Berita

Presiden Joko Widodo/Net

Politik

Sambut Transisi Kepemimpinan, Jokowi Diprediksi Rombak Susunan Kabinet

RABU, 07 JUNI 2023 | 09:31 WIB | LAPORAN: WIDIAN VEBRIYANTO

Reshuffle kabinet diprediksi akan dilakukan Presiden Joko Widodo dalam waktu dekat ini. Tujuannya, untuk memperkuat percepatan target pembangunan dan menyiapkan proses transisi kepemimpinan.

Begitu kata Koordinator Eksekutif Jaringan Aktivis Kemanusiaan Internasional (JAKI) Yudi Syamhudi Suyuti kepada wartawan, Rabu pagi (7/6).

Menurutnya, Jokowi sebagai presiden tentu bertekad untuk menuntaskan tugas dengan penuh tanggung jawab.


“Selain itu, Jokowi juga akan menyiapkan proses transisi kepemimpinannya, dalam bentuk untuk memudahkan Presiden penggantinya kelak, menjalankan program-programnya,” tegasnya.

Perombakan kabinet dilakukan untuk memastikan program pembangunan yang dilakukan di era Jokowi tetap berlanjut hingga sempurna. Selain itu, juga untuk memfasilitasi program-program baru agar bisa lebih mudah dicapai. Salah satunya program pengentasan kemiskinan ekstrem dan kesejahteraan rakyat.

“Sehingga Jokowi sebagai presiden, tentunya akan membuat pemerintahannya saat ini sebagai pemerintahan transisi,” sambung Yudi Syamhudi.

Meski demikian, Yudi menekankan bahwa siapa saja yang masuk kabinet adalah hak dari presiden. Hanya saja, dia membaca Jokowi memang sedang serius dalam menyiapkan pemerintahan transisi.

Indikasinya, Jokowi telah berulangkali menyampaikan bahwa perang Rusia dan Ukraina, stabilitas nasional, dan pencapaian Indonesia menjadi Negara maju atas bonus demografi merupakan situasi yang sangat serius.

Sehingga Negara Indonesia harus mampu menjawab atas tantangan jaman hari ini hingga ke depan. Situasi ini bertepatan dengan berjalannya proses Pemilu 2024 yang sebentar lagi digelar.

“Hal inilah yang dapat dibaca, bahwa Jokowi akan membentuk pemerintahan transisi dengan mereshuffle kabinet untuk dua kepentingan mendasar. Yaitu keberlanjutan pembangunannya dan memfasilitasi program-program baru presiden beserta pemerintahan penggantinya,” demikian Yudi.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Lagi Sakit, Jangan Biarkan Jokowi Terus-terusan Temui Fans

Senin, 12 Januari 2026 | 04:13

Eggi-Damai Dicurigai Bohong soal Bawa Misi TPUA saat Jumpa Jokowi

Senin, 12 Januari 2026 | 04:08

Membongkar Praktik Manipulasi Pegawai Pajak

Senin, 12 Januari 2026 | 03:38

Jokowi Bermanuver Pecah Belah Perjuangan Bongkar Kasus Ijazah

Senin, 12 Januari 2026 | 03:08

Kata Yaqut, Korupsi Adalah Musuh Bersama

Senin, 12 Januari 2026 | 03:04

Sindiran Telak Dokter Tifa Usai Eggi-Damai Datangi Jokowi

Senin, 12 Januari 2026 | 02:35

Jokowi Masih Meninggalkan Jejak Buruk setelah Lengser

Senin, 12 Januari 2026 | 02:15

PDIP Gelar Bimtek DPRD se-Indonesia di Ancol

Senin, 12 Januari 2026 | 02:13

RFCC Complex Perkuat Ketahanan Energi Nasional

Senin, 12 Januari 2026 | 01:37

Awalnya Pertemuan Eggi-Damai dengan Jokowi Diagendakan Rahasia

Senin, 12 Januari 2026 | 01:16

Selengkapnya