Berita

Putra Mahkota Arab Saudi, Mohammed bin Salman dan Presiden Turkiye, Recep Tayyip Erdogan saat melakukan uji coba mobil listrik Togg, hadiah dari Erdogan/The National News

Dunia

Putra Mahkota Arab Saudi Uji Coba Mobil Listrik Hadiah dari Erdogan

SELASA, 18 JULI 2023 | 16:38 WIB | LAPORAN: ALIFIA DWI RAMANDHITA

Dalam kunjungan resmi Presiden Turkiye Recep Tayyip Erdogan ke Arab Saudi, terjadi momen yang menarik perhatian ketika Erdogan bersama Putra Mahkota Arab Saudi Mohammed bin Salman melakukan sesi uji coba mobil listrik di Jeddah.

Kedua pemimpin tersebut mencoba model Togg, merek mobil listrik pertama yang diproduksi oleh Turkiye, yang menjadi hadiah dari Erdogan kepada keluarga kerajaan Arab Saudi dalam kunjungannya itu.

The National News, pada Selasa (18/7) melaporkan, acara uji coba mobil listrik ini berlangsung di halaman Istana Kerajaan Al Salam, dengan Erdogan berada di kursi penumpang yang dikendarai langsung oleh Putra Mahkota.
Selain momen uji coba mobil listrik, resepsi resmi juga telah diadakan untuk menghormati kunjungan Erdogan ke Arab Saudi yang disambut dengan hangat oleh keluarga kerajaan.

Selama kunjungan ini, kedua pihak dikabarkan telah menandatangani berbagai kesepakatan di sektor-sektor strategis, termasuk pertahanan dan investasi, yang bertujuan untuk memperkuat kerja sama antara Arab Saudi dan Turkiye dalam berbagai bidang.

Sebelum kunjungan ke Arab Saudi, Erdogan menyatakan bahwa kunjungannya ke wilayah Teluk ini memiliki dua prioritas utama, yaitu aspek investasi dan keuangan.

“Turkiye akan memiliki peluang investasi yang serius di industri pertahanan, investasi infrastruktur dan superstruktur di ketiga negara tersebut,” katanya kepada wartawan, sebelum keberangkatannya selama tiga hari ke negara Teluk.

Setelah kunjungan ke Arab Saudi, Erdogan berencana melanjutkan perjalanannya ke Qatar, dan mengakhiri perjalanannya ke Abu Dhabi.

Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

KPK Terus Didesak Periksa Ganjar Pranowo dan Agun Gunandjar

Jumat, 28 Februari 2025 | 17:13

Bos Sritex Ungkap Permendag 8/2024 Bikin Industri Tekstil Mati

Senin, 03 Maret 2025 | 21:17

UPDATE

BRI Salurkan KUR Rp27,72 Triliun dalam 2 Bulan

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

Badai Alfred Mengamuk di Queensland, Ribuan Rumah Gelap Gulita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

DPR Cek Kesiapan Anggaran PSU Pilkada 2025

Senin, 10 Maret 2025 | 11:36

Rupiah Loyo ke Rp16.300 Hari Ini

Senin, 10 Maret 2025 | 11:24

Elon Musk: AS Harus Keluar dari NATO Supaya Berhenti Biayai Keamanan Eropa

Senin, 10 Maret 2025 | 11:22

Presiden Prabowo Diharapkan Jamu 38 Bhikkhu Thudong

Senin, 10 Maret 2025 | 11:19

Harga Emas Antam Merangkak Naik, Cek Daftar Lengkapnya

Senin, 10 Maret 2025 | 11:16

Polisi Harus Usut Tuntas Korupsi Isi MinyaKita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:08

Pasar Minyak Masih Terdampak Kebijakan Tarif AS, Harga Turun di Senin Pagi

Senin, 10 Maret 2025 | 11:06

Lebaran di Jakarta Tetap Seru Meski Ditinggal Pemudik

Senin, 10 Maret 2025 | 10:50

Selengkapnya