Berita

Ketua Majelis Nasional Venezuela dari partai yang berkuasa, Jorge Rodriguez/Net

Dunia

Venezuela Tak akan Biarkan Uni Eropa Ikut Campur dalam Pemilu 2024

JUMAT, 14 JULI 2023 | 16:03 WIB | LAPORAN: HANI FATUNNISA

Pemilihan umum Venezuela tahun depan dilaporkan tidak akan melibatkan Uni Eropa sebagai pihak pengawas.

Keputusan itu disampaikan oleh Ketua Majelis Nasional dari partai yang berkuasa, Jorge Rodriguez, dalam sebuah pernyataan, seperti dikutip dari The Star pada Jumat (13/7).

Rodriguez mengatakan bahwa pihaknya tidak akan mengizinkan  pemantau pemilu dari Uni Eropa bertugas selama pemilihan presiden 2024.


"Saya beri tahu Anda Josep Borrell, tidak akan ada misi pengamatan dari Eropa. Mereka tidak akan datang," tegasnya.

Lebih lanjut, Rodriguez menuduh Uni Eropa telah melanggar kesepakatan yang ditandatangani dengan pemerintah Venezuela dan menyebut para pengawas pemilu sebagai representasi dari kekaisaran Eropa Kuno.

Presiden Nicolas Maduro diperkirakan akan mencalonkan diri dalam pilpres tahun depan.

Sementara oposisi akan lebih dulu mengadakan pemilihan kandidat yang akan diusung pada Oktober mendatang.

Pemantau pemilu dari Uni Eropa terakhir kali hadir dalam pemilihan Venezuela tahun 2021. Saat itu mereka melaporkan bahwa kondisi pemilu jauh lebih baik dibanding periode sebelumnya.

Anggota oposisi menolak keputusan pemerintah Venezuela tentang pelarangan partisipasi Uni Eropa. Mereka menilai kehadiran organisasi kawasan itu penting sebagai bagian bentuk legitimasi dari pihak luar.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Sekolah Rakyat dan Investasi Penghapusan Kemiskinan Ekstrim

Kamis, 15 Januari 2026 | 22:03

Agenda Danantara Berpotensi Bawa Indonesia Menuju Sentralisme

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:45

JMSI Siap Perkuat Peran Media Daerah Garap Potensi Ekonomi Biru

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:34

PP Himmah Temui Menhut: Para Mafia Hutan Harus Ditindak Tegas!

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:29

Rezim Perdagangan dan Industri Perlu Dirombak

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:15

GMPG Pertanyakan Penanganan Hukum Kasus Pesta Rakyat Garut

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:02

Roy Suryo Ogah Ikuti Langkah Eggi dan Damai Temui Jokowi

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:00

GMNI: Bencana adalah Hasil dari Pilihan Kebijakan

Kamis, 15 Januari 2026 | 20:42

Pakar Hukum: Korupsi Merusak Demokrasi Hingga Hak Asasi Masyarakat

Kamis, 15 Januari 2026 | 20:28

DPR Setujui Anggaran 2026 Komnas HAM Rp112 miliar

Kamis, 15 Januari 2026 | 20:26

Selengkapnya