Berita

Sekretaris Jenderal NATO, Jeans Stoltenberg/Net

Dunia

Sekjen NATO Desak Kosovo Kurangi Ketegangan dengan Serbia

SENIN, 29 MEI 2023 | 12:26 WIB | LAPORAN: ALIFIA DWI RAMANDHITA

Bentrokan antara polisi Kosovo dan pengunjuk rasa Serbia telah membuat Sekretaris Jenderal NATO Jens Stoltenberg mengeluarkan seruannya untuk menghentikan ketegangan di kawasan itu.

Hal tersebut disampaikan Stoltenberg pada Minggu (28/5), dua hari setelah bentrokan yang menimbulkan banyak kerusakan dan melukai beberapa warga.

"Kosovo harus mengurangi eskalasi dan tidak mengambil langkah sepihak yang membuat situasi semakin tidak stabil," kata Stoltenberg.


Ia lebih lanjut mengatakan telah melakukan pembicaraan dengan Kepala Kebijakan Luar Negeri Uni Eropa Josep Borrell tentang konflik di Kosovo.

Menurutnya, Pristina dan Beograd harus terlibat dalam dialog yang dipimpin Uni Eropa.

Seperti dimuat VOA News, Senin (29/5), ketegangan antar kedua negara yang sejak lama bermusuhan dipicu oleh boikot pemilihan lokal, di mana sekitar 50.000 warga Serbia yang tinggal di empat kotamadya Kosovo utara, termasuk Zvecan, menolak pemungutan suara pada 23 April, yang dimenangkan etnis Albania, dengan jumlah pemilih hanya 3,5 persen.

Orang Serbia mengatakan mereka tidak akan bekerja dengan walikota baru yang dianggap tidak mewakili mereka, dengan melakukan aksi unjuk rasa yang berujung bentrok.

Para pengunjuk rasa melemparkan batu, dan dibalas oleh aparat keamanan Kosovo dengan tembakkan gas air mata dan meriam air untuk membubarkan para demonstran, hingga menyebabkan lima petugas terluka, dan 10 warga sipil mengalami luka-luka.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

Sekolah Rakyat dan Investasi Penghapusan Kemiskinan Ekstrim

Kamis, 15 Januari 2026 | 22:03

Agenda Danantara Berpotensi Bawa Indonesia Menuju Sentralisme

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:45

JMSI Siap Perkuat Peran Media Daerah Garap Potensi Ekonomi Biru

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:34

PP Himmah Temui Menhut: Para Mafia Hutan Harus Ditindak Tegas!

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:29

Rezim Perdagangan dan Industri Perlu Dirombak

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:15

GMPG Pertanyakan Penanganan Hukum Kasus Pesta Rakyat Garut

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:02

Roy Suryo Ogah Ikuti Langkah Eggi dan Damai Temui Jokowi

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:00

GMNI: Bencana adalah Hasil dari Pilihan Kebijakan

Kamis, 15 Januari 2026 | 20:42

Pakar Hukum: Korupsi Merusak Demokrasi Hingga Hak Asasi Masyarakat

Kamis, 15 Januari 2026 | 20:28

DPR Setujui Anggaran 2026 Komnas HAM Rp112 miliar

Kamis, 15 Januari 2026 | 20:26

Selengkapnya