ancaman di Tengah Bencana

Rabu, 31 Desember 2025 | 13:37

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

UPDATE

Komisi III DPR Sambut KUHP dan KUHAP Baru dengan Sukacita

Jumat, 02 Januari 2026 | 14:12

Bea Keluar Batu Bara Langkah Korektif Agar Negara Tak Terus Tekor

Jumat, 02 Januari 2026 | 14:08

Prabowo Dua Kali Absen Pembukaan Bursa, Ini Kata Purbaya

Jumat, 02 Januari 2026 | 14:07

Polri Susun Format Penyidikan Sesuai KUHP dan KUHAP Baru

Jumat, 02 Januari 2026 | 14:06

Koalisi Permanen Mustahil Terbentuk

Jumat, 02 Januari 2026 | 14:01

Polri-Kejagung Jalankan KUHP dan KUHAP Baru Sejak Pukul 00.01 WIB

Jumat, 02 Januari 2026 | 13:58

Tutup Akhir Tahun 2025 DPRD Kota Bogor Tetapkan Dua Perda

Jumat, 02 Januari 2026 | 13:46

Presiden Prabowo Harus Segera Ganti Menteri yang Tak Maksimal

Jumat, 02 Januari 2026 | 13:42

Bitcoin Bangkit ke Level 88.600 Dolar AS

Jumat, 02 Januari 2026 | 13:41

Berjualan di Atas Lumpur

Jumat, 02 Januari 2026 | 13:41

Selengkapnya