Berita

Presiden Turkiye Recep Tayyip Erdogan mengunjungi Qatar dan disambut oleh Emir Qatar Sheikh Tamim bin Hamad Al Thani/Net

Dunia

Tiba di Qatar, Erdogan Perkenalkan Mobil Listrik Buatan Turkiye

RABU, 19 JULI 2023 | 07:41 WIB | LAPORAN: RENI ERINA

Setelah Arab Saudi, Qatar menjadi negara Teluk kedua yang dikunjungi Presiden Turkiye Recep Tayyip Erdogan.

Tiba di Doha Selasa (18/7), Erdogan disambut Wakil Perdana Menteri Qatar dan Menteri Pertahanan Khalid bin Mohamed al Attiyah bersama pejabat tinggi negara itu.

Selanjutnya, Emir Qatar Sheikh Tamim bin Hamad Al Thani menyambut Erdogan dengan upacara resmi, dilanjutkan dengan pembicaraan empat mata.

Menjelang pembicaraan dengan Al Thani, Erdogan mempresentasikan mobil listrik pertama yang diproduksi Turkiye, Togg, dan menghadiahkannya kepada Sheik Tamim.

Kedua pemimpin kemudian melanjutkan ke tempat pertemuan dengan Togg yang dikemudikan oleh Sheikh Tamim.

Pertemuan tersebut dilanjutkan dengan upacara penandatanganan kesepakatan yang menandai peringatan 50 tahun terjalinnya hubungan diplomatik kedua negara.

Selama pembicaraan, keduanya membicarakan semua aspek hubungan bilateral dan langkah-langkah untuk meningkatkan kerja sama di berbagai bidang, khususnya ekonomi.

Menteri luar negeri Turkiye dan Qatar juga menandatangani deklarasi selama kunjungan Erdogan yang menandai setengah abad sejak pembentukan hubungan diplomatik bilateral.

Di sela-sela perjalanan itu, Presiden bersama Ibu Negara Emine Erdogan menyempatkan diri mengunjungi Museum Seni Islam di Doha.

“Museum yang menyimpan salah satu koleksi seni Islam terbesar di dunia ini merupakan salah satu simbol kota dengan arsitekturnya. Dengan sejarah lebih dari 1.400 tahun, artefak berharga yang dikumpulkan dari tiga benua mengungkap keragaman warisan Islam," kata Erdogan di Twitter, seperti dikutip dari Anadolu Agency, Rabu (19/7).

Erdogan memulai tur Teluk tiga negara pada Senin yang dimulai dengan kunjungan ke Arab Saudi. Perhentian terakhirnya adalah Uni Emirat Arab.

Selama kunjungannya ke tiga negara Teluk, Erdogan mengatakan ingin meningkatkan hubungan dan menyelesaikan kesepakatan investasi.

Populer

Prabowo Perintahkan Sri Mulyani Pangkas Anggaran Seremonial

Kamis, 24 Oktober 2024 | 01:39

KPK Usut Keterlibatan Rachland Nashidik dalam Kasus Suap MA

Jumat, 25 Oktober 2024 | 23:11

Pemuda Katolik Tolak Program Transmigrasi di Papua

Rabu, 30 Oktober 2024 | 07:45

Akbar Faizal Sindir Makelar Kasus: Nikmati Breakfast Sebelum Namamu Muncul ke Publik

Senin, 28 Oktober 2024 | 07:30

Muncul Petisi Agus Salim Diminta Kembalikan Uang Donasi

Rabu, 23 Oktober 2024 | 02:22

Ketum PITI Sayangkan Haikal Hasan Bikin Gaduh soal Kewajiban Sertifikasi Halal

Kamis, 31 Oktober 2024 | 20:01

Inilah Susunan Dewan Komisaris IPC TPK Baru

Jumat, 01 November 2024 | 01:59

UPDATE

Prabowo Instruksikan GSN Bikin Gerakan Nyata Bantu Rakyat

Minggu, 03 November 2024 | 01:51

Purnomo Yusgiantoro Center Apresiasi Kebijakan Swasembada Energi

Minggu, 03 November 2024 | 01:31

DPR Tinjau Kebocoran Penerimaan Negara di Sektor SDA

Minggu, 03 November 2024 | 01:11

Bakamla Asah Kemampuan di Perairan Teluk Ambon

Minggu, 03 November 2024 | 00:50

Prabowo Ingatkan Anak Buah Menteri Jangan Sering ke Luar Negeri

Minggu, 03 November 2024 | 00:30

Telkom Tingkatkan Kepedulian Karyawan Lewat Program Ayo BerAKSI

Minggu, 03 November 2024 | 00:10

Dari Menteri Hingga Bupati Siap Gunakan Maung

Sabtu, 02 November 2024 | 23:46

Rosan Pastikan GSN Lembaga Non-Politik

Sabtu, 02 November 2024 | 23:15

China Diam-dian Bangun Kapal Induk Misterius, Untuk Apa?

Sabtu, 02 November 2024 | 22:50

Erick Thohir Yakin Target Setoran Dividen BUMN Rp90 Triliun Bakal Tercapai Tahun Ini

Sabtu, 02 November 2024 | 22:30

Selengkapnya