Berita

Ketua DPD PDIP Jabar, Ono Surono/Ist

Politik

PDIP Jabar: Indonesia Vs Argentina Momentum Perkuat Nasionalisme Melalui Sepak Bola

SENIN, 19 JUNI 2023 | 15:58 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Kehadiran Tim Nasional (Timnas) Argentina yang merupakan juara Piala Dunia 2022 pada FIFA Matchday melawan Timnas Indonesia harus menjadi inspirasi bagi seluruh bangsa.

Dituturkan Ketua DPD PDI Perjuangan Jawa Barat, Ono Surono, semua komponen bangsa harus memanfaatkan FIFA Matchday Indonesia vs Argentina sebagai momentum kebangkitan nasionalisme melalui sepak bola.

"Jangan melihat kalah menangnya, tapi ikhtiar perjuangan para pejuang sepak bola kita untuk menunjukkan ke dunia bahwa Indonesia sedang berkemajuan," ujar Kang Ono, sapaan akrabnya, dikutip Kantor Berita RMOLJabar, Senin (19/6).

Mengutip pernyataan Presiden pertama RI, Soekarno, lanjut Kang Ono, sepak bola merupakan alat perjuangan bangsa. Dengan tampil di event internasional, Tim Garuda bisa menunjukkan semangat perjuangan dan kebersamaan untuk meraih kemenangan.

"Laga Timnas menjadi momentum bagi seluruh anak bangsa memperkuat semangat nasionalisme dan persatuan kesatuan bangsa," tegas Kang Ono.

Dalam momentum tersebut, ia menuturkan, dibutuhkan dukungan kepada Timnas, sehingga bisa mengharumkan nama Indonesia di kancah internasional.

"Yang jelas, saya dukung penuh sepak bola Indonesia. Bangkit sepak bola Indonesia," tegas anggota DPR RI tersebut.

Di sisi lain, Kang Ono berharap gelaran FIFA Matchday mampu menjadi ajang promosi pariwisata Indonesia di kancah internasional.

Terlebih, laga tersebut berlangsung Stadion Utama Gelora Bung Karno yang ikonik serta memiliki sejarah panjang dalam perkembangan sepak bola Indonesia.

"Diharapkan bisa menjadi magnet untuk menarik minat wisatawan dari berbagai negara untuk berkunjung ke Indonesia," tandasnya.

FIFA Matchday Indonesia vs Argentina akan digelar pada Senin malam (19/6) pukul 19.30 WIB di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta. Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, menyebut pertandingan tersebut menjadi ajang uji nyali bagi para penggawa Tim Garuda menghadapi tim sekelas Argentina yang banyak dihuni pemain kelas dunia.

Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

KPK Terus Didesak Periksa Ganjar Pranowo dan Agun Gunandjar

Jumat, 28 Februari 2025 | 17:13

Bos Sritex Ungkap Permendag 8/2024 Bikin Industri Tekstil Mati

Senin, 03 Maret 2025 | 21:17

UPDATE

BRI Salurkan KUR Rp27,72 Triliun dalam 2 Bulan

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

Badai Alfred Mengamuk di Queensland, Ribuan Rumah Gelap Gulita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

DPR Cek Kesiapan Anggaran PSU Pilkada 2025

Senin, 10 Maret 2025 | 11:36

Rupiah Loyo ke Rp16.300 Hari Ini

Senin, 10 Maret 2025 | 11:24

Elon Musk: AS Harus Keluar dari NATO Supaya Berhenti Biayai Keamanan Eropa

Senin, 10 Maret 2025 | 11:22

Presiden Prabowo Diharapkan Jamu 38 Bhikkhu Thudong

Senin, 10 Maret 2025 | 11:19

Harga Emas Antam Merangkak Naik, Cek Daftar Lengkapnya

Senin, 10 Maret 2025 | 11:16

Polisi Harus Usut Tuntas Korupsi Isi MinyaKita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:08

Pasar Minyak Masih Terdampak Kebijakan Tarif AS, Harga Turun di Senin Pagi

Senin, 10 Maret 2025 | 11:06

Lebaran di Jakarta Tetap Seru Meski Ditinggal Pemudik

Senin, 10 Maret 2025 | 10:50

Selengkapnya