Berita

Anggota Komisi VI DPR RI Eko Hendro Purnomo bersama peserta sosialisasi bertajuk "Peran Pertamina Hulu Energi (PHE) bagi Sektor Migas di Indonesia" di Graha Komando, Jakarta Timur/Ist

Politik

Komisi VI DPR Dukung PHE Jalankan Konsep Green Strategy Holding

KAMIS, 06 JULI 2023 | 14:59 WIB | LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK

Komisi VI DPR RI mendukung konsep Green Strategy Holding yang dicanangkan Pertamina Hulu Energi (PHE). Rencana itu, dicanangkan PHE dalam melakukan dekarbonisasi yang selaras dengan upaya menjaga ketahanan energi nasional.

Dukungan itu disampaikan anggota Komisi VI DPR RI Eko Hendro Purnomo atau karib dikenal dengan Eko Patrio dalam sosialisasi bertajuk "Peran Pertamina Hulu Energi (PHE) bagi Sektor Migas di Indonesia" di Graha Komando, Jakarta Timur.

Dikatakan Eko Patrio, konsep Green Strategy Holding salah satunya dijalankan PHE melalui pemanfaatan sumber energi gas sebagai energi transisi yang rendah emisi dan ramah lingkungan.

"Hal ini tercermin dari project gas yang telah onstream seperti Jambaran Tiung-Biru (JTB) di Jawa Timur," ujar Eko Patrio dalam keterangan tertulis, Kamis (6/7).

Sekretaris Fraksi Partai Amanat Nasional (PAN) itu mengatakan, dukungan pada konsep energi hijau menjadi penting di masa kini. Terlebih, oleh PHE sebagai penyuplai kebutuhan energi nasional.

Pada tahun 2022, kata Eko, PHE memberikan kontribusi sebesar 68 persen produksi minyak nasional dan 34 persen produksi gas nasional.

Lanjutnya, untuk memenuhi kebutuhan energi nasional, PHE menjalankan strategi untuk melawan laju penurunan alamiah melalui pengeboran sumur pengembangan, perawatan sumur, dan melakukan ekspansi.

Atas data peningkatan kebutuhan energi itulah, kata Eko lagi, DPR RI mendukung transisi menuju energi hijau oleh PHE melalui konsep Green Strategy Holding.

"Karena berdasarkan data Rencana Umur Energi Nasional (RUEN), bauran komposisi energi akan berubah perlahan hingga tahun 2050 di mana energi baru terbarukan akan mendominasi kebutuhan energi nasional," pungkasnya.

Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

Legislator PKS Soroti Deindustrialisasi Jadi Mimpi Buruk Industri

Rabu, 20 November 2024 | 13:30

UPDATE

Sehari Usai Pencoblosan, Pj Gubernur DKI Lantik Walikota Jakpus

Kamis, 28 November 2024 | 22:00

Timses Zahir-Aslam Kena OTT Dugaan ‘Money Politik’ di Pilkada Batubara

Kamis, 28 November 2024 | 21:51

Polri Perkuat Kerja Sama Bareng Dukcapil Kemendagri

Kamis, 28 November 2024 | 21:49

KPK Tahan 3 Ketua Pokja Paket Pekerjaan Perkeretaapian DJKA

Kamis, 28 November 2024 | 21:49

Firli Bahuri Tak Hadiri Pemeriksaan Polisi karena Ada Pengajian

Kamis, 28 November 2024 | 21:25

Ini Kebijakan Baru Mendikdasmen Untuk Mudahkan Guru

Kamis, 28 November 2024 | 21:22

Rupiah Terangkat Pilkada, Dolar AS Masih di Rp15.800

Kamis, 28 November 2024 | 21:13

Prabowo Menangis di Depan Ribuan Guru Indonesia

Kamis, 28 November 2024 | 21:11

Pengamat: RK-Suswono Kalah karena Meremehkan Pramono-Doel

Kamis, 28 November 2024 | 21:04

Perbaiki Tata Ekosistem Logistik Nasional, Mendag Budi Sosialisasi Aturan Baru

Kamis, 28 November 2024 | 21:02

Selengkapnya