Berita

Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY)/Net

Politik

AHY: Bung Karno Pejuang Sejati, Membebaskan Kita dari Penjajah dan Memandu Berdikari

KAMIS, 22 JUNI 2023 | 06:32 WIB | LAPORAN: WIDIAN VEBRIYANTO

Banyak pelajaran yang dipetik Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) dari sosok pendiri bangsa, Ir. Soekarno. Baginya, Bung Karno merupakan sosok yang semasa hidup mengajarkan tentang nasionalisme, patriotisme dan mimpi besarnya untuk membangun tatanan dunia yang baru.

Penegasan ini disampaikan AHY lewat akun Twitter pribadinya, Rabu (21/6). Menurutnya, tanggal 21 Juni merupakan tanggal peringatan bangsa Indonesia yang kehilangan salah satu putra terbaik bangsa, yang juga penyambung lidah rakyat Indonesia.

“Bung Karno pejuang sejati, yang bukan saja membebaskan kita dari belenggu penjajah, tapi juga memandu kita untuk berdiri di atas kaki sendiri (berdikari), membebaskan diri dari belenggu kebodohan dan kemiskinan,” tegasnya.


Untuk itu, AHY mengimbau kepada generasi muda untuk bisa melanjutkan perjuangan Bung Karno tersebut. Tentunya dengan mengusung semangat gotong royong, persatuan, dan kesatuan.

Bung Karno sebagai manusia biasa memang tidak luput dari kekurangan, namun demikian AHY menilai pengorbanan dan jasa-jasanya kepada ibu pertiwi melebihi dari panggilan tugasnya.

“Insya Allah, semua itu menjadi amal jariyah yang akan menerangi dan melapangkan kuburnya. Untuk sang proklamator, alfatihah,” tutupnya.

Populer

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

Mantan Relawan: Jokowi Takut Ijazahnya Terungkap di Pengadilan

Minggu, 18 Januari 2026 | 00:06

Eggi Sudjana Nyetir Mobil Mewah di Malaysia Bukan Hoaks

Minggu, 18 Januari 2026 | 00:01

Madu Dari Sydney

Sabtu, 17 Januari 2026 | 23:32

Zakat Harus Jadi Bagian Solusi Kebangsaan

Sabtu, 17 Januari 2026 | 23:27

Sudirman Said Dilamar Masuk Partai Gema Bangsa

Sabtu, 17 Januari 2026 | 23:01

Trump Ancam Kenakan Tarif ke Negara yang Tak Sejalan soal Greenland

Sabtu, 17 Januari 2026 | 22:51

Dirut Indonesia Air Transport Klarifikasi Kru Pesawat Bawa Pegawai KKP Hilang Kontak di Maros Bukan Delapan

Sabtu, 17 Januari 2026 | 22:51

KKP Terus Monitor Pencarian Pesawat ATR 42-500 Usai Hilang Kontak

Sabtu, 17 Januari 2026 | 22:09

Ini Identitas dan Pangkat Tiga Pegawai KKP di Pesawat ATR yang Hilang Kontak di Maros

Sabtu, 17 Januari 2026 | 21:48

Klarifikasi Menteri Trenggono, Pesawat ATR Sewaan KKP yang Hilang Kontak di Maros Sedang Misi Pengawasan Udara

Sabtu, 17 Januari 2026 | 21:37

Selengkapnya