Berita

Presiden Rusia Vladimir Putin dan Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky/Net

Dunia

Bahas Inisiatif Laut Hitam, Putin dan Zelensky Dikabarkan akan Kunjungi Erdogan di Turkiye

JUMAT, 02 JUNI 2023 | 07:19 WIB | LAPORAN: RENI ERINA

Sementara perang semakin memanas antara Rusia dan Ukraina, kedua pemimpin negara dikabarkan  akan berkunjung ke Turkiye untuk bertemu dengan Presiden Recep Tayyip Erdogan.

Dilaporkan Hurriyet Daily pada Kamis (1/6), Presiden Rusia Vladimir Putin dan Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky diharapkan mengunjungi Erdo?an untuk membahas situasi perang dan kelanjutan kesepakatan biji-bijian Laut Hitam atau Inisiatif Laut Hitam.

Pada Senin (29/4), Rusia memperingatkan bahwa kesepakatan biji-bijian dalam situasi kacau dan genting kecuali perjanjian PBB untuk mengatasi hambatan ekspor biji-bijian dan pupuk Rusia dipenuhi.

Kesepakatan itu memungkinkan ekspor bahan makanan bisa berjalan dengan aman, terutama biji-bijian, dari tiga pelabuhan Laut Hitam Ukraina. Kesepakatan simultan mengharuskan PBB untuk membantu Rusia mengatasi segala hambatan ekspor biji-bijian dan pupuknya selama tiga tahun.

Moskow pada akhirnya memperpanjang kesepakatan biji-bijian hingga 17 Juli 2023, berharap ada banyak kemajuan untuk kepentingan bersama.

Pejabat dan analis PBB memperingatkan bahwa kegagalan untuk memperpanjang Inisiatif Laut Hitam dapat merugikan negara-negara di Afrika, Timur Tengah, dan sebagian Asia yang bergantung pada gandum Ukraina, jelai, minyak sayur, dan produk makanan terjangkau lainnya, terutama karena kekeringan.

Kesepakatan itu mestinya membantu menurunkan harga komoditas pangan seperti gandum selama setahun terakhir, namun pada kenyataannya bantuan itu belum mencapai sasaran.

Pejabat dari Rusia, Ukraina, Turkiye, dan PBB membentuk Pusat Koordinasi Bersama (JCC) di Istanbul, yang mengimplementasikan kesepakatan ekspor Laut Hitam.

Erdogan sering mengatakan bahwa Turkiye siap menjalankan peran sebagai mediator untuk memfasilitasi perdamaian permanen antara kedua negara yang bertikai.

Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

Legislator PKS Soroti Deindustrialisasi Jadi Mimpi Buruk Industri

Rabu, 20 November 2024 | 13:30

UPDATE

Jokowi Tak Serius Dukung RK-Suswono

Jumat, 29 November 2024 | 08:08

Ferdian Dwi Purwoko Tetap jadi Kesatria

Jumat, 29 November 2024 | 06:52

Pergantian Manajer Bikin Kantong Man United Terkuras Rp430 Miliar

Jumat, 29 November 2024 | 06:36

Perolehan Suara Tak Sesuai Harapan, Andika-Hendi: Kami Mohon Maaf

Jumat, 29 November 2024 | 06:18

Kita Bangsa Dermawan

Jumat, 29 November 2024 | 06:12

Pemerintah Beri Sinyal Lanjutkan Subsidi, Harga EV Diprediksi Tetap Kompetitif

Jumat, 29 November 2024 | 05:59

PDIP Akan Gugat Hasil Pilgub Banten, Tim Andra Soni: Enggak Masalah

Jumat, 29 November 2024 | 05:46

Sejumlah Petahana Tumbang di Pilkada Lampung, Pengamat: Masyarakat Ingin Perubahan

Jumat, 29 November 2024 | 05:31

Tim Hukum Mualem-Dek Fadh Tak Gentar dengan Gugatan Paslon 01

Jumat, 29 November 2024 | 05:15

Partisipasi Pemilih Hanya 55 Persen, KPU Kota Bekasi Dinilai Gagal

Jumat, 29 November 2024 | 04:56

Selengkapnya