Berita

Wakil Ketua Umum PAN, Viva Yoga Mauladi/Net

Politik

Berharap Tetap Bareng Golkar pada Pemilu 2024, PAN Ajukan Syarat

JUMAT, 16 JUNI 2023 | 17:32 WIB | LAPORAN: FAISAL ARISTAMA

Partai Amanat Nasional (PAN) menginginkan tetap bersama dengan Partai Golkar dan PPP di Koalisi Indonesia Bersatu (KIB). Namun, karena PPP memilih ikut mendukung bakal calon presiden dari PDIP, PAN tinggal berharap tetap bersama Golkar pada Pemilu 2024.

“Minimal antara PAN dan Golkar tetap dalam satu pilihan yang sama,” kata Wakil Ketua Umum PAN, Viva Yoga Mauladi, dalam keterangan tertulisnya, Jumat (16/6).

Akan tetapi, lanjut Viva, pilihan yang sama dengan Golkar itu pun ada syaratnya. Yaitu ditentukan oleh besaran nilai elektabilitas figur yang diusung berdasarkan hasil lembaga survei yang kredibel. Bukan didasarkan jumlah kursi di DPR.

“Sebab pemilihan langsung oleh rakyat diukur dari elektabilitas figur, bukan dari besaran kursi,” jelasnya.

Dari pandangan tersebut, Viva menilai bahwa figur Menteri BUMN Erick Thohir menjadi jawaban yang bagus dalam menentukan sosok cawapres.

“Mengapa begitu? Karena figur cawapres harus dapat memberikan tambahan intensif elektoral kepada calon presiden dalam rangka menambah potensi kemenangan di pilpres,” tutur Viva.

Dengan elektabilitas yang tinggi sebagai cawapres, Viva meyakini bakal menjadi modal sosial dan politik Erick Thohir untuk menjadi salah satu figur yang menjadi prioritas  agar dipertimbangkan oleh seluruh bakal capres dari partai koalisi pemerintah.

“Apakah itu Mas Ganjar Pranowo atau Pak Prabowo Subianto,” tuturnya.

“Istilahnya, apapun makanannya, minumannya teh botol sosro. Siapapun capresnya, cawapresnya Mas Erick Thohir,” tutup Viva. 

Populer

Bikin Resah Nasabah BTN, Komnas Indonesia Minta Polisi Tangkap Dicky Yohanes

Selasa, 14 Mei 2024 | 01:35

Ratusan Tawon Serang Pasukan Israel di Gaza Selatan

Sabtu, 11 Mei 2024 | 18:05

Siapa Penantang Anies-Igo Ilham di Pilgub Jakarta?

Minggu, 12 Mei 2024 | 07:02

Alvin Lim Protes Izin Galangan Kapal Panji Gumilang

Sabtu, 11 Mei 2024 | 15:56

KPK Juga Usut Dugaan Korupsi di Telkom Terkait Pengadaan Perangkat Keras Samsung Galaxy

Rabu, 15 Mei 2024 | 13:09

Massa Geruduk Kantor Sri Mulyani Tuntut Pencopotan Askolani

Kamis, 16 Mei 2024 | 02:54

Bey Machmudin Ogah Dipinang Demokrat Maju Pilgub Jabar

Rabu, 15 Mei 2024 | 02:41

UPDATE

Rupiah Tertekan ke Level Rp15.985 per Dolar AS

Jumat, 17 Mei 2024 | 12:08

Makan Siang Gratis Didorong Jadi Social Movement

Jumat, 17 Mei 2024 | 11:44

Adik Kim Jong Un Bantah Ada Transaksi Senjata dengan Rusia

Jumat, 17 Mei 2024 | 11:40

Kementerian Baru Harus Akomodir Kebutuhan Anak Muda

Jumat, 17 Mei 2024 | 11:30

Penertiban NIK Jangan Sampai Ganggu Hak Nyoblos Warga

Jumat, 17 Mei 2024 | 11:29

Kapal Pembawa Pasokan Senjata Israel Dilarang Berlabuh di Spanyol

Jumat, 17 Mei 2024 | 11:24

Prabowo Mesti Coret Nadiem Makarim dari Daftar Menteri

Jumat, 17 Mei 2024 | 11:20

Rumah Mewah Bak Istana Tersangka Korupsi Timah Disita

Jumat, 17 Mei 2024 | 11:18

Stafsus BKPM Soroti Ketidakadilan Kerja Sama Antarnegara

Jumat, 17 Mei 2024 | 11:03

Tokoh Masyarakat Jagokan Dailami Maju Pilgub Jakarta

Jumat, 17 Mei 2024 | 10:51

Selengkapnya