Berita

Jakarta International Stadium (JIS)/RMOL

Politik

Legislator PKS: Pekerja JIS Sedih Karyanya Diacak-acak

MINGGU, 09 JULI 2023 | 15:21 WIB | LAPORAN: AHMAD ALFIAN

Polemik renovasi Jakarta International Stadium (JIS) harus segera diakhir. Legislator PKS Muhammad Taufik Zoelkifli tidak mau perdebatan seputar rumput JIS kembali menggagalkan Indonesia menjadi tuan rumah ajang sepakbola dunia.

Menurut Anggota Komisi B DPRD DKI Jakarta itu, kalau JIS dianggap tidak layak dipakai untuk jadi venue Piala Dunia U-17 maka tidak masalah. Namun tidak perlu menjelek-jelekkan JIS yang notabene dibangun oleh anak bangsa.

"Saya sudah bicara dengan para putra bangsa, perencana JIS dan orang-orang teknis lapangan yang bekerja 5 tahun terakhir ini di JIS. Mereka merasa sedih dan kecewa kerja kerasnya selama ini tidak diapresiasi, malah mau diacak-acak," kata Taufik saat berbincang dengan Kantor Berita Politik RMOL, Minggu (9/7).

Sosok yang akrab disapa MTZ itu menyarankan, masih banyak stadion lain yang bisa digunakan sebagai venue Piala Dunia. Sehingga rumput JIS tidak perlu diganti.

"Proyek pergantian rumput JIS tidak perlu dilakukan. Kalau rumput hybrid di JIS diganti, itu sama saja dengan merusak JIS. Sayang sekali," kata Taufik Zoelkifli.

Politikus PKS itu pun berharap pemerintahan yang akan datang bisa lebih mengapresiasi JIS dan mengapresiasi karya-karya putra bangsa lainnya.

"Tanpa terkungkung oleh SARA dan politik," tegasnya.

Populer

Aduan Kebohongan sebagai Gugatan Perdata

Selasa, 08 Oktober 2024 | 10:03

Lolos OTT, Gubernur Kalsel Sahbirin Noor Gugat Praperadilan Lawan KPK

Jumat, 11 Oktober 2024 | 17:23

PDIP Bisa Dapat 3 Menteri tapi Terhalang Chemistry Gibran

Rabu, 09 Oktober 2024 | 01:53

Prabowo Sudah Kalkulasi Chemistry PDIP dengan Gibran

Rabu, 09 Oktober 2024 | 02:35

Bakamla Jangan Lagi Gunakan Identitas Coast Guard

Rabu, 09 Oktober 2024 | 06:46

CEO Coinbase Umumkan Pernikahan, Netizen Seret Nama Raline Shah yang Pernah jadi Istrinya

Kamis, 10 Oktober 2024 | 09:37

Jokowi Tak Salami Try Sutrisno, Dewan Pembina PKP Angkat Bicara

Selasa, 08 Oktober 2024 | 10:45

UPDATE

Dua Tokoh Sumut Raih Penghargaan Karang Taruna 2024

Jumat, 18 Oktober 2024 | 16:03

Telkom Sabet Penghargaan dalam Ajang BUMN Learning Festival 2024

Jumat, 18 Oktober 2024 | 16:02

Kim Jong Un Pertegas Status Korsel Musuh Korut

Jumat, 18 Oktober 2024 | 15:53

Cek Pasukan Pengaman Pelantikan

Jumat, 18 Oktober 2024 | 15:47

Megawati dan Sejumlah Elite PDIP Hadiri Sidang Doktoral Hasto di UI

Jumat, 18 Oktober 2024 | 15:28

100 Ribu Prajurit TNI Siap Amankan Pelantikan Prabowo-Gibran

Jumat, 18 Oktober 2024 | 15:22

Iran: Pembunuhan Yahya Sinwar Perkuat Semangat Perlawanan

Jumat, 18 Oktober 2024 | 15:21

KPK Panggil Istri dan Anak Mantan Sekretaris Barantan di Kasus Korupsi X-ray Kementan

Jumat, 18 Oktober 2024 | 15:17

Pembantaian Maling Motor di Bekasi

Jumat, 18 Oktober 2024 | 15:11

PalmCo Scholarship Berikan Beasiswa dan Peluang Bekerja

Jumat, 18 Oktober 2024 | 15:04

Selengkapnya