Berita

Ilustrasi/Net

Dunia

Serangan Drone Sasar Pangkalan Wagner di Libya

SABTU, 01 JULI 2023 | 11:18 WIB | LAPORAN: HANI FATUNNISA

Serangan drone yang tidak diketahui asalnya, mendarat di pangkalan udara Libya Timur, tempat di mana kelompok tentara bayaran Rusia Wagner berbasis.

Mengutip African News pada Sabtu (1/7), sumber anonim menyebut tidak ada korban jiwa dalam serangan yang terjadi di Kamis malam (29/6) itu.

"Serangan itu menargetkan pangkalan udara al-Kharrouba, tempat pasukan Wagner, yang terletak 150 km tenggara Benghazi. Tidak ada korban jiwa," ungkap laporan tersebut.


Libya berada dalam cengkeraman krisis politik dan keamanan yang besar sejak rezim Muammar Gaddafi jatuh pada 2011.

Dari April 2019 hingga Juni 2020, perwira militer di Libya timur, Khalifa Haftar, menggunakan tentara bayaran dari Chad, Sudan, Nigeria, Suriah, termasuk Wagner, untuk merebut ibu kota Tripoli. Namun, Haftar mengalami kegagalan.

Sejak itu, ratusan personel Wagner tetap aktif di Libya.

Beberapa dari mereka telah dipindahkan ke Mali dan ke Ukraina untuk berperang bersama tentara Rusia.

Populer

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Modal Asing Keluar Rp7,71 Triliun, BI Catat Tekanan di SBN pada Pertengahan Januari 2026

Jumat, 16 Januari 2026 | 08:05

Dolar AS Menguat ke Level Tertinggi Enam Pekan

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:56

Kejauhan Mengaitkan Isu Ijazah Jokowi dengan SBY–AHY

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:48

RUU Perampasan Aset Jangan Jadi Alat Menyandera Lawan Politik

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:40

Jenazah 32 Tentara Kuba Korban Serangan AS di Venezuela Dipulangkan

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:33

Bursa Eropa: Efek Demam AI Sektor Teknologi Capai Level Tertinggi

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:16

Emas Tak Lagi Memanas, Tertekan Data Tenaga Kerja AS dan Sikap Moderat Trump

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:06

Wajah Ideal Desa 2045

Jumat, 16 Januari 2026 | 06:50

TPU Tegal Alur Tak Tersangkut Lahan Bersengketa

Jumat, 16 Januari 2026 | 06:23

Kemenkes Siapkan Rp1,2 Triliun untuk Robotik Medis

Jumat, 16 Januari 2026 | 06:04

Selengkapnya