Berita

Rombongan DPD Demokrat Kota Bogor berjalan kaki ke KPUD/RMOLJabar

Politik

Demokrat Kota Bogor Yakin Coattail Effect Anies Luar Biasa

MINGGU, 14 MEI 2023 | 03:59 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Keberadaan Anies Baswedan sebagai bakal calon presiden akan memberi dampak yang signifikan bagi partai-partai pengusungnya. Termasuk kepada Partai Demokrat.

Demikian pandangan Ketua DPC Demokrat Kota Bogor, Anita Primasari Mongan, usai mendaftarkan bacaleg ke KPU Kota Bogor, Sabtu (13/5).

Anita menilai, calon presiden yang diusung oleh partainya itu memiliki elektabilitas dan popularitas yang tinggi. Sehingga, ia meyakini coattail effect Anies Baswedan ke partainya bakal luar biasa.


"Saya kira besar sekali elektabilitas Pak Anies Baswedan di Kota Bogor, ini berdasarkan hasil survei yang kita lakukan. Jadi kita optimistis berdampak ke Partai Demokrat juga nanti," kata Anita, dikutip Kantor Berita RMOLJabar.

Selain efek capres, Anita juga memaparkan, 50 bacaleg yang disiapkan Demokrat memiliki popularitas di dapilnya masing-masing. Termasuk strategi partai yang sudah membentuk kepengurusan hingga ke tingkat RT, bahkan di bawah RT pun sudah terbentuk.

"Itu kita bentuk (di RT), supaya bisa banyak pengurus Demokrat dan bisa menambah suara ke depannya," terang Anita.

Anita menambahkan, nantinya para pengurus yang dibentuk itu memiliki tugas yaitu bisa menjadi bagian dari perubahan dan perbaikan yang selama ini digaungkan oleh Partai Demokrat.

"Bahkan mereka bisa mengajak keluarga mereka atau rekan-rekan mereka yang dekat-dekat untuk terus menambah dan melipatgandakan suara," jelasnya.

Dia menuturkan, dibentuknya pengurus hingga ke tingkat RT dan juga di bawah RT itu sebagai kepanjangan tangan dari Demokrat. Sehingga aspirasi masyarakat bisa tertampung secara lebih luas.

"Kalau kita punya wakil di setiap lingkungan, di setiap RT, maka akan lebih dekat dengan masyarakat dan akan lebih sering bertemu dengan mereka dalam menampung aspirasi masyarakat," tandasnya.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Sekolah Rakyat dan Investasi Penghapusan Kemiskinan Ekstrim

Kamis, 15 Januari 2026 | 22:03

Agenda Danantara Berpotensi Bawa Indonesia Menuju Sentralisme

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:45

JMSI Siap Perkuat Peran Media Daerah Garap Potensi Ekonomi Biru

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:34

PP Himmah Temui Menhut: Para Mafia Hutan Harus Ditindak Tegas!

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:29

Rezim Perdagangan dan Industri Perlu Dirombak

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:15

GMPG Pertanyakan Penanganan Hukum Kasus Pesta Rakyat Garut

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:02

Roy Suryo Ogah Ikuti Langkah Eggi dan Damai Temui Jokowi

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:00

GMNI: Bencana adalah Hasil dari Pilihan Kebijakan

Kamis, 15 Januari 2026 | 20:42

Pakar Hukum: Korupsi Merusak Demokrasi Hingga Hak Asasi Masyarakat

Kamis, 15 Januari 2026 | 20:28

DPR Setujui Anggaran 2026 Komnas HAM Rp112 miliar

Kamis, 15 Januari 2026 | 20:26

Selengkapnya