Berita

Anggota Tim 8 KPP, Sudirman Said/RMOL

Politik

Capres Berangkat Haji, Tim 8 KPP Fokus Implementasi Strategi Pemenangan

RABU, 21 JUNI 2023 | 13:48 WIB | LAPORAN: BONFILIO MAHENDRA

Dua hari sebelum berangkat haji, Anies Baswedan memimpin rapat membahas implementasi strategi pemenangan dengan Tim 8, di Sekretariat KPP, Selasa (20/6). Tak ada pembahasan soal Bacawapres, karena persoalan itu sudah selesai.

"Jadi Tim 8 tidak lagi membahas soal bakal calon wakil presiden (Cawapres), tapi sudah melangkah lebih maju, tahap implementasi strategi pemenangan dan taktis pelaksanaan," tutur anggota Tim 8 dari Nasdem, Suparwoto, lewat keterangan tertulis, Rabu (21/6).

Pembahasan Cawapres, kata dia, sudah bisa dikatakan selesai. Nama-nama yang diusulkan partai koalisi dan masukan masyarakat telah selesai dikaji secara mendalam.

"Satu nama sudah di kantong Capres. Kita tunggu, siapa tahu sepulang ibadah haji ada momentum baik untuk mendeklarasikan pasangan Capres-Cawapres KKP,” tuturnya.
 
Anggota Tim 8 lainnya, Sudirman Said, menjelaskan, pada pertemuan Selasa sore hingga malam, Anies menugaskan Tim 8 agar mempersiapkan langkah konkret.

“Pak Anies meminta Tim 8 terus bergerak maju memikirkan hal-hal teknis, termasuk melengkapi struktur tim pemenangan nasional dan opsi waktu deklarasi pasangan Capres dan Cawapres,” katanya.

Sementara itu Sekjen Partai Demokrat, Teuku Riefky Harsya, yang juga anggota Tim 8, menyatakan, partainya siap berkolaborasi dengan seluruh anggota koalisi dan relawan Anies Baswedan.

“Struktur dan kader Partai Demokrat telah merapatkan barisan, siap turun bersama kader partai koalisi, dan relawan pro perubahan seluruh Indonesia. Konsolidasi awal diperlukan, untuk persiapan kegiatan pemenangan dan antisipasi kecurangan," katanya.

Sedang Wakil Ketua Majelis Syuro PKS, Sohibul Iman, mengatakan, arahan yang dipimpin langsung Capres Anies Baswedan itu merupakan bentuk kepastian bahwa KPP terus melaju.

“Pembahasan rapat itu menandakan tahapan kerja politik KPP berjalan konstruktif dan progresif. Bismillah, kami siap berlayar menuju kemenangan Pilpres 2024.” pungkasnya.

Populer

Menag Masih Pelajari Kasus Pelarangan Ibadah di Bandung

Senin, 10 Maret 2025 | 20:00

Duit Sitaan Korupsi di Kejagung Tak Pernah Utuh Kembali ke Rakyat

Senin, 10 Maret 2025 | 12:58

Polda Metro Didesak Segera Periksa Pemilik MNC Asia Holding Hary Tanoe

Minggu, 09 Maret 2025 | 18:30

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Nyanyian Riza Chalid Penting Mengungkap Pejabat Serakah

Minggu, 09 Maret 2025 | 20:58

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

Usia Pensiun TNI Bakal Diperpanjang, Ketum PEPABRI: Kalau 58 Tahun Kan Masih Lucu-Lucunya

Senin, 10 Maret 2025 | 19:58

UPDATE

Soal Olok-olok Partai Gelora, MKD Sudah Periksa Pelapor Mardani

Jumat, 14 Maret 2025 | 05:38

Ronaldo Mundur dari Pencalonan Presiden CBF, Ini Alasannya

Jumat, 14 Maret 2025 | 05:20

12.104 Personel dan 167 Pos Disiapkan Polda Sumut untuk Pengamanan Idulfitri

Jumat, 14 Maret 2025 | 04:59

Soal Penggeledahan Kantor bank bjb, Dedi Mulyadi: Ini Hikmah untuk Berbenah

Jumat, 14 Maret 2025 | 04:46

Redam Keresahan Masyarakat Soal MinyaKita, Polres Tegal Lakukan Sidak

Jumat, 14 Maret 2025 | 04:35

Polemik Pendaftaran Cabup Pengganti, Ini yang Dilakukan KPU Pesawaran

Jumat, 14 Maret 2025 | 04:17

PHK Jelang Lebaran Modus Perusahaan Curang Hindari THR

Jumat, 14 Maret 2025 | 03:59

Dapat Tawaran Main di Luar Negeri, Shafira Ika Pilih Fokus Bela Garuda

Jumat, 14 Maret 2025 | 03:39

Mendagri Soroti Jalan Rusak dan Begal saat Rakor Kesiapan Lebaran di Lampung

Jumat, 14 Maret 2025 | 03:26

Siapkan Bantuan Hukum, Golkar Jabar Masih Sulit Komunikasi dengan Ridwan Kamil

Jumat, 14 Maret 2025 | 02:33

Selengkapnya