Berita

Menteri Luar Negeri AS Antony Blinken dan Menteri Luar Negeri Turkiye Mevlut Cavusoglu

Dunia

Bertelepon, Menlu AS dan Turkiye Bahas Penyerangan Turkish House di New York

RABU, 31 MEI 2023 | 06:31 WIB | LAPORAN: RENI ERINA

Kasus penyerangan Turkish House di New York terus diselidiki pihak berwenang dan menjadi pembahasan Menteri Luar Negeri Turkiye Mevlut Cavusoglu dan Menteri Luar Negeri AS Antony Blinken peda percakapan telepon, Selasa (30/5).

Dalam panggilan telepon, Blinken juga mengucapkan selamat kepada Cavusoglu atas kemenangan Presiden Turkiye Recep Tayyip Erdogan dalam pemilihan presiden yang digelar 28 Mei 2023.

Dikutip dari Anadolu Agency, Keduanya juga dilaporkan bertukar pandangan tentang persiapan pertemuan mekanisme strategis yang diharapkan akan diadakan dalam beberapa hari mendatang.

Kerja sama industri pertahanan dan tawaran keanggotaan NATO Swedia, juga menjadi topik keduanya, serta kesepakatan biji-bijian Istanbul.

Terkait kasus penyerangan Turkish House atau Turkevi yang terjadi 22 pada Mei lalu, Departemen Kepolisian New York telah menahan satu tersangka bernama Recep Akbiyik pada Jumat (26/5).

Kemudian pada Sabtu, Pengadilan AS memerintahkan pembebasan bersyarat kepada tersangka.

Otoritas Turkiye mengutuk keras serangan itu dan mendesak rekan-rekan AS mereka untuk memberikan perlindungan yang diperlukan untuk memastikan keamanan misi diplomatik Turkiye.

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Tim Hukum PDIP Minta Penetapan Prabowo-Gibran Ditunda

Selasa, 23 April 2024 | 19:52

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

UPDATE

Hadiri Halal Bihalal Ansor, Kapolda Jateng Tegaskan Punya Darah NU

Jumat, 03 Mei 2024 | 06:19

Bursa Bacalon Wali Kota Palembang Diramaikan Pengusaha Cantik

Jumat, 03 Mei 2024 | 06:04

KPU Medan Tunda Penetapan Calon Terpilih Pileg 2024

Jumat, 03 Mei 2024 | 05:50

Pensiunan PNS di Lubuklinggau Bingung Statusnya Berubah jadi Warga Negara Malaysia

Jumat, 03 Mei 2024 | 05:35

Partai KIM di Kota Bogor Kembali Rapatkan Barisan Jelang Pilkada

Jumat, 03 Mei 2024 | 05:17

PAN Jaring 17 Kandidat Bakal Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Bengkulu

Jumat, 03 Mei 2024 | 04:58

Benny Raharjo Tegaskan Golkar Utamakan Kader untuk Pilkada Lamsel

Jumat, 03 Mei 2024 | 04:41

Pria di Aceh Nekat Langsir 300 Kg Ganja Demi Upah Rp50 Ribu

Jumat, 03 Mei 2024 | 04:21

Alasan Gerindra Pagar Alam Tak Buka Pendaftaran Bacawako

Jumat, 03 Mei 2024 | 03:57

KPU Tubaba Tegaskan Caleg Terpilih Tidak Dilantik Tanpa Serahkan LHKPN

Jumat, 03 Mei 2024 | 03:26

Selengkapnya